Suara.com - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo merotasi jajarannya melalui surat telegram bernomor ST/2775/XII/KEP/2022.
Surat itu diterbitkan pada Jumat (23/12/2022) atau dua hari menjelang Natal dan ditandatangani oleh AS SDM Polri Irjen Wahyu Widada atas nama kapolri.
Rotasi pejabat menengah dan pejabat tinggi tersebut dibenarkan oleh Kadiv Humas Polri, Irjen Dedi Prasetyo.
Dia mengatakan, mutasi jabatan menjadi hal yang lumrah dalam sebuah organisasi.
"Benar, info dari SDM. Mutasi hal yang biasa dalam organisasi sebagai tour of area and tour of duty dan penyegaran serta promosi," kata Dedi kepada wartawan, Sabtu (24/12/2022).
Dalam Surat Telegram tersebut, salah satu pejabat menengah yang dirotasi adalah Kombes Endra Zulpan.
Kabid Humas Polda Metro Jaya itu dirotasi dan kini menjabat sebagai Kabagjiantekpol Waketbid PPITK STIK Lemdiklat Polri.
Posisi Zulpan sebagai juru bicara di Polda Metro Jaya akan digantikan oleh Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko.
Kemudian, di jajaran Polda Metro Jaya juga terdapat mutasi jabatan beberapa anggota.
Baca Juga: Nanti Malam, Kapolri dan Panglima TNI Bakal Tinjau Pengamanan Natal di Gereja Katedral
Misalnya saja, AKBP Donny Arief Praptomo. Dalam ST/2776/XII/KEP/2022, dia dimutasi dari Wadirkrimsus Polda Metro Jaya menjadi Direktur Kriminal Khusus Polda Lampung.
Posisi yang ditinggalkan Donny diisi AKBP Eko Prasetyo Robbyanto, yang sebelumnya menjabat sebagai Kabagdalops Roops Polda Metro Jaya.
Tag
Berita Terkait
-
Nanti Malam, Kapolri dan Panglima TNI Bakal Tinjau Pengamanan Natal di Gereja Katedral
-
Kapolri dan Panglima TNI Bakal Tinjau Pengamanan Natal di Gereja Katedral Jakarta Nanti Malam
-
Hendra Kurniawan Ungkap 5 Arahan Ferdy Sambo Terkait Kematian Yosua: Soal Martabat Keluarga hingga Amankan CCTV
-
Kapolsek Tambun Diperiksa Propam Polda Metro Jaya Buntut Dua Tahanan yang Kabur dari Sel
-
Acara Pernikahan Kaesang-Erina Berjalan Lancar, Kapolri Bersyukur: Terimakasih Masyarakat Solo!
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
60 Ton Sampah Menggunung, Pemprov DKI Janji Pasar Induk Kramat Jati Bersih dalam 5 Hari
-
Sinyal Bahaya Demokrasi, Lakso Anindito Sebut KUHP Baru Berpotensi Hidupkan Rezim Otoritarian Orba
-
KPK Sempat Terbelah dan Ragu Jadikan Yaqut Tersangka Korupsi Haji?
-
Lakso Anindito Prediksi Gelombang Praperadilan Koruptor Akibat KUHP Baru
-
Rumah Yaqut 'Dikepung' Aparat, Tamu Diperiksa Ketat Usai Jadi Tersangka Korupsi Haji
-
BNI Hadirkan agen46 hingga Pelosok Kota Bima, Perluas Inklusi Keuangan
-
Indonesia Terpilih jadi Presiden Dewan HAM PBB, Amnesty International Indonesia: Kebanggaan Semu!
-
KPK Bongkar Alasan Jerat Eks Menag Yaqut: 'Permainan' Kuota Haji Tambahan Jadi Pemicu
-
Sinyal Keras KPK, Eks Menag Yaqut Secepatnya Ditahan di Kasus Korupsi Haji
-
Tanggapi Soal Pilkada Langsung dan Tidak Langsung, Menko Yusril: Keduanya Konstitusional