Suara.com - Seorang maling motor berinisial H, babak belur dikeroyok warga usai kepergok mencuri sepeda motor di Jalan Pesanggrahan Kembangan, Jakarta Barat, Rabu (26/7/2023). Aksi pencurian ini gagal usai dipergoki oleh seorang nenek yang bernama Salma.
Peristiwa ini bermula ketika Salma curiga dengan gerak-gerik pelaku yang mondar-mandir seakan sedang memantau situasi. Pelaku sudah tiga kali mondar-mandir di sekitar lokasi.
“Dia ngeliatin saya, saya curiganya dia masuk, diperiksain motor satu satu. Dia lihat kuncinya nyantel,” kata Salma kepada wartawan di lokasi.
Melihat hal itu, Salma langsung meneriaki pelaku. Teriakan Salma pun memancing para warga berkumpul dan mengepung pelaku.
“Saya teriak maling-maling,” ucap Salma.
Pelaku saat itu mencoba melarikan diri. Namun, pelariannya tidak lama lantaran pelaku tersungkur di aspal akibat menabrak sebuah truk.
“Ditangkap deh tuh, pelaku ditangkap digebukin. Saya mah gak tega,” ucapnya.
Sementara itu, warga setempat, Riman mengaku saat kejadian ia sedang berada di lantai dua rumahnya. Ia bergegas keluar rumah setelah mendengar teriakan Salma.
“Saya pikir itu motor orang kontrakan. Pas saya tahu motor adik saya. Kaburlah saya, jalan ke sana nguber pelaku,” ucap Riman.
Riman sangat kesal karena baru toga bulan lalu motor anaknya hilang dicuri.
“tiga bulan lalu motor anak saya hilang,” ucapnya.
Digebuki Massa
Sebelumnya diberitakan, seorang pria paruh baya berinisial H (53) dihajar massa saat kepergok mencuri sebuah sepeda motor di Jalan Pesanggrahan Puri, Kembangan Selatan, Kembangan Jakarta Barat, pada Rabu (24/7).
Kanit Reskrim Polsek Kembangan, AKP Diaman Saragih menuturkan, peristiwa ini bermula saat tersangka H yang menggunakan ojek online datang dari Cengkareng.
“Katanya sih dia jalan dari Cengkareng naik ojol, terus dia turun di Taman Aries,” kata Diaman saat dikonfirmasi.
Berita Terkait
-
Gegara Jalan Licin Akibat Tumpahan Minyak Goreng, Seorang Pemotor Tewas Terlindas Truk Pasir di Cengkareng
-
Maling di Kembangan Jakbar Berakhir Dimassa, Awalnya Lihat Kunci Motor Orang Nyantel usai Turun dari Ojol
-
Ayah Korban Bunuh Diri di Grogol Petamburan Bantah Anaknya Akhiri Hidup karena Terlilit Utang
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Ciptakan Ruang Aman Pascabencana, 'Zona Anak' Hadir di Aceh Tamiang
-
Tinggi Air Pintu Pasar Ikan Turun, Genangan Rob di Depan JIS Ikut Surut
-
Luka Lama di Tahun Baru: Saat Pesta Rakyat Jakarta Berubah Jadi Arena Tawuran
-
KUHP dan KUHAP Baru Resmi Berlaku Hari Ini, DPR: Selamat Menikmati!
-
Ikrar Nusa Bakti Desak Prabowo Segera Reshuffle Kabinet
-
Roy Suryo Siapkan Gibran Black Paper, Soroti Riwayat Pendidikan hingga Legalitas Ijazah Wapres
-
KPK soal Kepala Daerah Dipilih DPRD: Tekan Biaya Politik, Cegah Korupsi
-
Tabrak Lari di Tambora Tewaskan Dua Orang, Mobil Pelaku Ringsek Ditabrak Kereta
-
Pesepeda Luka Kepala Ditabrak Mobil Listrik di Jalan Sudirman
-
Puncak Musim Hujan, BMKG Minta Warga DIY Waspadai Banjir dan Longsor