Suara.com - Aksi pelecehan seksual modus begal payudara di pinggir jalan kembali terjadi. Kali ini peristiwa ini terjadi di wilayah Koja, Jakarta Utara.
Aksi begal payudara terjadi di Jalan Mahoni, Gang 3, Blok A, Koja Jakarta Utara, pada Selasa (17/1/2023) sekira pukul 20.39 WIB.
Aksi pembegalan yang terekam kamera pengawas atau CCTV ini viral usai diunggah di media sosial. Salah satu akun yang membagikannya yakni @info_jakartapusat.
“Belum ada dua pekan, aksi pembegalan payudara di Koja, Jakarta Utara kembali terjadi,” tulis akun tersebut, dikutip Kamis (19/1/2023).
Dalam rekaman video singkat ini terlihat, kejadian bermula saat saat pemotor matic yang menggunakan jaket driver online berpapasan dengan korban di dalam gang.
Sebelum melakukan akasi bejatnya korban sempat berhenti di depan rumah warga sembari menunggu momentum yang pas untuk melakukan aksinya.
Saat itu, korban yang sedang menggendong anak langsung dipepet oleh pelaku. Pelaku kemudian dengan menggunakan tangan kanannya, langsung meremas bagian dada korban.
Korban terlihat sempat melakukan perlawanan. Namun lantaran korban sedang menggendong anak, ia tidak sempat mengejar pelaku yang sudah tancap gas melarikan diri.
Tercatat selama bulan Januari 2023, sudah ada dua kali peristiwa serupa. Kejadian pertama terjadi di sebuah gang kecil di belakang Sekolah Strada, Tugu Utara, Koja Jakarta Utara, Senin (9/1/2023) kemarin, sekira pukul 20.14 WIB.
Baca Juga: Pelaku Begal Payudara di Bandung Tertangkap, Polisi: Motivasinya Kepuasan Pribadi
Saat itu seorang wanita sedang melintas usai pulang bekerja, namun setelah hampir sampai indekosnya ia menjadi korban tindakan asusila itu.
Modus operandi yang dilakukan oleh pelaku juga hampir mirip yakni meremas payudara korbannya saat berpapasan di dalam gang sempit yang sepi.
Salah seorang warga sekitar, Oman (51) mengatakan, wilayahnya memang sepi jika setelah Maghrib. Hanya ada beberapa orang yang duduk-duduk sekitar lokasi.
“Memang sepi kalau habis Maghrib,” katanya, Selasa (10/1/2023).
Berita Terkait
-
Pelaku Begal Payudara di Bandung Tertangkap, Polisi: Motivasinya Kepuasan Pribadi
-
Baru Diputusin Pacar, Dalih Pelaku Begal Payudara Karyawati Mall di Koja Karna Mirip Mantan
-
Pelaku Begal Payudara di Koja Tertangkap, R Ngaku Cewek yang Dilecehkan di Gang Mirip Sang Mantan
-
Cewek Korban Begal Payudara di Koja Ternyata Anak Kos, Nangis-nangis di Rumah Warga usai Dilecehkan
-
Nangis-nangis di Rumah Warga usai Dilecehkan di Gang, Cewek Korban Begal Payudara di Koja Ternyata Anak Kos
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
Terkini
-
Menkum Sebut KUHAP Baru Mementingkan Perlindungan HAM, Mulai Berlaku 2026
-
Cuma Naik Rp2 Ribuan per Hari, Buruh Tolak Upah Minimum 2026 Ala Menaker, Usul Formula Baru
-
Eks Sekretaris MA Nurhadi Didakwa Lakukan TPPU Rp307,5 Miliar dan USD 50 Ribu
-
Kasatgas KPK Diadukan ke Dewas, Benarkah Bobby Nasution 'Dilindungi' di Kasus Korupsi Jalan Sumut?
-
Mardani Ali Sera Dicopot dari Kursi Ketua PKSAP DPR, Alasannya karena Ini
-
Melihat 'Kampung Zombie' Cililitan Diterjang Banjir, Warga Sudah Tak Asing: Kayak Air Lewat Saja
-
Jakarta Dikepung Banjir: 16 RT Terendam, Pela Mampang Paling Parah Hingga 80 cm
-
Program SMK Go Global Dinilai Bisa Tekan Pengangguran, P2MI: Target 500 Ribu Penempatan
-
21 Tahun Terganjal! Eva Sundari Soroti 'Gangguan' DPR pada Pengesahan RUU PPRT: Aneh!
-
110 Anak Direkrut Teroris Lewat Medsos dan Game, Densus 88 Ungkap Fakta Baru