Suara.com - PDI Perjuangan meraih elektabilitas tinggi dalam hasil survei yang dilakukan Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC). Partai yang diketuai Megawati Soekarnoputri itu pun digadang-gadangkan bakal berjaya di Pemilu 2024 jika melihat survei saat ini.
Mengutip Wartaekonomi.co.id -- jaringan Suara.com, elektabilitas PDIP mengalami penguatan dibandingkan partai politik lainnya yang cenderung menurun.
PDIP berhasil meraup elektabilitas mencapai 25,6 persen. Sementara posisi kedua ditempati Partai Golkar dengan elektabilitas yang jauh dari PDIP, yakni 9,7 persen.
Lalu Partai Gerindra yang berada di posisi ketiga turut memepet Golkar dengan raihan elektabilitas 9 persen. Sedangkan Partai Demokrat relatif stagnan, dengan elektabilitas 8,6 persen.
“Pada survei November 2022, suara PDIP berada di posisi teratas dengan 25,6 persen dukungan," kata Direktur Riset SMRC, Deni Irvani dalam keterangan resmi, Rabu (23/11/2022).
"Urutan kedua diperebutkan antara Golkar yang meraih 9,7 persen, Gerindra 9 persen, dan Demokrat 8,6 persen,” lanjutnya.
Sementara itu untuk partai lain, PKB meraih elektabilitas sebesar 5,6 persen, Nasdem didukung 4,8 persen suara, PKS 4,1 persen, PAN 3,2 persen dan partai-partai lain di bawah 3 persen. Adapun 21,3 persen suara publik masih belum menentukan pilihan.
“PDIP menjadi satu-satunya partai yang mengalami penguatan dibanding hasil Pemilu 2019, bergerak dari 19,3 persen menjadi 25,6 persen. Partai Demokrat tidak mengalami perubahan berarti, dari 7,8 persen menjadi 8,6 persen," jelas Deni.
"Sementara Golkar cenderung menurun dari 12,3 persen menjadi 9,7 persen. Gerindra juga cenderung menurun dari 12,6 persen menjadi 9 persen. Partai-partai lain juga mengalami hal yang sama,” sambungnya.
Sebagai informasi, survei tersebut dilakukan secara tatap muka mulai tanggal 5-13 November 2022. Populasi survei adalah seluruh warga negara Indonesia yang memiliki hak pilih dalam Pemilu, yakni mereka yang telah berusia 17 tahun atau lebih, atau sudah menikah ketika survei dilakukan.
Populasi dalam survei dipilih secara random (stratified multistage random sampling) terhadap 1220 responden. Response rate sebesar 1012 atau 83%.
Margin of error survei dengan ukuran sampel tersebut diperkirakan sebesar ± 3,1% pada tingkat kepercayaan 95% dengan asumsi simple random sampling.
Deni menekankan bahwa hasil survei tersebut menunjukkan jika PDIP menjadi partai yang mengalami penguatan suara dibandingkan partai lainnya.
Berita Terkait
-
Ahmad Dhani Sebut Prabowo Kini Ditinggal Umat Islam demi Pilih Anies: Seandainya Saya Gak Dipenjara...
-
Soroti Pengalaman Pimpin Jakarta hingga Tak Setuju Anies Baswedan Jadi Capres, Adian Napitupulu: Aduh Ampun Deh
-
Deklarasi Pasangan Anies Baswedan Tunggu Momentum Tepat, NasDem: Kita Lagi Melihat Hilal
-
Punya Banyak Uang, Fahri Hamzah Sayangkan Insiden Adu Jotos di Munas HIPMI: Apa Tak Malu?
-
'Mana Berani Terbuka' SBY Pernah Dibikin Terdiam oleh Pertanyaan Titipan dari Megawati
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Tragis! Lexus Ringsek Tertimpa Pohon Tumbang di Pondok Indah, Pengemudi Tewas
-
Atap Arena Padel di Meruya Roboh Saat Final Kompetisi, Yura Yunita Pulang Lebih Awal
-
Hadiri Konferensi Damai di Vatikan, Menag Soroti Warisan Kemanusiaan Paus Fransiskus
-
Nyaris Jadi Korban! Nenek 66 Tahun Ceritakan Kengerian Saat Atap Arena Padel Ambruk di Depan Mata
-
PLN Hadirkan Terang di Klaten, Wujudkan Harapan Baru Warga di HLN ke-80
-
Geger KTT ASEAN: Prabowo Dipanggil Jokowi, TV Pemerintah Malaysia Langsung Minta Maaf
-
88 Tas Mewah Sandra Dewi Cuma Akal-akalan Harvey Moeis, Bukan Endorsement?
-
Geger Mark-Up Whoosh, Mahfud MD Siap Dipanggil KPK: Saya Akan Datang
-
Detik-detik Atap Lapangan Padel Taman Vila Meruya Ambruk Diterjang Badai Jakarta
-
Kemenag Minta Dosen PTK Manfaatkan Beasiswa Riset LPDP, Pembiayaan Hingga Rp 2 Miliar