Suara.com - Hati siapa yang tidak terluka jika harus menyaksikan perselingkuhan tepat di depan matanya? Apalagi jika yang terciduk berselingkuh adalah seorang ayah dan yang memergokinya adalah anaknya sendiri.
Insiden memilukan inilah yang terlihat pada video unggahan akun TikTok @thisisnthme_ yang kemudian kembali diviralkan oleh laman ohbulan.com.
Dalam salah satu unggahannya, pemilik akun tampak mengamati dari jauh sebuah meja resepsionis hotel. Hingga kameranya menangkap kedatangan pasangan yang terungkap sebagai sang ayah bersama wanita selingkuhannya.
"(Bukan) mergokin pasangan selingkuh, (tapi) mergokin bokap selingkuh," tulis pemilik akun di videonya, dikutip Suara.com pada Sabtu (23/7/2022).
Rupanya sang ayah menyadari keberadaan anak-anaknya yang merekam, tetapi ia dan selingkuhannya tampak tetap masuk menghampiri petugas yang berjaga di balik meja resepsionis.
Menyadari sang ayah berselingkuh pun membuat pemilik akun beserta keempat adiknya bertekad untuk menyelamatkan keluarganya. Karena itulah, seperti dilihat di video yang berbeda, ia dan keempat adiknya berusaha mengajak ayahnya pulang serta meminta selingkuhannya untuk tidak lagi mengusik keluarganya.
Namun miris, permintaan yang konon disampaikan dengan baik-baik itu tidak mendapat respons yang positif.
"Dengan hati lembut, ku bersama dengan ke 4 adikku... memohon kepada mbak nya untuk meninggalkan papa kami... berharap kepadanya dengan kelembutan dan kebaikan hati nya untuk benar benar pergi.." ujarnya.
Baca Juga: Viral Petunjuk Acara Pernikahan Ramai Dipasang di Depan Gerbang Desa, Warganet: Diserbu Kondangan
Terlihat dua orang wanita duduk berhadapan dan seperti terlibat percakapan serius. "Tapi ternyata harapan hanya harapan..." sambungnya, menandakan jika wanita selingkuhan sang ayah yang tidak mau angkat kaki.
Kisah pedih inilah yang menjadi sorotan banyak warganet. Apalagi karena pemilik akun juga sempat mengunggah beberapa peristiwa lain seperti rekaman perdebatan panas ibunya yang meminta sang suami untuk berhenti bercerai, hingga tangkapan layar obrolan sang ayah dengan selingkuhannya.
"Hai mba.. kami berlima tidak akan pernah melupakanmu," pungkas pemilik akun, menegaskan rasa sakit hatinya atas perselingkuhan yang terjadi.
Publik tampak meramaikan unggahan TikTok itu dengan banyak komentar menguatkan. Namun mirisnya rasa sakit hati memergoki orang tua berselingkuh seperti ini juga tampak dialami oleh banyak warganet lain.
"An... sakit hati banget liatnya. Sampe udah mati rasa gw pernah ngalamin hal itu," komentar warganet.
"Ya Allah.. yang sabar ya kak, semoga mama & anak-anaknya diberi kekuatan kesabaran. Semoga badai cepet berlalu, sending hug," ujar warganet.
Berita Terkait
-
Hati-hati! Data 5,4 Juta Akun Twitter Bocor
-
Video Viral Nagita Slavina Blak-Blakan Pernah Ragukan Raffi Ahmad Punya Klub Sepak Bola: Jangan Aneh-aneh Aja!
-
Video Viral Emak-emak Hina Iriana Jokowi, Respon Santai Gibran Rakabuming Malah Bikin Warganet Geregetan
-
Viral Video Emak-emak Meresahkan di Pontianak Seenaknya Ambil Minuman di Warunng Kopi Tanpa Bayar
-
Mau Berangkat Sekolah, Video Bocah Mampir ke Makam Ayah untuk Pamitan Bikin Publik Haru: Semangat Anak Soleh!
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Sadis! Pembunuh Guru di OKU Ternyata Mantan Penjaga Kos, Jerat Leher Korban Demi Ponsel
-
Gebrakan Menhan-Panglima di Tambang Ilegal Babel Dikritik Imparsial: Pelanggaran Hukum, Tanda Bahaya
-
Otak Pembakar Rumah Hakim PN Medan Ternyata Mantan Karyawan, Dendam Pribadi Jadi Pemicu
-
Dari IPB hingga UGM, Pakar Pangan dan Gizi Siap Dukung BGN untuk Kemajuan Program MBG
-
Menhaj Rombak Skema Kuota Haji: yang Daftar Duluan, Berangkat Lebih Dulu
-
Isu Yahya Cholil Staquf 'Dimakzulkan' Syuriyah PBNU, Masalah Zionisme Jadi Sebab?
-
Siap-siap! KPK akan Panggil Ridwan Kamil Usai Periksa Pihak Internal BJB
-
Bukan Tax Amnesty, Kejagung Cekal Eks Dirjen dan Bos Djarum Terkait Skandal Pengurangan Pajak
-
Menhaj Irfan Siapkan Kanwil Se-Indonesia: Tak Ada Ruang Main-main Jelang Haji 2026
-
Tembus Rp204 Triliun, Pramono Klaim Jakarta Masih Jadi Primadona Investasi Nasional