Suara.com - Kartu Prakerja Gelombang 46 telah ditunggu banyak orang, sebab masih banyak yang belum mendapatkan manfaatnya. Lalu apa syarat dan cara daftar prakerja gelombang terbaru ini?
Sebelum menjabarkan syarat dan cara daftar prakerja gelombang 46, anda perlu tahu dulu kapan pendaftarannya dibuka. Hingga saat berita ini diterbitkan, Manajemen Kartu Prakerja belum membuka pendaftaran gelombang terbaru.
Namun dapat diprediksi kapan Kartu Prakerja Gelombang 46 dibuka pendaftarannya. Melansir Ayobandung--jaringan Suara.com, Kartu Prakerja Gelombang 46 kemungkinan dimulai paling lama 7 hari usai pengumuman hasil seleksi gelombang terakhir (45).
Pengumuman hasil seleksi Kartu Prakerja Gelombang 45 telah dirilis pada 26 September 2022. Maka diperkirakan, jadwal pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 46 dibuka paling lama 7 hari usai pengumuman hasil seleksi, yakni sekitar 27 September 2022 - 3 Oktober 2022.
Artinya, bagi anda yang ingin mendaftar Prakerja gelombang 46 harap mempersiapkan diri. Lengkapi syarat-syaratnya terlebih dahulu.
Adapun syarat daftar Prakerja Gelombang 46 adalah:
- WNI (Warga Negara Indonesia) yang berusia 18 tahun ke atas.
- Tidak sedang menempuh pendidikan formal.
- Sedang mencari kerja, pekerja atau buruh yang terkena PHK, atau pekerja atau buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, seperti pekerja/buruh yang sedang dirumahkan dan pekerja bukan penerima upah, termasuk pelaku usaha mikro dan juga kecil.
- Bukan Pejabat Negara, Pimpinan dan Anggota DPRD, ASN, Prajurit TNI, Anggota Polri, Kepala Desa dan perangkat desa dan Direksi/Komisaris atau Dewan Pengawas pada BUMN ataupun BUMD.
- Maksimal 2 NIK (Nomor Induk Kependudukan) dalam 1 KK (Kartu Keluarga) yang menjadi peserta Penerima Kartu Prakerja
Setelah tahu syarat dan kriteria orang yang layak mendaftar Kartu Prakerja sekarang giliran Anda mengetahui cara pendaftarannya.
Cara daftar Prakerja Gelombang 46 dilakukan melalui situs prakerja.go.id. Berikut ini langkah-langkahnya:
- Buka www.prakerja.go.id, pilih menu daftar
- Tulis email aktif dan kata sandi di kolom yang tersedia
- Cek pesan masuk email
- Lakukan verifikasi pendaftaran
- Kembali ke laman www.prakerja.go.id
- Mengisi data diri sesuai KK dan KTP
- Lakukan selfie dengan foto KTP di HP Anda
- Persiapkan alat tulis yang dibutuhkan
- Mengikuti tes motivasi dan kemampuan dasar
- Setelah selesai tes online, klik 'Gabung' pada Kartu Prakerja Gelombang 46 yang dibuka.
- Tunggu pengumuman lolos program Kartu Prakerja.
Jika anda masih bingung dengan penjelasan tentang syarat dan cara daftar Prakerja gelombang 46 di atas, silahkan kunjungi situs resmi Prakerja. Pantau sosial medianya untuk informasi lebih lengkap.
Baca Juga: Cara Daftar KUR Alumni Prakerja, Dapat Rp 10 Juta Bunga Cuma 3 Persen!
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Soal Pandji Pragiwaksono Dipolisikan, Garin Nugroho Singgung Mental Kerdil Hadapi Kritik
-
Bareskrim Turunkan Tim ke Sumbar Bidik Tambang Emas Ilegal, Ada Aktor Besar yang Diincar?
-
Banjir Arteri, Polisi Izinkan Sepeda Motor Masuk Tol Sunter dan Jembatan 31
-
Datangi Bareskrim, Andre Rosiade Desak Polisi Sikat Habis Mafia Tambang Ilegal di Sumbar!
-
Banjir Jakarta Meluas, 22 RT dan 33 Ruas Jalan Tergenang Jelang Siang Ini
-
Air Banjir Terus Naik! Polda Metro Jaya Evakuasi Warga di Asrama Pondok Karya
-
Curanmor Berujung Penembakan di Palmerah Terungkap, Tiga Pelaku Dibekuk di Jakarta hingga Cimahi
-
Diduga Tak Kuat Menampung Guyuran Hujan, Plafon SDN 05 Pademangan Timur Ambruk
-
Nadiem Hadapi Putusan Sela, Bebas atau Lanjut ke Sidang Pembuktian Kasus Korupsi Rp2,18 Triliun?
-
Terapis SPA Tewas di Kamar Kos Bekasi, Polisi Tangkap Pelaku dan Temukan Cairan Pembersih Toilet