Suara.com - Wakil Bupati Kaur Herlian Muchrim tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah M Yunus Bengkulu. Pasalnya, tangannya putus akibat petasan yang meledak saat digenggam ketika merayakan Tahun Baru 2023.
Peristiwa itu sendiri langsung menjadi viral setelah direkam salah satu warga setempat. Namanya bahkan sampai menjadi trending topic akibat musibah yang dialami di tengah perayaan bersama warganya.
Berkaitan dengan hal itu, berikut profil Wakil Bupati Kaur yang jari tangan putus gegara ledakan petasan di tahun baru.
Wakil Bupati Kaur Herlian Muchrim lahir di Bintuhan 15 Januari 1977, di mana ia kini berusia 45 tahun. Herlian Muchrim tinggal di Desa Air Dingin, Kecamatan Kaur Selatan, Kaur, Bengkulu, Indonesia.
Pendidikan terakhirnya adalah S1 dengan gelar Sarjana Teknik atau ST. Herlian Muchrim diketahui beragama Islam.
Sebelum menjadi Wakil Bupati Kaur, ia pernah menjabat sebagai Ketua Komisi I DPRD Kaur pada 2009 hingga 2014. Selanjutnya, ia menjabat kembali sebagai Ketua Komisi I DPRD Kaur pada 2014 hingga 2015.
Berdasarkan penelusuran dari laman KPU, Herlian Muchrim berhasil menjadi Wakil Bupati Kaur setelah mengusung misi sebagai berikut: “Memajukan Masyarakat Bengkulu Selatan dan Kaur yang Lebih Baik Lagi”.
Kronologi kejadian jari tangan putus
Pada Sabtu (31/12/2022), Bupati Kaur H Lismidianto dan Wakil Bupati Kaur Herlian Muchrim tengah merayakan pergantian tahun di Gedung Kuliner, Kaur, Bengkulu. Masing-masing memegang satu kembang api berukuran besar.
Baca Juga: Ladeni Pengendara Motor Main Tembak-tembakan Saat Tahun Baru, Aksi Kocak Polisi Ini Banjir Pujian
Ketika tengah menyorotkan kembang api ke langit, awalnya semua berjalan normal. Keduanya pun sempat terlihat gembira merayakan pergantian tahun.
Namun, tak disangka salah satunya meledak di tangan. Wakil Bupati Kaur pun langsung terkejut dan terluka. Masyarakat pun panik dan segera melakukan pertolongan.
Herlian Muchrim langsung dilarikan ke RSUD Kaur dan sempat dalam kondisi stabil. Namun, luka di tangannya mengalami luka bakar serius dan pendaharahan. Dua jari terputus akibat insiden itu.
Akhirnya, Herlian dirujuk ke RSUD M Yunus karena di RSUD Kaur hanya ada Dokter Bedah Umum. Herlian yang dirujuk ke RSUD M Yunus itu menjalani operasi bedah tulang atau ortopedi.
Operasi tersebut dimulai pukul 10.00 pada Minggu (1/1/2022) yang menangani luka parah di sebelah kiri dan luka ringan di sebelah kanan.
Dikabarkan operasi berjalan dengan lancar tanpa hambatan dan tangan yang rusak telah diposisikan kembali, tulang yang patah pun telah diperbaiki dan disambung.
Berita Terkait
-
Ladeni Pengendara Motor Main Tembak-tembakan Saat Tahun Baru, Aksi Kocak Polisi Ini Banjir Pujian
-
Nadine Chandrawinata Bagikan Foto Momen Tahun Baru Bareng Suami dan Anak: Biasanya Keluyuran, Kali Ini Berbeda
-
Ngerinya Ledakan Petasan di Genggaman Tangan Wabup Kaur, Tiga Jari Hilang di Malam Tahun Baru
-
Perayaan Tahun Baru 2023, Pertamina Catat Peningkatan Konsumsi BBM di Jateng dan DIY
-
Liburan Berakhir, Volume Sampah di Bandung Barat Bertambah 30 Persen
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Begundal Kambuhan, Penjambret Sikat iPhone 16 di Kelapa Gading Baru Sebulan Keluar Lapas
-
Diserang Balik Isu Ijazah Palsu, Roy Suryo Laporkan 7 Pendukung Jokowi ke Polda Metro Jaya!
-
Dokter Tifa: Foto Muda Jokowi Cuma Mirip 1 Persen, 99 Persen Itu Orang Berbeda
-
INSTRAN Minta Pemerintah Garap Masterplan Transportasi saat Bencana, Drone jadi Solusi?
-
Sepanjang 2025, Ini 14 Putusan MK yang Paling Jadi Sorotan
-
Gakkum Kehutanan Tangkap DPO Pelaku Tambang Ilegal di Bukit Soeharto
-
Bamsoet: Prabowo Capai Swasembada Beras 'Gaya' Soeharto-SBY Dalam Setahun
-
Buruh Tuntut UMP DKI Rp5,89 Juta, Said Iqbal: Ngopi di Hotel Saja Rp50 Ribu!
-
Menuju Nol Kasus Keracunan, BGN Perketat Pengawasan Makan Bergizi Gratis di 2026
-
Pakar Hukum Tata Negara: Ketua MK Suhartoyo Ilegal!