Suara.com - Ketua DPP PDIP Puan Maharani menemui Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh di NasDem tower pada Senin (22/8/2022). Momen pertemuan itu menyita perhatian berbagai pihak.
Keduanya memberikan keterangan pers setelah bertemu di Kantor Dewan Pimpinan Pusat Partai Nasional Demokrat, Jakarta Pusat. Pertemuan tersebut diadakan secara tertutup. Berikut ini penjelasan tentang momen pertemuan Puan Maharani dan Surya Paloh.
1. Disebut Bagai Om Menjamu Keponakan
Pertemuan keduanya terliat akrab dan dekat. Puan bahkan menyebut Surya Paloh sebagai omnya yang menjamu keponakan. Pertemuan dua tokoh politik itu terlihat hangat bahkan dimulai dengan berpelukan satu sama lain. Puan dan Surya Paloh betemu di NasDem Tower lantai 22.
"Artinya, ini bukan cuma pertemuan antarpartai politik antara PDI Perjuangan dengan Partai Nasdem, tapi seorang senior seorang orang tua seorang 'om' yang menjamu ponakannya," kata Puan usai pertemuan di NasDem Tower, Jakarta, Senin.
Video pelukan keduanya juga diunggah dalam akun Instagram Anggota DPR RI Komisi III, Ahmad Sahroni dari Partai NasDem pada Senin (22/8/2022).
Bahkan, Ahmad Sahroni menyebutkan bahwa pertemuan keduanya seperti kedekatan om dan keponakan.
"Pelukan Hangat seorang Om dengan Keponakannnya," tulis Ahmad Sahroni pada unggahan video pelukan Surya Paloh dan Puan Maharani.
2. Bukan Pertemuan Terakhir
Baca Juga: Survei SMRC: Puan Maharani dan Airlangga Tak Kompetitif di Bursa Capres 2024
Surya Paloh menyampaikan bahwa pertemuannya dengan Puan Maharani adalah sebagai pertemuan awal. Hal tersebut sesuai dengan pernyataan Puan Maharani.
"Saya dan mbak Puan tadi mempunyai suatu pemikiran dan kesamaan dalam mengambil kesimpulan pertemuan ini, sebagai pertemuan awal yang akan bisa diharapkan untuk ditindaklanjuti dalam pertemuan berikutnya, yang tidak terbatas untuk tahun ini saja," kata Surya.
Surya mengatakan, semua partai ingin menyongsong Pemilu 2024 dengan suasana optimisme dan membangun kesadaran masyarakat agar demokrasi berjalan dalam keadaan tenang.
3. Pertemuan sebagai Agenda Safari Politik
Kunjungan ini dilakukan dalam rangka silaturahmi dan safari politik yang diadakan oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan Pemilihan Presiden pada 2024.
Safari Politik ini merupakan amanah dari Rakernas PDIP yang telah digelar pada bulan Juni 2022. Ketua DPP PDI Perjuangan ini menegaskan bahwa pertemuan ini sebagai sinergi menjelang pemilu 2024.
Berita Terkait
-
Survei SMRC: Puan Maharani dan Airlangga Tak Kompetitif di Bursa Capres 2024
-
Dikabarkan Bakal Isi Posisi Tjahjo Kumolo Sebagai MenPAN RB, Begini Respons Olly Dondokambey
-
Partai NasDem Buka Peluang Duetkan Anies-Puan di Pilpres 2024
-
Soal Pertemuan PDIP dengan NasDem, Pengamat Sebut Ada 3 Sinyal Pesan Politik Ini
-
Pamer Kemesraan Puan Maharani dan Surya Paloh usai Lakukan Pertemuan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
Terkini
-
Libatkan Ahli, Polisi Bedah Batas Kebebasan Berekspresi dalam Kasus Mens Rea Pandji Pragiwaksono
-
Prabowo Duga Ada Kekuatan Asing Bayar Segelintir Orang untuk Mengejek
-
Bantah Tak Kooperatif, Legislator Bekasi Nyumarno Sambangi KPK: Undangan Tak Sampai ke Alamat KTP
-
Prabowo Janjikan Kampus Kedokteran Gratis
-
50 Medsos Lokal Ramaikan ISMN Yogyakarta Meetup 2026, Bahas Kolaborasi di Era Digital
-
Diduga Disambar Petir, Lantai 5 Tzu Chi School PIK Terbakar: Kerugian Ditaksir Rp200 Juta
-
Gus Ipul Berkelakar soal Khofifah: Tiga Kali Pilgub Lawannya Sama, Bergantian Jadi Mensos
-
Waspada Banjir di Puncak Musim Hujan, Ini 5 Hal Penting yang Wajib Disiapkan
-
Rismon Siap Buka-bukaan di Sidang KIP Besok: Sebut Ijazah Gibran Tak Penuhi Dua Syarat Krusial
-
Tepis Isu Perpecahan Kabinet, Prabowo: Jangan Percaya Analisis Orang Sok Pintar di Medsos!