Suara.com - Serial terbaru Marvel yang berjudul I Am Groot telah tayang, dan menjadi serial pertama Marvel yang di rilis pada bulan Agustus 2022. Lalu dimanakah link nonton I Am Groot?
Sejauh ini, I Am Groot akan menjadi series Marvel dengan episode yang paling sedikit di mana hanya akan ada lima episode saja. Marvel juga kabarnya akan merilis keseluruhan episode di mana hanya akan berdurasi selama 20 menit saja.
Untuk tanggal rilis I Am Groot, bisa disaksikan mulai tanggal Rabu, 10 Agustus 2022 pukul 14.00 WIB. Berikut informasi link nonton I Am Groot di Disney Plus Hotstar.
Trailer dan Link Nonton I Am Groot
Untuk menyaksikan serial Marvel terbaru, I Am Groot, kamu bisa langsung mengunjungi atau download Disney+ Hotstar terlebih dahulu.
Link nonton I Am Groot secara resmi bisa langsung kamu klik di https://disneyplusoriginals.disney.com/show/i-am-groot .
Sinopsis Series I Am Groot Disney+ Hotstar
Seris I Am Groot mengikuti kisah perjalanan dari Baby Groot, ketika ia tumbuh dewasa di dalam sebuah galaksi dengan penduduk galaksi yang bahkan lebih kecil dari ukuran tubuhnya yang terbilang seperti bayi. Namun, pada awal kedatangan dari Baby Groot tidak mendapatkan tanggapan yang baik.
Lalu saat penduduk galaksi tersebut kini sedang mengalami krisis di lingkungan yang tandus, Baby Groot hadir untuk memberikan kehidupan kepada mereka. Sampai bertambahnya petualangan Baby Groot dengan karakter baru yang tak seperti biasanya, hingga akhirnya membuat Baby Groot harus menghadapi masalah yang ia dapatkan.
Baca Juga: Lee Jung Jae Bantah Dirinya Dapat Tawaran Peran dari Marvel Studios
Siapa itu Baby Groot? Groot adalah salah satu karakter Humanoids yang mirip seperti pohon, dan merupakan Flora raksasa kaki tangan atau mitra dari Rocket Raccoon. Kedua partner itu sebelumnya telah melakukan sebuah perjalanan hebat.
Hingga perjalanan itu membawa mereka ke galaksi untuk mengambil sebuah hadiah hingga bertemu dengan Gamora dan juga Star-Lord. Pada saat kejadian tersebut terjadi, bertepatan dengan mereka berempat harus ditangkap dan masuk ke dalam Kyln dan akhirnya bertemu dengan Drax the Destroyer. Hingga mereka kemudian membentuk kelompok Guardian of the Galaxy.
Kemampuan dari Groot adalah ia mampu memanipulasikan tubuhnya yang mirip seperti pohon tersebut untuk menumbuhkan cabang pada tubuhnya. Dengan proses pertumbuhan yang lebih cepat daripada manusia normal lainnya, yaitu hanya dalam kurun waktu 4 tahun saja, Baby Groot bisa tumbuh menjadi Groot remaja.
Selain itu, Groot juga memiliki kemampuan untuk Combatant yaitu memiliki kekuatan kasar seperti menghancurkan lawan sendiri tanpa bantuan dengan mudah. Kemudian, Groot juga memiliki kemampuan Multilingualisme yaitu memahami bahasa lain lawan bicaranya meskipun ia sendiri hanya mengucapkan kalimat terbatas seperti "I am Groot" saja.
Penasaran dengan kisah dan kelucuan Groot? Saksikan serial ini di Disney Plus atau klik link nonton I Am Groot di atas.
Kontributor : Rishna Maulina Pratama
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Ungkap 38 Ribu Kasus Narkoba Sepanjang 2025, DPR Minta Polri Waspadai Peningkatan Akhir Tahun
-
Dinilai Bebani Petani Kecil, SPKS Minta Pemerintah Tinjau PP 45 Tahun 2025
-
Gus Najih: Rakyat Dukung Polri Sikat Bandar, Hukum Mati Pengedar Narkoba!
-
KA Purwojaya Anjlok, 8 Perjalanan Kereta Dibatalkan, Cek Rute dan Info Refund di Sini
-
Kemenag Bentuk Satgas Tangani Kekerasan, Perkuat Komitmen Wujudkan Pesantren Ramah Anak
-
Menteri PPPA Sesalkan Vonis Ringan Kematian Anak oleh TNI di Deli Sedang, Dorong Naik Banding
-
Akhir Penantian Panjang, Warga Murung Raya Kini Resmi Nikmati Terang Listrik PLN
-
Datangi Pabrik Aqua Lagi, Dedi Mulyadi Ungkap Sumber Airnya yang Tak Sesuai Iklan
-
Tragedi Prada Lucky: Sidang 22 Seniornya Digelar, Sang Ibu Tuntut Keterbukaan
-
Terbang ke Kualalumpur, Selain Gaza, Isu 'Nuklir' Jadi Bahasan Panas Prabowo di KTT ASEAN