Suara.com - Sebuah video yang cukup meresahkan beredar viral di media sosial usai diunggah oleh akun TikTok @reflinaandriawati. Pasalnya seorang pria lanjut usia tampak memaksa mengintip ke dalam sebuah mobil yang ditumpangi beberapa wanita muda.
Video yang kemudian diunggah ulang oleh akun Instagram @newdramaojol.id ini direkam dari dalam sebuah mobil yang sedang berhenti.
Terlihat seorang pria berpeci putih yang berusaha untuk mengintip dari luar kaca. Bahkan ia tak segan mendekatkan wajahnya ke kaca, hingga boleh dibilang hampir menempel, semata demi melihat lebih jelas isi mobil.
Penumpang jelas merasa risih dan tidak aman. "Ya Allah takut loh... astaghfirullah," kata penumpang, memperhatikan aksi bapak-bapak itu.
Namun cara mereka membalas pria yang diduga tukang parkir itu cukup membuat publik tergelitik, sebab mereka malah seperti bermain petak umpet.
Terlihat tangan seorang penumpang yang sengaja menutup tepat di area pandang pria itu. Bahkan ketika kepalanya bergerak mencari titik pandang yang lebih baik, tangan penumpang ini terus mengikuti.
Langkah yang sama dilakukan oleh sopir yang duduk di kursi depan. Ketika pria itu pindah ke sisi depan, si sopir terlihat menempelkan tasnya ke kaca dan mengikuti kemanapun kepala bapak-bapak itu bergerak.
"Het dah bapake mau ngeliat apaan sichh," seloroh @newdramaojol.id, dikutip Suara.com, Jumat (15/7/2022).
Publik ramai menduga pria itu adalah seorang pengemis, meski tampaknya ia berprofesi sebagai tukang parkir, terbukti dari peluit yang dikalungkan di lehernya.
Baca Juga: Video Viral Mahasiswa Mabuk Bawa Motor Lintasi Jemaah Tahlilan, Lindas Makanan dan Minuman
Publik menduga pria itu seperti mencari-cari apakah ada orang di dalam mobil dan kemungkinan akan dipaksa dimintai uang dengan dalih biaya parkir.
"Malah maen cilukba," celetuk warganet, lantaran mata pria itu berusaha ditutupi oleh penumpang mobil.
"Bapak itu pengemis ya? Soalnya ada di daerahku juga gitu modelnya.." kata warganet.
"Ngendus aja si bapak ama yang bening-bening," tutur warganet.
"Colok aja matanya," komentar warganet.
"Pengemis kok ngintip.." kritik warganet.
Berita Terkait
-
Duh, Orang Ini Nekat Curi Mobil Polisi, Tertangkap karena Hal yang Bikin Tepuk Jidat
-
Maling Motor di Cengkareng Terekam CCTV, Polisi Minta Korban Buat Laporan
-
Viral, Pasukan Ojol Hijaukan Proses Evakuasi Mobil yang Terperosok di Shortcut Canggu
-
Momen Haru Ayah Simpan Lauk Ayam Goreng dari Tempat Kerja dan Cuma Makan Nasi Putih, Bikin Banjir Air Mata
-
Usai Tahu Bukan Anak Kandungnya, Satu Keluarga Tega 'Buang' Bocah 5 Tahun di TK, Banjir Kecaman
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Kejar Target Sebelum Ramadan, Mendagri Minta Bantuan 15 Ribu TNI-Polri Bersihkan Lumpur Sumatra
-
OTT Pegawai Pajak, DJP Siap Beri Sanksi jika Terbukti Korupsi
-
Rocky Gerung Terpantau Turut Hadiri Rakernas PDIP di Ancol
-
Ganjar Soroti Pelaksanaan Demokrasi dan Isu Pilkada di Rakernas PDIP 2026
-
Tolak Wacana Pilkada via DPRD, Ganjar: Sikap PDI Perjuangan Sangat Jelas!
-
Dosen Utama STIK: UU ITE Tak Melemah, Penyebar Hoaks Tetap Bisa Dipidana!
-
AMLI Soroti Dampak Ranperda KTR: Usaha Reklame Tertekan, Tenaga Kerja Terancam
-
Dasco Persilakan Tito Lanjut Pimpin Pemulihan Aceh: DPR Fokus Anggaran dan Mengawasi
-
Dasco Pimpin Rapat di Aceh: Minta Pendataan Rumah Rusak Dikebut Sepekan
-
Viral Nenek Curi 16 Potong Pakaian di Tanah Abang, Ketahuan Usai Barang Jatuh dari Balik Gamis