Suara.com - Sebuah video menampilkan aksi koboi pengemudi mobil mewah yang mengacungkan senjata diduga pistol viral di media sosial. Warganet fokus pada pelat nomor RFS yang digunakan oleh pelaku.
Video itu diunggah oleh akun Twitter @Kenzo39526996. Dari video terlihat pelaku sempat mengeluarkan senjata api yang kemudian dimasukan ke dalam celananya.
"Pistol, pistol. Sudah gue video," kata perekam video.
Pihak yang merekam aksi koboi pria tersebut lantas menyoroti pelat nomor mobil yang digunakan pelaku. Terlihat nomor pelat mobil pelaku B 2465 RFS.
Warganet lantas membicarakan pelat mobil yang dimaksud. Sebabnya, pelat nomor RFS digunakan untuk kendaraan pejabat sipil negara.
Kemudian pelat nomor RFS yang digunakan pejabat itu memiliki empat angka diawali dengan angka 1.
"Hahaha.. plat B 2xxx RFS... kemungkinan besar plat beli itu.. kalau original RF biasanya berawalan 1," kata seorang warganet.
Sementara warganet lainnya juga meyakini kalau pelat mobil Mercedes-Benz yang digunakan pelaku aksi koboi jalanan itu palsu.
"Ini RFS palsu..karena yg asli 4 digit dan angka pertama 1.. harus ditindak nih," tuturnya.
Baca Juga: Arogan! Aksi Koboi Pengemudi Mercy Pelat RFS Todongkan Pistol Saat Terlibat Keributan di Jalan Tol
Kasus ini lantas dikonfirmasi kepada Kasat Patroli Jalan Raya (PJR) Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kompol Sutikno. Ia mengklaim masih melakukan penyelidikan.
"Saya juga sedang menelusuri. Masih dalam penyelidikan," kata Sutikno.
Berita Terkait
-
Kuliner Nasi Minyak Viral di Surabaya, Seperti Apa Rasanya?
-
Tak Terduga! Rozy Zay Hakiki Dikabarkan Akan Menikahi Ibu Norma Risma? Begini Jawaban Rihana
-
Seru! Viral Video Nikita Mirzani Cekcok Hebat dengan Bunda Corla, Netizen: Hancur Sudah Dunia Persilatan
-
Ribut-ribut di Jalan Tol, Pengemudi Mobil Mewah Todongkan Pistol
-
Viral Aksi Koboi Jalanan di Tol, Pengemudi Pelat RFS Acungkan Pistol ke Sejumlah Orang
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Semeru Status Awas! Jalur Krusial Malang-Lumajang Ditutup Total, Polisi Siapkan Rute Alternatif
-
Babak Baru Korupsi Petral: Kejagung Resmi Limpahkan Kasus ke Tangan KPK, Ada Apa?
-
DPR-Kemdiktisaintek Kolaborasi Ciptakan Kampus Aman, Beradab dan Bebas Kekerasan di Sulteng
-
Fakta Baru Sengketa Tambang Nikel: Hutan Perawan Dibabat, IUP Ternyata Tak Berdempetan
-
Survei RPI Sebut Tingkat Kepuasan Publik Terhadap Polri Tinggi, Ini Penjelasannya
-
Momen Roy Suryo Walk Out dari Audiensi Reformasi Polri, Sentil Otto Hasibuan: Harusnya Tahu Diri
-
Deteksi Dini Bahaya Tersembunyi, Cek Kesehatan Gratis Tekan Ledakan Kasus Gagal Ginjal
-
Wamendagri Wiyagus: Kemendagri Dukung Sinkronisasi Kebijakan Kependudukan Selaras Pembangunan
-
Dokter Tifa Usul Kasus Ijazah Jokowi Disetop, Sarankan Negara Biayai Perawatan Medis di Luar Negeri
-
Dana Riset-Tunjangan Kecil, Menteri Diktisaintek Minta Kampus Permudah Dosen Naik Pangkat