Suara.com - Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1444H, Kementerian BUMN bersama PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) mengadakan Safari Ramadhan BUMN 2023 dengan membagikan 1000 paket sembako murah untuk masyarakat di Taman Giat Tanjung, Kab. Tabalong, Kalimantan Selatan pada Kamis, (13/4/2023). Kegiatan yang sekaligus merupakan perayaan HUT BUMN yang ke-25 ini menjual paket sembako murah dengan harga ekonomis, yakni Rp55.000 / paket yang berisikan 5 kg beras, 1 liter minyak goreng dan 1 kg gula pasir.
Bupati Tabalong, H. Anang Syakhfiani secara langsung membuka giat Safari Ramadhan. Ia juga secara simbolis mewakili masyarakat untuk menerima paket sembako dari BUMN yang diserahkan oleh Kepala Kantor Daerah Telkom (Kakandatel) Tanjung Tabalong , Pamuji Santasa.
Pada giat Safari Ramadhan BUMN 2023 sekaligus Bazar UMKM tersebut, H. Anang Syakhfiani memberikan apresiasi kepada Kementerian BUMN yang secara serentak menggelar kegiatan Safari Ramadhan. Khususnya di Tabalong yang dilaksanakan oleh PT Telkom Area Tabalong.
“Konsep dari safari ramadan BUMN 2023 ini adalah pasar sembako murah dan bazar UMKM yang merupakan upaya untuk mempererat tali silaturrahmi khususnya warga Tabalong dan sekitarnya,” tambah H. Anang Syakhfiani.
Bazar UMKM dan Kuliner yang menjadi bagian dari Safari Ramadan BUMN 2023 juga sebagai wadah para pelaku ekonomi UMKM untuk dapat memperkenalkan produk-produknya, diantaranya adalah Batik Tanjung yang motifnya berbentuk batik. Peserta bazar pun merasa bangga, ketika stand batik tersebut dikunjungi oleh Bupati Kab Tabalong langsung.
Anang juga berharap melalui silaturahmi ini dapat memperkokoh jalainan ukhuwah Islamiyah bagi semua masyarakat.
“Sekaligus dapat memberikan manfaat dan berkah di Bulan Suci Ramadhan bagi masyarakat di Tanjung,” pungkasnya.
Sementara itu, Kakandatel Tanjung Tabalong, Pamuji Santasa menjelaskan, Telkom Indonesia ditunjuk sebagai penyelenggara di dua tempat, Kabupaten Tanjung Tabalong dan Tanah Bumbu.
Keduanya dilaksanakan serentak pada hari ini kamis 13 april 2023,” jelasnya.
Baca Juga: Takut Gendut Setelah Lebaran? Simak Resep Langsing Ala Dewi Hughes
Katanya lagi, selain dari penjualan sembako murah, masyarakat yang datang juga dapat berbelanja di 20 pelaku UMKM yang di sekitaran acara, selain sembako, berbagai takjil persiapan berbuka puasa juga dihadirkan di acara ini. Pamuji berharap, kegiatan ini dapat memberikan kebermanfaatan dan keberkahan di bulan suci Ramadhan bagi masyarakat sekitar Tanah Bumbu.
Berita Terkait
-
Safari Ramadhan BUMN 2023: Telkom Bagikan 1000 Paket Sembako Murah di Batulicin
-
Ternyata Dampak Ibadah Ramadhan Lebih Hebat dari Mati Syahid, Begini Penjelasan Aa Gym
-
Satpol PP Kota Pekanbaru Amankan Puluhan Muda-mudi di Wisma dan Hotel
-
Gak Usah Baper! Ini Ide Jawaban Pas Ditanya 'Kapan Nikah' Di Acara Kumpul Keluarga saat Lebaran Idul Fitri, Ngenes Banget Yaa...
-
Jadwal Buka Puasa untuk Wilayah Balikpapan, Samarinda, Bontang Senin 17 April 2023
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Kompetisi Menulis dari AXIS Belum Usai, Gemakan #SuaraParaJuara dan Dapatkan Hadiah
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
Pilihan
-
Bahlil Vs Purbaya soal Data Subsidi LPG 3 Kg, Pernah Disinggung Sri Mulyani
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Baterai Besar Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
-
Dapur MBG di Agam Dihentikan Sementara, Buntut Puluhan Pelajar Diduga Keracunan Makanan!
-
Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
Terkini
-
Rocky Gerung: Program Makan Bergizi Gratis Berubah Jadi Racun karena Korupsi
-
Keputusan 731/2025 Dibatalkan, PKB: KPU Over Klasifikasi Dokumen Capres
-
Bantah Makam Arya Daru Diacak-acak Orang Tak Dikenal, Polisi: Itu Amblas Faktor Alam!
-
Menkes Budi Tegaskan Peran Kemenkes Awasi Keamanan Program Makan Bergizi Gratis
-
Terungkap! Ini Rincian 'Tarif Sunat' Dana Hibah yang Bikin Eks Ketua DPRD Jatim Kusnadi Kaya
-
Demi Buktikan Bukan Pembunuhan, Polisi akan 'Buka-bukaan' 20 CCTV ke Keluarga Arya Daru
-
'Mari Bergandeng Tangan': Disahkan Negara, Mardiono Serukan 'Gencatan Senjata' di PPP
-
Fakta Mengejutkan 'Bjorka KW': Bukan Ahli IT dan Tak Lulus SMK, Belajar Retas Otodidak dari Medsos
-
Ponpes Al Khoziny Sidoarjo Ambruk, DPR Sebut Konstruksi Bangunan Tak Ideal
-
Viral di MRT, Lansia 73 Tahun Ini Ditangkap dan Punya 23 Kasus Kriminal