Suara.com - Seorang reporter stasiun televisi di Indonesia menjadi viral pasca dinilai salah memilih narasumber. Berkaitan dengan hal tersebut, berikut penjelasan kronologi dugaan reporter salah pilih narasumber tersebut.
Dalam liputan berjudul “Berburu Takjil Di Pasar Lama Tangerang”, reporter wanita yang bernama Syeha Alhaddar melakukan siaran langsung di Pasar Lama Tangerang.
Berdasarkan judul tersebut, diketahui Syeha sedang ingin meliput masyarakat yang berburu takjil di pasar tersebut. Setelah beberapa saat memberikan sambutan, reporter itu kemudian menghampiri salah satu pembeli.
“Tanya langsung sama pembeli yang ada di sini, nih. Selamat sore, bapak. Bapak boleh dong diceritain bapak ke sini mau beli apa dan kenapa sih pak ke sini?” ucap Syeha tersebut sembari mendatangi narasumber.
Sontak seorang pembeli bapak-bapak pun menjawab makanan yang ingin dibelinya. Seketika Syeha pun mengetahui pembeli tersebut tidak mencari makanan untuk berbuka puasa.
“Kalau sini kan komplit. Kalau kita mau lihat masakan chinese kan ada kalau pagi-pagi. Ada mie B2-nya. Mie Babi-nya. Ada tetek bengek-nya” jawab bapak-bapak tersebut.
Diketahui babi merupakan makanan yang haram dikonsumsi umat muslim sesuai ketentuan. Oleh sebab itu, narasumber tersebut diketahui bukanlah orang muslim yang sedang berburu takjil, melainkan masyarakat yang membeli makanan tapi tidak untuk berbuka puasa.
Meski demikian, Syeha masih melanjutkan wawancara tersebut dengan menanyakan makanan yang ingin dibeli sang narasumber.
“Baik bapak kalau misalnya jajanan sore untuk takjil?” tanya reporter melanjutkan.
Baca Juga: Resep Kolak Biji Salak, Bikin Takjil Sendiri di Rumah
Atas jawaban mie Babi tersebut, video itu pun menjadi viral. Masyarakat menyoroti jawaban tersebut dan menilai Syeha salah memilih narasumber. Beberapa di antaranya pun turut berkomentar melalui unggahan yang viral di Twitter.
“Bener sie, itu bapaknya orang China benteng asli Tangerang, jadi beliau bener ya hehehe,” tulis warganet.
“Hahahaha. Pagi-pagi sarapan mie B2 nikmat banget tu hidup,” komentar warganet.
“Komplit, ada mie B2nya, mie babinyaaaaa. Bapak cukup pak,” tambah yang lain.
“Keren si bapak nyari mie babi buat buka puasa,” tulis pengguna lainnya memuji jawaban tersebut.
“Si Koh Aloy jawabannya sudah tepat sesuai pertanyaan. Kan gak ditanya menu berbuka. Yang ditanya kan yang mau dibeli dan jajanan sore. Yang bikin lucu captionnya,” tulis pengguna lain yang menyoroti situasi tersebut benar.
Berita Terkait
-
Resep Kolak Biji Salak, Bikin Takjil Sendiri di Rumah
-
Gaya Hedonnya di Medsos Jadi Sorotan, Polwan AKP Agnis Juwita Diperiksa Polda Jatim
-
Kuasa Hukum David Ungkap, Jangan Sampai Agnes yang Malu Jika Isi Chatnya Dibongkar ke Publik
-
3 Alasan Mengapa Tidak Dianjurkan Langsung Makan Berat ketika Berbuka Puasa
-
Sosok Rose Hanburry, Wanita yang Diduga Jadi Selingkuhan Pangeran William
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
Terkini
-
Viral Es Gabus Johar Baru Dikira Pakai Busa Kasur, Polisi Akui Salah Simpulkan dan Minta Maaf
-
Jadi Saksi Ahli di Kasus Ijazah Jokowi, Rocky Gerung: Ijazahnya Asli, Orangnya yang Palsu!
-
Tok! DPR Sahkan Adies Kadir sebagai Hakim MK, Gantikan Inosentius Samsul
-
Eks Wamenaker Noel Beri Peringatan ke Purbaya, KPK: Bisa Jadi Misinformasi di Masyarakat
-
Durhaka! Anak di Lombok Tega Bakar Ibu Kandung, Jasadnya Dibuang di Tumpukan Sampah
-
DPR Ubah Agenda Paripurna, Masukkan Penetapan Adies Kadir sebagai Calon Hakim MK
-
Jelang Diperiksa Polisi, Rocky Gerung akan Jelaskan Metodologi Penelitian Kasus Ijazah Palsu Jokowi
-
Bawa HP dan Google Drive, Ahok Siap Buka-bukaan di Sidang Korupsi Pertamina Rp285 T
-
DPR Gelar Rapat Paripurna Hari Ini, Keponakan Prabowo Bakal Disahkan Jadi Deputi Gubernur BI
-
POLLING: Lihat Begal Beraksi, Kamu Pilih Minggir atau Tabrak?