Suara.com - Hikmah Satwika Kuncoro Putri, biduan dangdut di Pacitan, Jawa Timur, tengah menjadi sorotan. Pasalnya, wanita berusia 23 tahun itu tega menyimpan jasad bayinya dalam koper.
Penyimpanan tersebut berlangsung selama 2 hari, sebelum akhirnya pelaku membuang jasad bayinya ke kebun. Pihak kepolisian pun berhasil menangkap Hikmah karena membuang bayinya.
Berikut ini fakta biduan dangdut di Pacitan buang jasad bayi sendiri.
Berawal dari temuan warga
Seorang warga bernama Suyatmi menemukan bayi dengan jenis kelamin perempuan itu sudah dalam keadaan tidak bernyawa. Saksi mengungkap bayi yang berusia sekitar 5 hari itu ditemukan pada Kamis (4/5/2023).
Penemuan itu berawal ketika Suyatmi sedang memotong rumput, tepatnya di RT 1 RW 1 Desa Kebondalem, Kecamatan Tegalombo, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur.
Melahirkan di kamar mandi, bayi dimasukkan ke koper
Hikmah mengaku melahirkan seorang diri tanpa bantuan orang lain di dalam kamar mandi. Begitu merasakan hendak melahirkan, Hikmah langsung berlari ke kamar mandi.
Di sana, Hikmah memotong ari-arinya dengan gunting. Selanjutnya, bayi tersebut langsung dimasukkan pelaku ke dalam tas koper. Kematian bayi itu sendiri masih diselidiki oleh kepolisian.
"Karena sudah merasa mau melahirkan dia bergegas ke kamar mandi sampai bayinya keluar. Memotong sendiri ari-ari dengan gunting," jelas Kasat Reskrim Polres Pacitan Iptu Andreas Heksa, Sabtu (9/6/2023).
"Kemudian si bayi dimasukan dalam tas koper. Dengan apakah cara dipaksa atau meninggal karena kondisi tertentu bayi yang dilahirkan itu kita masih dalami," sambungnya.
Dibungkus dengan kain dan plastik dalam koper
Bayi yang baru saja dilahirkan Hikmah itu disimpan dalam koper yang diletakkan di kamarnya. Setelah 2 hari disimpan, Hikmah pun membungkus jasad bayi itu dengan baju bergambar reog dan plastik, sebelum dibuang.
Dibuang sendiri pada malam hari
Hikmah kemudian membuang jasad bayi itu sendirian dengan sepeda motor yang dikendarainya. Pembuangan tersebut dilakukan pada Rabu malam hari, sebelum jasa bayi ditemukan keesokan harinya.
Berita Terkait
-
Profil Difarina Indra, Penyanyi Dangdut Mirip Livy Renata Yang Alami Kecelakaan Di Tol Jombang Mojokerto
-
Waspadai Penyebab Lakalantas Ini! Penyanyi Dangdut Cantik yang Mirip Livy Renata Difarina Indra Alami Kecelakaan di Jalan Tol
-
10 Pedangdut Mantab Menggunakan Jilbab, Semakin Cantik dengan Busana Tertutup
-
Kronologi Lengkap Penyanyi Dangdut Difarina Indra Kecelakaan di Tol Jomo
-
Gempa Bumi M 6,0 Guncang Pacitan Jawa Timur
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Ikrar Nusa Bakti Desak Prabowo Segera Reshuffle Kabinet
-
Roy Suryo Siapkan Gibran Black Paper, Soroti Riwayat Pendidikan hingga Legalitas Ijazah Wapres
-
KPK soal Kepala Daerah Dipilih DPRD: Tekan Biaya Politik, Cegah Korupsi
-
Tabrak Lari di Tambora Tewaskan Dua Orang, Mobil Pelaku Ringsek Ditabrak Kereta
-
Pesepeda Luka Kepala Ditabrak Mobil Listrik di Jalan Sudirman
-
Puncak Musim Hujan, BMKG Minta Warga DIY Waspadai Banjir dan Longsor
-
Demokrat Nilai Langkah Hukum SBY Jadi Pendidikan Politik Lawan Disinformasi
-
Pemerintah Pusat Puji Gerak Cepat Gubernur Bobby Nasution Bangun Huntap Korban Bencana
-
Kasus Anak Bunuh Ibu di Medan, Kemen PPPA Pastikan Hak dan Pendidikan Anak Tetap Terpenuhi
-
Reklamasi Terintegrasi, Wujud Komitmen Praktik Pertambangan yang Bertanggung Jawab