Suara.com - Awal Ramadan, tidak jarang kita lupa bahwa hari itu sedang puasa. Alhasil, ada beberapa orang yang terkadang tidak sengaja minum karena kebiasaan haus di pagi hari.
Apakah Anda salah satu yang pernah tidak sengaja minum saat puasa? Lantas, bagaimana hukumnya? Apakah ini berarti puasa batal?
Apa hukum tidak sengaja minum saat puasa Ramadan?
Melansir dari laman NU Online, seseorang yang tidak sengaja minum saat sedang puasa di bulan Ramadan hukumnya tetap bisa melanjutkan puasanya.
Hukum tersebut sebagaimana yang pernah disabdakan Rasulullah SAW seperti berikut.
“Barangsiapa makan karena lupa sementara ia sedang berpuasa, hendaklah menyempurnakan puasanya sebab sesungguhnya Allah telah memberinya makan dan minum.” (HR Al-Bukhari Muslim).
Dengan begitu, maka jika Anda tidak sengaja makan atau minum saat puasa, Anda tetap bisa melanjutkan puasa kembali sampai adzan maghrib. Anda juga tidak perlu mengganti puasa dengan qadha atau membayar kafarat (denda) sebab puasa Anda hari itu masih dianggap sah.
Namun apabila Anda sengaja makan atau minum padahal saat itu sedang puasa, sudah pasti bahwa puasa Anda menjadi batal. Alhasil, Anda harus menggantinya di hari lain atau membayar fidyah jika tidak mampu menggantinya.
Oleh karena itu, sudah sepantasnya Anda selalu berhati-hati saat sedang berpuasa. Sebab tidak sekedar menahan lapar dan haus, puasa di bulan Ramadan juga akan memberikan banyak keutamaan. Terlebih, ini hanya terjadi selama satu bulan dalam satu tahun.
Baca Juga: 30 Ucapan Maaf Menjelang Ramadan 2023 untuk Keluarga dan Teman
Keutamaan puasa Ramadan
Bulan Ramadan merupakan salah satu waktu di mana umat muslim berlomba-lomba mencari pahala serta limpahan berkah dari Allah. Salah satunya dengan melakukan puasa.
Berikut adalah keutamaan yang bisa Anda dapatkan dari berpuasa selama bulan Ramadan.
1. Meningkatkan ketakwaan
Puasa akan membuat kita secara tidak sadar menahan diri dari berbagai godaan yang tidak membawa manfaat. Dengan begitu, ketakwaan kita kepada Allah SWT akan ikut meningkat.
2. Mencari pengampunan dosa
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Harta Karun Harvey Moeis-Sandra Dewi Siap Dilelang! Cek Daftar Rumah Mewah hingga Perhiasannya
-
Ahli Media Sosial di Sidang MKD Soroti Penyebaran Hoaks Cepat dan Respons Lambat DPR
-
Bahlil Temui Prabowo, Minta Soeharto Jadi Pahlawan Nasional: Sudah Sangat Layak
-
Tragis! Niat Numpang Tidur di Masjid, Mahasiswa Tewas Dihajar, Kepala Dilempar Kelapa
-
Kesaksian di Sidang MKD Dugaan Pelanggaran Etik: Tak Ada Bahasan Soal Kenaikan Gaji Anggota DPR
-
Heboh Gudang Ompreng MBG di Jakut Palsukan Label Halal, APMAKI: Pelaku Harus Ditindak Tegas!
-
Prabowo Pertimbangkan Nama Soeharto jadi Pahlawan Nasional
-
Indonesia Terima Airbus A400M Pertama, Prabowo Rencanakan Pembelian 4 Unit Tambahan
-
Pengamat Ungkap Kontras Jokowi dan Prabowo, Dulu 60% Kepuasan Publik Tenang, Kini 90% Sepertiga 98
-
Waspada! BPOM Rilis 23 Kosmetik Berbahaya, Cek Daftarmu Sebelum Terlambat