Suara.com - Brigadir Jenderal TNI Mayjen Izak Pangemanan yang pernah menjabat sebagai Komandan Korem 172/Praja Wira telah menduduki jabatan baru. Jenderal lulusan Akademi Militer (Akmil) tahun 1990 ini menjadi Pangdam Cendrawasih. Bagaimana profil Mayjen Izak Pangemanan selengkapnya?
Izak Pangemanan menduduki jabatan sebagai Pangdam Cendrawasih telah tertuang dalam Keputusan Panglima Tentara Nasional Indonesia Nomor Kep/426/IV/2023.
Keputusan itu berisikan pemberhentian dari jabatan sebelumnya dan pengangkatan Mayjen Izak Pangemanan ke dalam lingkungan jabatan TNI yang baru, tertanggal 27 April 2023. Surat tersebut ditandatangani juga oleh Kepala Sekretariat Umum TNI Brigadir Jenderal Edy Rochmatullah.
Sebelum menduduki jabatan tersebut, Mayjen Izak Pangemanan telah memiliki banyak pengalaman di sekitar Pangdam Cendrawasih, sehingga Pangdam Cendrawasih tidaklah asing baginya.
Sejak tahun 2001, Mayjen Izak Pangemanan sudah berutgas di tahun 2001. Pria kelahiran 1969 ini juga pernah menjadi Danrindam XVII/Cenderawasih selama 2 tahun. Lebih jelasnya, berikut rincian jejak jabatan militer Mayjen Izak Pangemanan sebelum menjadi Pangdam Cendrawasih berdasarkan data dari tni.mil.id.
1. Abituren Akademi Militer (Akmil) 1990 dari cabang Infanteri
2. Menjabat sebagai Komandan Batalion 32 pada Grup 3/Sandhi Yudha Kopassus.
3. Wakil Komandan Grup 3 Kopassus/Sandhi Yudha Kopassus
4. Komandan Grup 3/Sandhi Yudha Kopassus
5. Menjabat sebagai Komandan Korem (Danrem) 172/Praja Wira Yakthi pada Kodam XVII/Cendrawasih pada 2020-2022.
Masih ada lebih banyak jabatan starategis lainnya yang pernah menjadi tanggung jawab Mayjen Izak Pangemanan, antara lain sebagai:
1. Danden 1 Yon 44 Grup 4 Kopassus
2. Kasiops Grup 3 Sandha Kopassus
3. Wadanyon 33 Grup 3 Kopassus
4. Panbandyalat Sops Kopassus
5. Danyon 32 Grup 3 Kopassus
6. Dansatdik Sesandha Kopassus
7. Kadepsus Pusdikpassus
8. Wadan Grup 3 Sandha Kopassus.
Mayjen Izak Pangemanan juga pernah terlibat dalam beberapa operasi di Papua, antara lain dalam:
Baca Juga: Dua Prajurit TNI Terlibat Penjualan Amunisi di Papua, Pangdam Cendrawasih Tegaskan Sudah Ditahan
1. Satgas Tribuana Irian Jaya
2. Satgas BAN-5 Papua
3. Satgas BAN-10 Papua
4. Satgas BAN-11 Papua
5. Koordinator Daerah (Korda) Papua Kementerian Pertahanan (Kemhan).
Kini, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono menunjuk Mayor Jenderal (Mayjen) Izak Pangemanan menjadi Panglima Kodam (Pangdam) XVII/Cenderawasih.
Penunjukkan jabatan tersebut menjadi langkah resmi Izak Pangemanan menggantikan Pandam Cenderawasih sebelumnya yaitu Mayjen Muhammad Saleh Mustafa yang akan menduduki jabatan baru sebagai Perwira Staf Ahli Tingkat III KSAD Bidang Sosbudkum HAM dan Narkoba.
Demikian itu profil Mayjen Izak Pangemanan, Pangdam Cendrawasih terbaru.
Kontributor : Mutaya Saroh
Berita Terkait
-
Dua Prajurit TNI Terlibat Penjualan Amunisi di Papua, Pangdam Cendrawasih Tegaskan Sudah Ditahan
-
Danrem 172 PWY Angkat Bicara Terkait Kabar Prada Yotam Gabung ke OPM
-
Dua Prajurit Korban Penembakan di Suru-suru Dievakuasi ke Timika
-
Kelompok Lekagak Telengen Diduga Jadi Dalang Penembakan Kepala BIN Papua
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- Belanja Mainan Hemat! Diskon 90% di Kidz Station Kraziest Sale, Bayar Pakai BRI Makin Untung
Pilihan
-
5 Fakta Wakil Ketua DPRD OKU Parwanto: Kader Gerindra, Tersangka KPK dan Punya Utang Rp1,5 Miliar
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
Terkini
-
Gus Ipul Tegaskan Stiker Miskin Inisiatif Daerah, Tapi Masalahnya Ada 2 Juta Data Salah Sasaran
-
Mengapa Myanmar dan Kamboja Bukan Negara Tujuan Kerja yang Aman? Ini Penjelasan Pemerintah
-
Misteri Grup WA Terjawab: Kejagung Bantah Najelaa Terlibat Skandal Chromebook
-
DPD RI Gelar DPD Award Perdana, Apresiasi Pahlawan Lokal Penggerak Kemajuan Daerah
-
Program Learning for Life, Upaya Kemenpar Perkuat Pemberdayaan Masyarakat Pariwisata
-
Ada 4,8 Juta Kelahiran Setahun, Menkes Budi Dorong Perbanyak Fasilitas Kesehatan Berkualitas
-
Menkes Budi: Populasi Lansia di Jakarta Meningkat, Layanan Kesehatan Harus Beradaptasi
-
Berkas Lengkap! Aktivis Delpedro Cs akan Dilimpahkan ke Kejati DKI Rabu Besok
-
Sudah Vonis Final, Kenapa Eksekusi Harvey Moeis Molor? Kejagung Beri Jawaban
-
Sinergi Polri dan Akademi Kader Bangsa: Bangun Sekolah Unggul Menuju Indonesia Emas 2045