Suara.com - Meskipun saat ini Indonesia telah memasuki musim kemarau tapi hujan tetap tidak bisa diprediksi secara pasti turunnya. Maka tidak ada salahnya jika seorang muslim memanjatkan doa saat hujan turun agar diberi keselamatan.
Pasalnya, hujan yang turun baru-baru ini cukup deras dan disertai dengan angin. Sehingga potensi terjadinya bencana pun besar.
Doa saat turun hujan ini juga telah diajarkan dalam agama Islam. Dengan membaca doa ini diharapkan air yang turun ke permukaan tidak membawa bencana tapi akan memberi berkah.
Berikut bacaan doa saat hujan latin yang bisa anda ucapkan.
Allahumma shoyyiban nafi'an
Artinya: "Ya Allah turunkanlah pada kami hujan yang bermanfaat"
Doa turun hujan di atas sebagaimana diriwayatkan Imam Bukhari. Namun tidak hanya itu saja bacaan doa yang bisa diucapkan saat turun hujan.
Masih dari hadis Rasulullah SAW yang diriwayatkan Imam Bukhari, terdapat doa saat hujan lebat. Seperti ini bacaan latin dan artinya:
Allahumma haawalaina wa laa 'alaina. Allahumma 'alal aakami wal jibaali, wazh zhiroobi, wa buthunil awdiyati, wa manaabitisy syajari
Baca Juga: Doa Saat Turun Hujan yang Dibaca Umat Islam Agar Tidak Terjadi Bencana Banjir dan Tanah Longsor
Artinya: "Ya Allah, turunkan lah hujan di sekitar kami, bukan untuk merusak kami. Ya Allah, turunkan lah hujan ke dataran tinggi, gunung-gunung, bukit-bukit, perut lembah dan tempat tumbuhnya pepohonan."
Tata Cara Membaca Doa saat Hujan
Tahukah kalian bahwa ada tata cara sebelum membaca doa saat hujan ini? Dilansir islam.nu.or.id , sebelum mengamalkan doa minta hujan lebih baik diawali dahulu dengan doa kurab atau doa Nabi Muhammad.
Doa ini diamalkan Rasulullah SAW ketika ia mendapat kesusahan. Seperti ini bacaan latin doanya.
Laa ilaaha illallaahul ‘azhiimul haliimu, laa ilaaha illallaahu rabbul ‘arsyil ‘azhiimi, laa ilaaha illallaahu rabus samaawaati wa rabbul ardhi wa rabbul ‘arsyil kariimi.
Artinya: “Tidak ada Tuhan selain Allah yang agung dan santun. Tidak ada Tuhan selain Allah, Tuhan Arasy yang megah. Tidak ada Tuhan selain Allah, Tuhan langit, bumi, dan Arasy yang mulia.”
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
Terkini
-
Pesawat Angkut Raksasa A400M Akhirnya Mendarat di Indonesia, Mampu Angkut Tank dan Ratusan Pasukan!
-
Projo 'Buang Muka' Jokowi? Pengamat Ungkap Manuver Politik Budi Arie Selamatkan Diri
-
Studi ITDP: Bus Listrik Bisa Pangkas Emisi 66,7 Persen dan Hemat Subsidi 30 Persen
-
KPK Tak Gentar Hadapi Praperadilan Buronan E-KTP, Akankah Paulus Tannos Lolos dari Jerat Hukum?
-
Heboh Cuitan Susi Pudjiastuti Tantang Prabowo Panggil Bandar Judol, Nama Budi Arie Disebut-sebut
-
Dikejar Sampai Singapura, Aset Rp58,2 M Milik Pengemplang Pajak Disita
-
Hari Terakhir Modifikasi Cuaca, BMKG Klaim Curah Hujan Turun 43 Persen
-
Jelang Gelar Perkara Kasus Ijazah Jokowi: Eggi Sudjana 2 Kali Mangkir, Alasan Berobat ke Luar Negeri
-
Budi Arie Mau Lamar Gerindra, Begini Kata Dasco
-
Bikin Pedagang Ketakutan, Fakta di Balik Maraknya Tawuran di Kalimalang Jaktim Terbongkar!