Suara.com - Presiden Joko Widodo atau Jokowi baru-baru ini menyampaikan beragam sindiran mengenai berbagai persoalan yang sedang jadi sorotan. Sindiran itu diungkap saat Jokowi menghadiri acara Outlook Perekonomian Indonesia 2023.
Jokowi juga memberikan sindiran soal Pemilu 2024 dalam acara Peringatan Hari Ulang Tahun Partai Hanura di Jakarta Convention Center, Jakarta pada Rabu (21/12/2022). Lantas siapa saja yang menjadi korban sindiran Jokowi? Simak selengkapnya berikut ini.
1. Sri Mulyani cs Soal Menteri Nyanyi-Nyanyi
Jokowi menyindir sekaligus buat guyonan pada para menterinya. Ia mengatakan setiap kali ada masalah atau problem pasti dirinya yang selalu mendapatkan laporan, tetapi jika sedang senang-senang tidak mengabarinya. Hal itu disampaikan Jokowi dalam Outlook Perekonomian Indonesia 2023 pada Rabu (21/12/2022).
"Tapi yang pusing-pusing biasanya diberikan pada saya. Kalau yang masalah, yang problem menteri-menteri itu mesti menghadap saya, tapi yang enak-enak kayak kemarin nyanyi-nyanyi, makan-makan tidak pernah mengajak saya," kata Jokowi.
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati membeberkan siapa saja menteri yang disindir Jokowi tersebut. Ia mengunggah momen kala ia bersama sejumlah menteri menyanyikan lagu Rossa berjudul 'Wanita' di sebuah acara penghargaan yang diselenggarakan oleh Kantor Menko Perekonomian.
Selain Sri Mulyani dan Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, di momen nyanyi-nyanyi itu juga ada Menteri Luar Negeri Retno Marsudi. Sri Mulyani mengaku salah seiring dengan sindiran Jokowi mengenai momen tersebut kendati dilontarkan hanya sebatas guyonan. "Siap salah Pak," katanya.
2. PJ Gubernur DKI Heru Budi & Walkot Solo Gibran Soal Sampah
Kemudian Jokowi sempat menyindir Pemkot Solo dan DKI Jakarta tentang pengelolaan sampah yang tak kunjung beres. Untuk Jakarta, Jokowi mempertanyakan nasib proyek pengelolaan sampah di Sunter. Jokowi menilai proyek itu sudah direncanakan sejak ia menjabat gubernur tapi kini belum kunjung berjalan.
Baca Juga: Bukan Hanya Gibran, Jan Ethes Juga Diundang oleh Presiden UEA untuk Datang ke Dubai
"Hati-hati bisa mundur lagi. Kalau sudah, Pak, saya senang, tetapi kalau 2023 saya masih sangsi, bukan karena Pak Heru (Pj. Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono), tetapi memang sejak dulu begitu," kata Jokowi pada Rakernas Badan Pengelolaan Dana Lingkungan Hidup di Kantor Kementerian Keuangan, Jakarta pada Rabu (21/12/2022).
Penjabat Gubernur (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono merespons sentilan Jokowi tersebut dengan menyebut saat ini Pemprov DKI telah memiliki fasilitas refuse-derived fuel (RDF) di TPST Bantargebang, Bekasi, Jawa Barat. Heru juga menilai pernyataan Jokowi terkait masalah sampah bukan hanya untuk Jakarta. "Tidak Jakarta aja kan, seluruh Indonesia harus perhatikan masalah sampah," ujarnya pada Kamis (22/12/2022).
Selain itu Jokowi menyebut sudah 20 tahun permasalahan sampah di Solo tak kunjung rampung. Ia menyebut ada masalah pada tipping fee atau bea gerbang yang dikeluarkan pemerintah ke pihak pengelola sampah.
"Saya pengalaman sejak wali kota sampai sekarang, urusan sampah belum pernah namanya beres, mau membuat apa, ini generator aja urusannya yang namanya tipping fee sampai sekarang di Solo belum," ujar Jokowi.
Merespon sindiran Jokowi, Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka mengatakan pihaknya tengah membereskan masalah sampah dalam waktu dekat. Ia menyebut Pembangkit Listrik Tenaga Sampah (PLTSa) Putri Cempa di Kecamatan Jebres segera beroperasi.
3. Ketum Partai Ummat Amien Rais Soal Partai Politik Tak Lolos Pemilu 2024
Tag
Berita Terkait
-
Bukan Hanya Gibran, Jan Ethes Juga Diundang oleh Presiden UEA untuk Datang ke Dubai
-
Sinyal Reshuffle Kabinet, PKB: Mendesak Jika Psikologis Jokowi Terganggu oleh Pembantunya
-
Jokowi Ungkap Isi Obrolan Saat Jenguk Mantan Wapres Try Sutrisno di RSPAD Gatot Soebroto
-
Pedas! Demokrat Tuding Jokowi Lagi Cuci Tangan Usai Curhat Ogah Disalahkan soal Koalisi Gagal
-
'Mau Respec Tapi Banteng' Begini Cara Tina Toon Soroti Krisis Air di DKI Jakarta
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Vonis Tiga Mantan Bos, Hakim Nyatakan Kerugian Kasus Korupsi ASDP Rp1,25 Triliun
-
Selain Chromebook, KPK Sebut Nadiem Makarim dan Stafsusnya Calon Tersangka Kasus Google Cloud
-
Bikin Geger Tambora, Begal Sadis Ternyata Sudah Beraksi 28 Kali, Motor Tetangga Pun Disikat
-
Ketum Joman 'Kuliti' Isu Ijazah Jokowi: Ini Bukti Forensik Digital, Roy Suryo Kena UU ITE!
-
Korupsi Taspen Rugi Rp1 T, Kenapa KPK Cuma Pamer Rp883 M? Ini Jawabannya
-
BMKG Bunyikan Alarm Bahaya, Pemprov DKI Siapkan 'Pasukan Biru' hingga Drone Pantau Banjir Rob
-
Terjerat Kasus Korupsi Dinas PUPR, Wakil Ketua dan Anggota DPRD Kabupaten OKU Ditahan KPK
-
PSI Sorot Kinerja Pemprov DKI Atasi Banjir Rob Jakarta: Mulai Pencegahan dari Musim Kemarau
-
Jalani Sidang dengan Tatapan Kosong, Ortu Terdakwa Demo Agustus: Mentalnya Gak Kuat, Tiga Kali Jatuh
-
Pohon Tumbang Lumpuhkan MRT, PSI Desak Pemprov DKI Identifikasi Pohon Lapuk: Tolong Lebih Gercep!