Suara.com - Bank sentral Inggris memastikan uang kertas bergambar Ratu Elizabeth II tetap menjadi alat pembayaran yang sah di negara itu setelah sang pemimpin monariki berpulang pada Kamis (8/9) waktu setempat.
Dalam pernyataan di situs resminya, Bank of England (BOE) menyampaikan bahwa setelah Ratu Elizabeth II meninggal dunia, uang kertas dengan gambar sang mendiang ratu akan tetap sah untuk digunakan.
“Uang kertas yang menampilkan gambar Yang Mulia Ratu akan tetap menjadi alat pembayaran yang sah,” ujar pernyataan BOE yang dirilis pada Rabu.
Pihak bank sentral menambahkan bahwa informasi lebih lanjut terkait legalitas uang yang beredar di teritori negara tersebut akan diumumkan setelah masa berkabung usai.
Gubernur BOE Andrew Bailey juga menyampaikan duka cita atas meninggal Ratu Elizabeth II di usia 96 tahun.
“Atas nama semua orang di BOE, saya menyampaikan belasungkawa terdalam kepada keluarga kerajaan. Bagi kebanyakan dari kita, dia merupakan satu-satunya kepala negara yang pernah kita kenal, dan beliau akan dikenang sebagai sosok inspirasional bagi negara kita dan negara-negara Persemakmuran,” ujar Bailey.
Ratu Elizabeth II juga merupakan anggota keluarga kerajaan pertama yang gambarnya tercetak di uang kertas di Inggris.
Kantor BOE di Threadneedle Street juga akan mengibarkan bendera setengah tiang sebagai tanda berkabung.
Seperti diberitakan sebelumnya, Ratu Elizabeth II, pemimpin monarki Inggris terlama dalam sejarah, meninggal dunia pada Kamis waktu setempat dalam usia 96 tahun.
Buckingham Palace menyampaikan kabar tersebut setelah sebelumnya mengumukan bahwa kesehatan sang ratu memburuk.
Sang ratu lahir di London, Inggris, pada tanggal 21 April 1926. Ia diangkat menjadi Ratu Britania Raya pada tahun 1952 di usianya yang masih 25 tahun ketika sang ayah, Raja George VI, meninggal dunia.
Ia menikah dengan Pangeran Philip (yang berpulang pada April 2021) dan memiliki empat orang anak: Pangeran Charles, Putri Anne, Pangeran Andrew, dan Pangeran Edward.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
PSI Incar Jawa Tengah Jadi Kandang Gajah, Hasto PDIP Kasih Respons Santai, Begini Katanya
-
Rakernas I 2026: PDIP Bakal Umumkan Sikap Resmi Terkait Wacana Pilkada di Akhir Acara
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Politik Adalah Alat Pengabdian, Bukan Sekadar Kejar Jabatan
-
Megawati Dorong Politik Berbasis Kearifan Lokal: Peradaban Diukur dari Cara Menghormati Bumi
-
Instruksi Tegas Megawati di HUT ke-53 PDIP: Kader Wajib Jaga Alam, Hingga Lawan Keserakahan
-
Kritik Keras Regulasi Karpet Merah Konsesi, Megawati: Itu Pemicu Bencana Ekologis di Sumatra
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Krisis Iklim Adalah Ancaman Nyata, Generasi Muda Paling Dirugikan
-
Megawati Kecam Intervensi AS di Venezuela: Ini Imperialisme Modern!
-
Rocky Gerung Ngaku Girang Hadir di HUT ke-53 PDIP, Puji Pidato Megawati: Jernih, Tulus, dan Berani
-
BGN Ancam Suspend Dapur MBG Tanpa Sertifikat Higiene, Target Nol Keracunan 2026