Suara.com - Tingginya kadar kolesterol di dalam tubuh menjadi mimpi buruk untuk banyak orang, terlebih di momen Idul Adha banyak orang memakan berbagai olahan daging kurban secara berlebihan. Peningkatan kadar kolesterol sendiri bisa dipicu berbagai hal. Namun demikian, ternyata ada beberapa cara menurunkan kolesterol secara alami yang aman untuk dilakukan.
Tentu ini bukan berarti pengobatan secara medis kemudian tidak efektif. Namun untuk mendukung pengobatan tersebut, cara-cara alami juga bisa dilakukan sehingga tingginya kadar kolesterol bisa benar-benar dikontrol dalam waktu yang relatif singkat.
Cara Menurunkan Kolesterol Secara Alami
Lalu apa saja cara alami menurunkan kolesterol ini? Simak dalam poin singkat berikut.
1. Kurangi atau Stop Minuman Beralkohol
Untuk Anda yang secara aktif mengkonsumsi minuman beralkohol, maka kebiasaan ini harus dikurangi. Akan lebih baik jika di stop sama sekali, karena konsumsi alkohol jangka panjang dikaitkan dengan tingginya kadar kolesterol jahat.
2. Berhenti Merokok
Kebiasaan kurang sehat yang lain adalah merokok, dan ini juga berpengaruh pada kadar kolesterol Anda. Dengan mengurangi atau berhenti merokok, ada beberapa manfaat lain yang bisa Anda peroleh.
- Tekanan darah dan detak jantung bisa pulih dari lonjakan akibat rokok pada 20 menit pertama
- Sirkulasi darah dan fungsi paru-paru akan mulai membaik dalam 3 bulan pertama
- Risiko penyakit jantung menurun drastis dalam 1 tahun berhenti merokok
3. Olahraga Rutin
Baca Juga: Harga Daging Hari Ini (11/7) Mulai Stabil di Kisaran Rp100.000 per Kg
Sisa lemak yang berpotensi menyumbat aliran darah bisa dibakar dengan optimal jika Anda berolahraga secara rutin. Selain itu, olahraga juga dikaitkan dengan peningkatan kadar kolesterol baik. Setidaknya selama seminggu, lakukan olahraga rutin 30 menit sebanyak 5 kali. Bisa dengan berjalan cepat, berenang, atau olahraga jenis lain.
4. Konsumsi Makanan Berserat
Serat larut dalam air bisa membantu Anda menurunkan kolesterol secara alami. Mulai dari oatmeal, kubis, apel, pir, dan kacang merah bisa jadi opsi menarik untuk dikonsumsi, guna memenuhi kebutuhan serat larut untuk menurunkan kadar kolesterol dalam darah.
5. Imbangi dengan Makanan Rendah Lemak
Kolesterol juga dipicu konsumsi daging merah yang terlalu banyak. Meski kandungan proteinnya tinggi, namun jika terlalu banyak justru akan membawa dampak buruk. Maka untuk mendapatkan asupan protein harian, Anda bisa memilih makanan rendah lemak seperti salmon, mackerel, herring, atau jenis lainnya.
Itu tadi setidaknya 5 cara menurunkan kolesterol secara alami yang bisa Anda coba. Tentu, hal ini akan lebih baik jika dikonsultasikan dengan dokter terlebih dahulu, sehingga bisa ditemukan formulasi tepat untuk menurunkan kolesterol. Semoga berguna, dan selamat beraktivitas!
Berita Terkait
-
Berapa Batas Aman Makan Daging Setiap Hari? Ini Porsi yang Dianjurkan
-
Resep Sop Daging Kambing Bening, Praktis Untuk Stok Daging Iduladha
-
6 Cara Menghilangkan Bau Prengus di Ruangan, Cukup Pakai Bahan Sederhana
-
Bumbu Sop Kambing Anti Prengus yang Bisa Kamu Coba di Rumah
-
Resep Olahan Daging Sapi untuk Idul Adha dari Rendang, Semur hingga Dendeng
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
Terkini
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
-
Antisipasi Risiko Perluasan, Tanah Ambles di Panggang Gunungkidul Segera Diuji Geolistrik
-
KPK Ungkap Akal Bulus Korupsi Pajak PT Wanatiara Persada, Negara Dibobol Rp59 M
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar
-
Megawati Tiba di Rakernas PDIP, Siapkan Arahan Tertutup Usai Disambut Prananda Prabowo
-
Gus Yaqut Tersangka Skandal Haji, Tambah Daftar Panjang Eks Menteri Jokowi Terjerat Korupsi
-
Konsisten Tolak Pilkada Lewat DPRD, PDIP: Masa Hak Rakyat Bersuara 5 Tahunan Mau Diambil?
-
Pakar Klarifikasi: Bongkar Tiang Monorel Rasuna Said Hanya Rp300 Juta, Bukan Rp100 Miliar
-
Selamat Tinggal Rompi Oranye? KPK Tak Akan Lagi Pamerkan Tersangka Korupsi di Depan Kamera