Suara.com - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri belum juga mendeklarasikan calon presiden yang akan maju dalam Pilpres 2024 di acara HUT ke-50 PDIP, Selasa (10/1/2023) kemarin.
Hal ini lantas disorot oleh pengamat politik Jhon Sitorus. Ia menilai bahwa hal tersebut merupakan kode jika Megawati akan menunjuk Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo untuk maju dalam kontestasi mendatang.
Pernyataan ini dilontarkan oleh Jhon Sitorus melalui akun Twitter pribadinya @Miduk17.
"Tindakan bu Mega utk menunda deklarasi Capres hari ini semakin meyakinkan publik jika pilihannya hanya pada Ganjar Pranowo, bukan Puan," tulisnya seperti dikutip Suara.com pada Rabu (11/1/2023).
Jhon Sitorus lantas menduga jika Megawati sengaja menunda pendeklarasian agar Ganjar Pranowo bisa fokus dalam mengemban tugas dan kewajibannya sebagai gubernur. Pasalnya, pada bulan September mendatang, Ganjar bakal segera lengser dari jabatannya.
"Kenapa? Karena Bu Mega ingin memastikan pak Ganjar fokus mengurus Jawa Tengah sebelum masa bakti selesai hingga September 2023," ujarnya.
Dalam cuitannya, Jhon Sitorus juga menerangkan jika saja pentolan partai berlambang banteng tersebut memilih Puan Maharani, maka HUT ke-50 PDI Perjuangan merupakan momen yang paling pas untuk Megawati mendeklarasikan putrinya.
"Andai Bu Mega memilih Puan sebagai penerus Jokowi, maka hari ini adalah momentum terbaik deklarasi Puan mengingat ini adalah usia emas PDI-P," terang Jhon Sitorus.
"Apalagi Puan adalah ketua DPR RI, di mana tugasnya tak seberat eksekutif. Tak ada beban pasca deklarasi," sambungnya.
Cuitan ini pun sontak saja menarik perhatian dari netizen. Dalam komentarnya, netizen menyebut jika pemikiran Jhon Sitorus ini masuk akal.
"Kira-kira yang bakal jadi lawannya siapa? Yang beneran jadi capres loh, jangan sebatas bakal calon," kata netizen.
"Sepertinya begitu semoga GP yang diusung Mbakyu Megawati, karena hanya itu yang ada. Jadi harapan rakyat diprediksi GP maju satu kali putaran yang lain njengkang," imbuh netizen lain.
"Pilihannya Pak GP, feeling. Harus tetap satu komando untuk Indonesia," ujar netizen lain.
"Setuju dengan analisisnya, masuk akal. Semoga benar ya," tambah netizen lain.
"Asumsi yang menarik," komentar netizen lainnya lagi.
Tag
Berita Terkait
-
Diminta NasDem Segera Deklarasi, Politikus PDIP Kritik Anies Plin-plan: Kadang Dukung IKN, Kadang Nggak
-
NasDem Grasah-grusuh Deklarasi Capres, Politisi PDIP: Untungnya Anies Dimajuin Kemarin Apa, Gue Nggak Ngerti
-
Megawati Yakin Kalau Suka Selfie Pengikutnya Bakal Banyak: Saya Cantik, Pintar dan Kharsimatik!
-
'Mbak Mega Enggak Goyang' Rizal Ramli Puji Megawati Tegas Tolak Presiden 3 Periode
-
Grace Natalie Anggap PSI Adik PDIP hingga Doakan Megawati Sehat Selalu
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Terkini
-
Atasi Banjir Jakarta Utara, Pramono Anung Targetkan Normalisasi Kali Cakung Lama Rampung 2027
-
Gantikan Adies, Sari Yuliati Ditetapkan Jadi Wakil Ketua DPR RI dari Golkar
-
Terpilih Jadi Hakim MK, DPR Proses Pemberhentian Adies Kadir dari Kursi Wakil Ketua
-
Jadi Saksi, Rocky Gerung Sebut Jokowi Kewalahan Hadapi Isu Ijazah Palsu
-
Dipanggil Komisi III DPR, Kapolresta-Kajari Sleman Siap Beberkan Kasus Jambret Secara Menyeluruh
-
Viral Es Gabus Johar Baru Dikira Pakai Busa Kasur, Polisi Akui Salah Simpulkan dan Minta Maaf
-
Jadi Saksi Ahli di Kasus Ijazah Jokowi, Rocky Gerung: Ijazahnya Asli, Orangnya yang Palsu!
-
Tok! DPR Sahkan Adies Kadir sebagai Hakim MK, Gantikan Inosentius Samsul
-
Eks Wamenaker Noel Beri Peringatan ke Purbaya, KPK: Bisa Jadi Misinformasi di Masyarakat
-
Durhaka! Anak di Lombok Tega Bakar Ibu Kandung, Jasadnya Dibuang di Tumpukan Sampah