Suara.com - Gerindra menyambut positif ungkapan sapaan dari Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin kepada Prabowo Subianto. Diketahui, Muhaimin menyapa Ketua Umum Gerindra dengan sebutan calon presiden.
"Bahwa dalam ungkapan Pak Muhaimin yang menyatakan bahwa Pak Prabowo calon presiden itu kami apresiasi," kata Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad di Kompleks Parlemen Senayan, Senin (31/10/2022).
Menurut Dasco apa yang telah diucapkan merupakan bagian dari doa. Karena itu Gerindra berharap apa yang menjadi sapaan Cak Imin ke Prabowo benar-benar menjadi realita.
"Biasanya ucapan itu adalah doa sehingga mudah-mudahan apa yang disampaikan Pak Muhaimin itu tentunya kita harapkan bisa terwujud," kata Dasco
Sebelumnya, Cak Imin sempat menyebut Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto sebagai calon presiden. Cak Imin mengatakan kalau sebutan itu hanya sebatas penghormatan tertinggi dirinya kepada Prabowo.
"Tapi itu penghormatan yang tertinggi dari kami kepada tamu," kata Cak Imin di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (31/10/2022).
PKB dengan Gerindra sebelumnya sudah bersepakat untuk berkoalisi menyongsong Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Namun keduanya belum memutuskan siapa calon presiden dan calon wakil presiden yang bakal diusung untuk Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Cak Imin meminta kepada seluruh pihak untuk menunggu pengumuman resminya.
"Ya segera. Segera kami kabari kalau sudah. Kami masih menghitung segala macamnya."
Baca Juga: Blak-blakan Waketum PPP Sebut Erick Thohir Cocok Diusung Jadi Capres atau Cawapres di Pilpres 2024
Sebelumnya, PKB menggelar acara "PKB Road To Election 2024" di Senayan, Jakarta, Minggu (30/10/2022). Prabowo hadir untuk memenuhi undangan dari PKB.
Pada saat Prabowo tiba di tempat acara, Cak Imin memanggil mantan Danjen Kopassus tersebut sebagai capres.
"Kepada yang terhormat, calon presiden Pak Prabowo," ucap Cak Imin.
Berita Terkait
-
Namanya Dipertimbangkan Diusung Maju di Pilpres 2024, Erick Thohir Ogah Kegeeran
-
Masuk Radar PPP Jadi Capres atau Cawapres 2024, Erick Thohir: Yang Menentukan Allah
-
Blak-blakan Waketum PPP Sebut Erick Thohir Cocok Diusung Jadi Capres atau Cawapres di Pilpres 2024
-
Jokowi Minta PKB Ikut Jaga Kondisi Sejuk dan Kekeluargaan Menyongsong Pemilu 2024
-
Alasan Cak Imin Panggil Prabowo Capres di Hadapan Kader, PKB-Gerindra Mantab Berkoalisi
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa Dipenuhi Deddy Corbuzier
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
Hasto PDIP: Ibu Megawati Lebih Pilih Bendungan dan Pupuk Daripada Kereta Cepat Whoosh
-
Putri Zulkifli Hasan Sambut Putusan MK: Saatnya Suara Perempuan Lebih Kuat di Pimpinan DPR
-
Projo Tetapkan 5 Resolusi, Siap Kawal Prabowo hingga 2029 dan Dukung Indonesia Emas 2045
-
Budi Arie Bawa Gerbong Projo ke Gerindra? Sinyal Kuat Usai Lepas Logo Jokowi
-
Cinta Terlarang Berujung Maut, Polisi Tega Habisi Nyawa Dosen di Bungo
-
Dua Tahun Lalu Sakit Berat, Kini Adies Kadir Didoakan Kembali di Majelis Habib Usman Bin Yahya
-
Makna Arahan Mendagri Tito Karnavian Soal Dukungan Pemda Terhadap PSN
-
Raja Keraton Solo Pakubuwono XIII Wafat, Akhir Perjalanan Sang Pemersatu Takhta Mataram
-
Rawan Tumbang Saat Hujan Deras, Pemprov DKI Remajakan Puluhan Ribu Pohon di Jakarta
-
APBD Dipangkas, Dedi Mulyadi Sebut ASN Jabar Bakal Puasa Tahun Depan