Suara.com - Ditetapkannya Irjen Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi sebagai tersangka dalam kasus penembakan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J kini berimbas kepada anak-anak eks Kadiv Propam tersebut.
Adapun Lembaga Perlindungan Anak Indonesia (LPAI) sempat menerima laporan bahwa anak-anak Ferdy Sambo jadi korban bullying atau perundungan usai ayah dan ibunya dinyatakan sebagai tersangka pembunuhan Brigadir J yang tewas di kediaman sosok Perwira Tinggi Polri itu.
Berkat laporan itu, Ketua LPAI Seto Mulyadi alias Kak Seto akan memberikan perlindungan terhadap anak-anak Ferdy Sambo yang kini jadi bahan bullying gegara kasus hukum yang menimpa sang ayah.
Berikut fakta selengkapnya terkait rencana perlindungan anak Ferdy Sambo.
1. Anak Sambo dan Putri dapat perundungan langsung dan virtual
Akibat terseretnya Sambo dan Putri sebagai tersangka dalam kasus pembunuhan Brigadir J, anak-anak kedua pasangan tersebut mengalami perundungan.
Bahkan anak Ferdy Sambo mengalami perundungan baik secara langsung maupun virtual.
"Beberapa putra dan putri dari FS ini dalam keadaan tertekan karena mendapatkan perundungan baik secara virtual maupun di beberapa tempat," kata Kak Seto selaku ketua LPAI di Bareskrim Polri, Selasa (23/8/2022).
2. Kak Seto menawarkan psikolog dan homeschooling
Baca Juga: Tumbalkan Bharada E yang Masih Muda, Ferdy Sambo Mengaku Bersalah dan Menyesal
Berkat laporan perundungan tersebut, Kak Seto akhirnya menawarkan perlindungan sekaligus bantuan tenaga kejiwaan dan memberikan pembelajaran informal atau homeschooling agar terlindung dari perundungan.
"Kalau diperlukan, kami juga punya tim psikolog dan tim pendidik. Jadi memang kalau anak terpaksa harus melakukan pendidikan secara informal karena takut perundungan ini terjadi saat ketemu teman-temannya kami juga siap," lanjut Kak Seto.
3. LPAI akan minta izin langsung ke Ferdy Sambo
Kak Seto juga menegaskan bahwa pihaknya akan segera menyambangi Sambo di Mako Brimob untuk meminta izin terkait perlindungan tersebut.
"Kami akan meluncur ke Mako Brimob bertemu dengan ayah dari anak-anak ini, pertama untuk mendapatkan izin bertemu dengan putra putrinya. Itu yang nomor satu," terang Kak Seto
4. Komitmen Polri melindungi anak Sambo kini diharapkan
Berita Terkait
-
Tumbalkan Bharada E yang Masih Muda, Ferdy Sambo Mengaku Bersalah dan Menyesal
-
Komnas HAM Beberkan Fakta Baru, Ada Penghilangan Jejak Digital dalam Kasus Pembunuhan Brigadir J
-
Tangis Ayah Brigadir J Pecah saat Terima Ijazah Almarhum Anaknya, Netizen Murka: Kejam Sekali Kau Sambo
-
Daftar Nama Lengkap 24 Anggota Polisi yang Dimutasi Imbas Kasus Pembunuhan Brigadir J
-
Kode 'Oke Komandan' Jadi Sinyal Anak Buah untuk Ikuti Arahan Ferdy Sambo Merekayasa Pembunuhan Brigadir J
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
PSI Kritik Pemprov DKI Pangkas Subsidi Pangan Rp300 Miliar, Dana Hibah Forkopimda Justru Ditambah
-
Penerima Bansos di Jakarta Kecanduan Judi Online, DPRD Minta Pemprov DKI Lakukan Ini!
-
Pecalang Jakarta: Rano Karno Ingin Wujudkan Keamanan Sosial ala Bali di Ibu Kota
-
5 Fakta OTT KPK Gubernur Riau Abdul Wahid: Barang Bukti Segepok Uang
-
Di Sidang MKD: Ahli Sebut Ucapan Ahmad Sahroni Salah Dipahami Akibat Perang Informasi
-
Aktivis Serukan Pimpinan Pusat HKBP Jaga Netralitas dari Kepentingan Politik
-
Terjaring OTT, Gubernur Riau Abdul Wahid Digelandang ke KPK Besok
-
Prabowo ke Tanah Abang! KAI Ungkap Agenda Mendadak di Istana
-
Jadi Event Lari Nol Emisi Pertama di Indonesia, PLN Electric Run 2025 Berlangsung Sukses
-
Tertunduk Lesu, Onad Kirim Pesan Cinta untuk Istri Usai Asesmen Narkoba