Suara.com - Kebakaran terjadi di Trans Studio Mall (TSM) Makassar pada Senin (24/4/2023) sore. Para pengunjung yang terjebak, sontak panik dan langsung berlarian untuk menyelamatkan diri. Beberapa dari mereka terjatuh karena kondisi mal yang terlalu berdesakan.
Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Makassar, kepolisian, beserta tim gabungan, langsung dikerahkan. Menurut data, ada puluhan pengunjung yang menjadi korban kebakaran mal. Adapun informasi ini selengkapnya bisa diketahui melalui lima fakta berikut.
1. Puluhan Orang Jadi Korban
Kepolisian bersama tim gabungan bergegas melakukan evakuasi. Tepatnya setelah api berhasil dipadamkan Dinas Damkar Makassar. Berdasarkan data sementara, tercatat ada 37 orang yang dievakuasi dan dilarikan ke beberapa rumah sakit, di antaranya RS Siloam Makassar.
Dari total tersebut, tidak ada korban jiwa. Namun, rata-rata mereka mengalami luka-luka dan sesak napas. Sejumlah pengunjung saat itu langsung menerima penanganan medis petugas puskesmas. Adapun data korban masih bisa berubah.
2. Diduga karena Listrik Korslet
Direktur Utama (Dirut) Trans Kalla Makassar, Max Kambuan, menyampaikan dugaan penyebab kebakaran tersebut. Dikatakannya, mungkin karena korsleting listrik di area foto booth di lantai dua. Spot ini dianggap bahaya lantaran terbuat dari kertas dan ada pula sejumlah lampu hias.
Menurutnya, api dari arus pendek listrik merambat ke kertas hingga membesar dan mengeluarkan banyak asap. Lokasi kebakaran juga disebutkan dekat dengan wahana permainan anak-anak. Ia menduga, ada anak yang menarik kabel lampu hias di foto booth tersebut.
3. Petugas Damkar Pecahkan Kaca saat Evakuasi
Baca Juga: Kebakaran Trans Studio Makassar, Sejumlah Orang Tergeletak di Lantai
Saat proses evakuasi, petugas terpaksa memecahkan sejumlah kaca dan memakai mobil tangga. Sebab, area mal sekitar pukul 20.20 Wita masih dipenuhi oleh asap hitam. Untuk itu, hal tersebut dilakukan agar pengunjung bisa dibawa keluar.
Dalam proses penyisiran, kendaraan taktis yang dipakai adalah milik Brimob Polda Sulsel dan Damkar Makassar berjenis Snorkle. Semuanya dikerahkan untuk mengevakuasi para pengunjung yang terjebak di balkon gedung Trans Studio Mall Makassar.
4. Biaya Pengobatan Korban Ditanggung Pemkot
Menanggapi kejadian tersebut, Wali Kota Makassar Danny Pomanto ikut bertindak. Ia mengatakan bahwa seluruh biaya pengobatan korban kebakaran akan dijamin oleh Pemkot Makassar. Lalu, ia juga berencana membuka posko bagi para korban.
5. Mal Ditutup Sementara
Buntut dari kebakaran tersebut, polisi menutup sementara aktivitas operasional TSM Makassar pada Senin (24/4/2023). Hal itu dikatakan Kapolda Sulsel Irjen Pol Setyo Boedi Moempoeni Harso, dilakukan untuk kepentingan penyelidikan.
Berita Terkait
-
Kebakaran Trans Studio Makassar, Sejumlah Orang Tergeletak di Lantai
-
Trans Studio Mall Makassar Terbakar, Video Warga Terjebak di Lokasi Beredar
-
Kronologi Kebakaran di Trans Studio Mal di Makassar Hari Ini, Apakah Ada Korban?
-
Trans Studio Mall Makassar Terbakar, Sejumlah Orang Tergeletak di Lantai
-
BREAKING NEWS: Trans Studio Mal di Makassar Kebakaran, Apa Penyebabnya?
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa Dipenuhi Deddy Corbuzier
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
Budi Arie Bantah Isu Projo Jauh dari Jokowi: Jangan di-Framing!
-
Budi Arie Hubungi Jokowi, Ungkap Rencana Ganti Logo Projo Lewat Sayembara
-
Delapan Tanggul di Jaksel Roboh dan Longsor, Pemprov DKI Gerak Cepat Lakukan Perbaikan
-
Partai Ummat Kritik Pramono Anung, Sebut Kebijakan Jakarta Tak Berpihak Wong Cilik
-
BMKG: Puncak Musim Hujan Dimulai November, Berlangsung Lebih Lama hingga Februari 2026
-
Lewat Aklamasi, Budi Arie Lanjut Pimpin Projo 2025-2030
-
Anak Menteri Keuangan Yudo Sadewa Kembali Viral, Kali Ini Diduga Sindir Gibran Lewat Postingan Satir
-
Investment Outlook 2025 Redefining Value: Investment Strategy in the Age of Innovation
-
Ini Cerita Aqsa Syauqi Peraih DPD Award 2025 Kategori Pembangunan Sosial & Kesehatan
-
Dihadang Sopir Angkot, Layanan Mikrotrans PulogadungKampung Rambutan Disetop Sementara