Suara.com - Seorang jambret berinisial TA (20) akhirnya keok setelah mendapatkan perlawanan dari LD (27), wanita yang menjadi korbannya. Jambret bersenjata tajam itu yang beraksi di kawasan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan itu akhirnya nyemplung ke dalam got gegara panik usai korban meminta pertolongan warga.
Pelaku begal itu akhirnya tertangkap warga di Jalan Masjid Al Mujahirin RT 12, RW 9, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Senin (12/12/2022) malam.
Kapolsek Kebayoran Lama Kompol Widya Agustiono mengatakan kejadian bermula saat korban sedang berjalan menuju rumahnya usai pulang kerja sembari memainkan ponsel. Saat itu, pelaku yang mengenderai sepeda motor langsung merampas ponsel korban.
Lantaran melawan, pelaku menyabet tangan korban dengan sajam hingga tersungkur ke aspal.
"Korban luka. Jadi korban itu saat mempertahankan diri, sajam itu mengenai jari korban, dan korban terjatuh,” kata Widya saat dikonfirmasi, Selasa (13/12/2022).
Korban yang sudah tersungkur kemudian meneriaki pelaku. Warga yang mendengar teriakan korban kemudian berupaya mengejar pelaku.
"Jadi waktu dia mau kabur, lawan arah. Ada kendaraan yang di depan juga, sehingga dia panik, tidak bisa mengendali sehingga terjatuh,” katanya.
Setelah nyusruk ke got, pelaku masih berupaya melawan warga dengan sajam yang dibawanya. Namun tidak butuh waktu lama, warga yang berjumlah lebih banyak bisa meringkus pelaku.
Warga kemudian melaporkan kejadian ini ke pihak kepolsian. Atas laporan itu, petugas langsung menuju ke lokasi
“Alhamdulillah tidak sampai dihakimi massa,” ujarnya.
Saat ini pelaku masih masih menjalani proses pemeriksaaan di Polsek Kebayoran Lama.
Berita Terkait
-
Polisi Selidiki Benda Diduga Pistol yang Diacungkan Pemobil Saat Ribut dengan Pemotor di Kebayoran Lama
-
Ribut Pemobil vs Pemotor hingga Acungkan Pistol di Kebayoran Lama Dipicu Salip-salipan Kendaraan
-
Heboh Aksi Koboi Pria di Kebayoran Lama, Ngamuk Acungkan Pistol Gegara Mobil Disenggol Pemotor
-
Aksi Koboi Pemobil Berpelat B 649 Todong Pistol di Kebayoran Lama, Polisi Cari Korbannya karena Alasan Ini
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Kemensos Dampingi Keluarga Randika yang Viral Disebut Meninggal Kelaparan
-
Tunggu Hal Ini Lengkap, Kaesang Bakal Umumkan Sosok 'Mr J' di Waktu yang Tepat
-
Transjakarta 'Nyerah' Diterjang Banjir, Momen Penumpang Diangkut Truk di Daan Mogot Viral
-
Jakarta Dikepung Banjir Lagi: Tanggul Jebol, Ratusan Rumah di Cengkareng Terendam Air 1 Meter
-
Ironi Lumbung Pangan Indramayu: Harga Gabah Naik, Petani Terpaksa Beli Pupuk di Pasar Gelap
-
Jelang Ramadan, Pemerintah Rapat Inflasi: Pasokan Pangan Dijaga, Diskon Transportasi Disiapkan
-
Dorong Petani Melek Teknologi, Upaya Modernisasi Pertanian di Desa Ngadirejo
-
Menteri PPPA Akui Biaya Visum Korban Kekerasan Seksual Belum Sepenuhnya Ditanggung Negara
-
Diperiksa 8 Jam, Eks Stafsus Menag Gus Alex Langsung 'Ngacir' Naik Motor dari Gedung KPK
-
Kemensos Terus Suplai Logistik dan Buka Posko Kesehatan Korban Longsor Cisarua