Suara.com - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo merotasi besar-besaran dengan mengeluarkan empat surat telegram.
Surat itu diterbitkan dua hari jelang Natal, Jumat (23/12/2022), yang ditandatangani AS SDM Polri Irjen Wahyu Widada atas nama Kapolri.
Empat Surat Telegram itu bernomor ST/2774/XII/KEP./2022 sebanyak 21 personel, ST/2775/XII/KEP./2022 sebanyak 162 personel, ST/2776/XII/KEP./2022 sebanyak 374 personel, dan ST/2777/XII/KEP./2022 sebanyak 147 personel.
Sebanyak 704 perwira menengah dan perwira tinggi Korps Bhayangkara dari berbagai jabatan dimutasi.
"Secara keseluruhan terdapat 704 personel yang mutasi," kata Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo kepada wartawan, Sabtu (24/12/2022).
Rotasi jabatan itu mulai dari tingkat perwira menengah dengan jabatan AKBP hingga perwira tinggi berpangkat komisaris jenderal. Mutasi ini juga menyasar dari tingkat Polres, Polda, hingga Mabes Polri.
Pada tingkat pejabat tinggi, ada nama Irjen Agung Wicaksono yang semula menjabat sebagai Kapolda Bengkulu. Dia dimutasi sebagai Pati Polda Bengkulu dalam rangka pensiun.
Sebagai gantinya, jabatan Kapolda Bengkulu akan dijabat oleh Irjen Armed Wijaya. Sebelumnya, dia ditempatkan untuk bertugas di Kemenko Polhukam.
Selain itu, mutasi juga menyasa Kapolda Kepulauan Riau Irjen Aris Budiman. Dia dipindahtugas menjadi Analis Kebijakan Utama Bidang Binkar SSDM Polri.
Baca Juga: Kapolri Mutasi Pejabat Jelang Natalan, Kabid Humas Polda Metro Jaya Diganti
Posisi Kapolda Kepulauan Riau akan dijabat oleh Brigjen Tabana Bangun yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapolda Kepulauan Riau.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Diganti
Dalam Surat Telegram tersebut, salah satu pejabat menengah yang dirotasi adalah Kombes Endra Zulpan.
Kabid Humas Polda Metro Jaya itu dirotasi dan menjabat sebagai Kabagjiantekpol Waketbid PPITK STIK Lemdiklat Polri.
Posisi Zulpan sebagai juru bicara di Polda Metro Jaya akan digantikan oleh Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko. Kemudian, di jajaran Polda Metro Jaya juga terdapat mutasi jabatan beberapa anggota.
Misalnya saja, AKBP Donny Arief Praptomo. Dalam ST/2776/XII/KEP/2022, dia dimutasi dari Wadirkrimsus Polda Metro Jaya menjadi Dirketur Kriminal Khusus Polda Lampung.
Berita Terkait
-
Kapolri Mutasi Pejabat Jelang Natalan, Kabid Humas Polda Metro Jaya Diganti
-
Nanti Malam, Kapolri dan Panglima TNI Bakal Tinjau Pengamanan Natal di Gereja Katedral
-
Kapolri dan Panglima TNI Bakal Tinjau Pengamanan Natal di Gereja Katedral Jakarta Nanti Malam
-
Hendra Kurniawan Ungkap 5 Arahan Ferdy Sambo Terkait Kematian Yosua: Soal Martabat Keluarga hingga Amankan CCTV
-
Kapolsek Tambun Diperiksa Propam Polda Metro Jaya Buntut Dua Tahanan yang Kabur dari Sel
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
Terkini
-
Wamen KP hingga Menteri Ngaku Terbantu dengan Polisi Aktif di Kementerian: Pengawasan Jadi Ketat
-
Soal Larangan Rangkap Jabatan, Publik Minta Aturan Serupa Berlaku untuk TNI hingga KPK
-
FPI Gelar Reuni 212 di Monas, Habib Rizieq Shihab Dijadwalkan Hadir
-
Studi INDEF: Netizen Dukung Putusan MK soal Larangan Rangkap Jabatan, Sinyal Publik Sudah Jenuh?
-
FPI Siap Gelar Reuni 212, Sebut Bakal Undang Presiden Prabowo hingga Anies Baswedan
-
Sekjen PDIP Hasto Lari Pagi di Pekanbaru, Tekankan Pentingnya Kesehatan dan Semangati Anak Muda
-
Menag Klaim Kesejahteraan Guru Melesat, Peserta PPG Naik 700 Persen di 2025
-
Menteri PPPA: Cegah Bullying Bukan Tugas Sekolah Saja, Keluarga Harus Turut Bergerak
-
Menteri Dikdasmen Targetkan Permen Antibullying Rampung Akhir 2025, Berlaku di Sekolah Mulai 2026
-
Polisi Tangkap Dua Pengedar Sabu di Bekasi, Simpan Paket 1 Kg dalam Bungkus Teh