Suara.com - Terpidana kasus pembunuhan berencana terhadap Brigadir J, Richard Eliezer atau Bharada E, dikabarkan menantang perang melawan geng Ferdy Sambo setelah kembali masuk ke Brimob.
Kabar dengan narasi tersebut dibagikan oleh akun Facebook bernama Mbakvir pada Kamis, 23 Februari 2023. Melalui video yang dibagikannya, akun ini mengabarkan jika Richard telah kembali bertugas ke Brimob.
Tak sampai di situ, Richard juga langsung mengumandangkan perang melawan geng Ferdy Sambo begitu mulai aktif bertugas.
Adapun narasi yang dibagikan akun tersebut sebagai berikut:
"Kembali Bertugas Di BRIMOB ! BHARADA E Nyatakan P3rang L4wan Geng FERDY SAMBO...!!"
PENJELASAN
Berdasarkan penelusuran, narasi Richard Eliezer langsung menyatakan perang melawan Ferdy Sambo dan komplotannya begitu kembali ke Brimob adalah tidak benar.
Faktanya, isi video sama sekali tidak membahas informasi mengenai Richard yang menantang komplotan Ferdy Sambo begitu kembali bertugas sebagai anggota Brimob.
Dalam video, terdengar narator awalnya mengatakan bahwa Richard Eliezer mengamuk dan menantang geng Ferdy Sambo. Narator juga mengatakan bahwa Richard 'tidak takut mati' meski menantang komplotan Sambo.
Baca Juga: CEK FAKTA: Ivan Fadilla Bongkar Skenario Jahat Venna Melinda, Verrell Bramasta Marah
Kendati demikian, narator hanya membacakan kata-kata tanpa memberikan sumber kredibel atau valid yang mendukung pernyataannya.
Selanjutnya, pembahasan dalam video justru berganti dengan membahas jejak karier Richard di kepolisian sampai akhirnya menjadi terdakwa kasus Brigadir J. Isi video juga membahas harapan Richard agar tetap bisa kembali menjadi anggota kepolisian di Polri, meski menjadi terpidana kasus Yosua.
Narasi terkait harapan Richard itu sendiri dikutip dari artikel Ayobandung.com yang dipublikasikan pada 20 Februari 2023. Artikel itu berjudul "Akan Dilakukan Eliezer Apabila Tidak Bisa Kembali Bertugas di Kepolisian, Richard: Apakah Nanti Aku...?"
Richard sendiri telah menjalani sidang etik yang menentukan masa depannya di Polri. Hasilnya, ia dinyatakan masih bisa menjadi anggota kepolisian dengan dijatuhi hukuman demosi selama 1 tahun.
KESIMPULAN
Dari penjelasan di atas, maka narasi Richard Eliezer kembali bertugas di brimob dan langsung menantang perang melawan geng Ferdy Sambo adalah hoaks.
Berita Terkait
-
CEK FAKTA: Ivan Fadilla Bongkar Skenario Jahat Venna Melinda, Verrell Bramasta Marah
-
Bicara Stigma, Trisha Eungelica Anak Ferdy Sambo Sebut Orang-orang di Luar Penjara Jauh Lebih Jahat daripada Tahanan
-
Tebarkan Senyuman, Begini Kondisi Bharada E Sebelum Jadi Penghuni Lapas Kelas II Salemba
-
Diduga Intimidasi Jaksa di Sidang Tragedi Kanjuruhan, Kapolda Jatim dan Kapolrestabes Surabaya Dilaporkan ke Propam
-
Cek Fakta: Raffi Ahmad Meninggal Akibat Kecelakaan Usai Jenguk Mama Amy Qanita di Rumah Sakit, Benarkah?
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
Terkini
-
Terkuak! Kasus Keracunan Siswa di Jakarta Akibat Dapur MBG Tak Jalani SOP BGN
-
Prabowo Blusukan ke Monas, Cek Persiapan HUT ke-80 TNI
-
Gedung Ponpes Al-Khoziny Ambruk Tewaskan 13 Orang, FKBI Desak Investigasi dan Soroti Kelalaian Fatal
-
Prakiraan Cuaca 4 Oktober 2025 di Berbagai Kota Wisata dari Bogor, Bali hingga Yogyakarta
-
Dolar Diramal Tembus Rp20.000, Ekonom Blak-blakan Kritik Kebijakan 'Bakar Uang' Menkeu
-
'Spill' Sikap NasDem: Swasembada Pangan Harga Mati, Siap Kawal dari Parlemen
-
Rocky Gerung 'Spill' Agenda Tersembunyi di Balik Pertemuan Jokowi dengan Abu Bakar Ba'asyir
-
Kriminalisasi Masyarakat Adat Penentang Tambang Ilegal PT Position, Jatam Ajukan Amicus Curiae
-
Drama PPP Belum Usai: Jateng Tolak SK Mardiono, 'Spill' Fakta Sebenarnya di Muktamar X
-
Horor MBG Terulang Lagi! Dinas KPKP Bongkar 'Dosa' Dapur Umum: SOP Diabaikan!