Suara.com - Presiden Joko Widodo atau Jokowi kembali merasakan sensasi rusaknya jalan yang biasa dilintasi masyarakat sehari-hari. Untuk kali ini, ia merasakan ajrut-ajrutan di sepanjang ruas jalan di Provinsi Jambi, Selasa (16/5/2023).
Dari video yang dibagikan, mobil kepresidenan yang ditumpangi Jokowi tidak bisa berjalan lurus. Sang sopir harus mengemudi secara perlahan dan berkelok.
Hal tersebut mesti dilakukan karena jalan yang dilalui tidak rata.
Selain jalan yang masih dilapisi oleh batu kerikil, sopir juga harus berhati-hati karena ada lubang.
Meski kondisinya demikian, namun Jokowi tetap semangat menyapa warga sembari melemparkan kaos hitam.
Menurut informasi yang diterima, Kepala Negara sengaja blusukan ke rute yang sebelumnya tidak direncanakan.
Salah satu jalan yang ia lewati ialah di kawasan Talang Duku, Kecamatan Taman Rajo, Kabupaten Muaro, Jambi.
Jokowi juga sempat mencoba melintasi ruas jalan Kota Jambi-Sungai Gelam.
Jokowi lantas memberikan 'testimoni' usai menjajal jalan tersebut.
Baca Juga: Reaksi Ibu Saat Sang Anak Pengin Nonton Coldplay: Jokowi Aja Nggak Dateng, Nggak Usah Lah
"Rusak parah," kata Jokowi usai mencoba melewati jalan yang dimaksud.
"Sudah ngerasakan sendiri masa harus saya sampaikan?," sambungnya sembari tertawa.
Jokowi menyebut kalau jalan yang ia lewati tersebut masuk ke wewenang Provinsi Jambi. Untuk saat ini, proses perbaikan akan dialihkan ke pemerintah pusat.
Perbaikan akan dilakukan sesegera mungkin mengingat jalan tersebut digunakan sebagai jalur transportasi logistik.
"Itu sangat penting sekali, yang namanya jalan produksi itu sangat penting sekali sehingga itu yang didahulukan apalagi rusak parah. Harus segera dikerjakan," tuturnya.
Lebih lanjut, Jokowi mengungkapkan kalau Provinsi Jambi itu terdiri dari sembilan kabupaten dan dua kota. Untuk di kabupaten terdapat 4.600 kilometer jalan yang rusak atau hampir separuh dari total jalan kabupaten.
Berita Terkait
-
Duel PDIP vs Gerindra: Rebutan Klaim Capres Pemberani Menurut Jokowi
-
Jokowi Ingin Indonesia Punya Pemimpin yang Berani dan Dekat dengan Rakyat, Sudah Kriteria Ideal?
-
Grogi Minta Ampun! Minta Dibuatkan Baju, Siswi SMK di Jambi Ukur Tubuh Jokowi
-
Cek Sembako di Jambi, Jokowi Ungkap Harga Telur Ayam Naik
-
Naik Mobil 'Indonesia 1' Cek Jalan Rusak di Jambi, Jokowi: Perbaikan Dimulai Juli-Agustus
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
OTT KPK di Riau! Gubernur dan Kepala Dinas Ditangkap, Siapa Saja Tersangkanya?
-
KPK Sebut OTT di Riau Terkait dengan Korupsi Anggaran Dinas PUPR
-
Polisi Berhasil Tangkap Sindikat Penambangan Ilegal di Taman Nasional Gunung Merapi
-
600 Ribu Penerima Bansos Dipakai Judi Online! Yusril Ungkap Fakta Mencengangkan
-
Pemerintah Segera Putihkan Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan, Catat Waktunya!
-
Pengemudi Ojol Jadi Buron Usai Penumpangnya Tewas, Asosiasi Desak Pelaku Serahkan Diri
-
Sempat Kabur Saat Kena OTT, Gubernur Riau Ditangkap KPK di Kafe
-
Targetkan 400 Juta Penumpang Tahun 2025, Dirut Transjakarta: Bismillah Doain
-
Sejarah Terukir di Samarkand: Bahasa Indonesia Disahkan sebagai Bahasa Resmi UNESCO
-
Tolak Gelar Pahlawan Soeharto, Koalisi Sipil Ungkap 9 Dosa Pelanggaran HAM Berat Orde Baru