Suara.com - Wali Kota Medan, Muhammad Bobby Afif Nasution merespon keluhan warga yang kesulitan mendapatkan gas elpiji 3 Kg dengan melakukan inspeksi mendadak alias sidak ke tiga lokasi pangkalan gas elpiji di dua kecamatan, Rabu (26/7/2023).
Pertama, Bobby Nasution yang tampak didampingi Kapolrestabes Medan Kombes Valentino, dan pihak Pertamina mendatangi pangkalan gas di Jalan Bromo Kecamatan Medan Denai. Di sana Bobby tampak berdialog dengan warga dan pengelola pangkalan gas.
Bobby juga tampak mencecar pertanyaan kepada pihak Pertamina yang ikut pada sidak tersebut.
"Menurut versi kalian kenapa kok bisa langka. Katanya pasokan gak dikurangi malah ditambah, ini kok malah langka," tanya Bobby kepada Area Manager Comm, Rel & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut, Susanto August Satria.
Kemudian Bobby melanjutkan sidak menuju Jalan Rawa Cangkuk Kecamatan Medan Denai. Di sana warga bahkan pedagang pangkalan pun meluapkan kepada pihak Pertamina sebab pasokan semakin langka beberapa hari belakangan.
Kemudian Bobby lanjut sidak ke Jalan Bersama Medan Tembung. Di sana juga didapatkan kondisi kelangkaan gas elpiji tabung 3 Kg tersebut.
"Saya berharap pihak Pertamina bisa menjamin stok gas elpiji khususnya yang paling sering digunakan dan dibutuhkan masyarakat. Tadi kita cek memang banyak stok kosong. Kasihan warga susah kalau begini. Saya minta secepatnya Pertamina kembali menjami stok di pangkalan-pangkalan," kata Bobby.
Berita Terkait
-
Relawan Bobby Nasution: Pengembalian Uang Proyek Lampu Pocong Untuk Selamatkan Uang Rakyat
-
Datangi Agen dan Pangkalan, Mas Dhito Larang Peternak Gunakan Elpiji Melon
-
Edy Rahmayadi Tanggapi Perintah Tembak Mati Begal
-
Dirut Pertamina Pastikan Ketersediaan LPG 3 Kg Tetap Aman
-
Gas Elpiji 3 Kg Langka, DPR Klaim Distribusi Sudah Sesuai Aturan Pemerintah
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
60 Ton Sampah Menggunung, Pemprov DKI Janji Pasar Induk Kramat Jati Bersih dalam 5 Hari
-
Sinyal Bahaya Demokrasi, Lakso Anindito Sebut KUHP Baru Berpotensi Hidupkan Rezim Otoritarian Orba
-
KPK Sempat Terbelah dan Ragu Jadikan Yaqut Tersangka Korupsi Haji?
-
Lakso Anindito Prediksi Gelombang Praperadilan Koruptor Akibat KUHP Baru
-
Rumah Yaqut 'Dikepung' Aparat, Tamu Diperiksa Ketat Usai Jadi Tersangka Korupsi Haji
-
BNI Hadirkan agen46 hingga Pelosok Kota Bima, Perluas Inklusi Keuangan
-
Indonesia Terpilih jadi Presiden Dewan HAM PBB, Amnesty International Indonesia: Kebanggaan Semu!
-
KPK Bongkar Alasan Jerat Eks Menag Yaqut: 'Permainan' Kuota Haji Tambahan Jadi Pemicu
-
Sinyal Keras KPK, Eks Menag Yaqut Secepatnya Ditahan di Kasus Korupsi Haji
-
Tanggapi Soal Pilkada Langsung dan Tidak Langsung, Menko Yusril: Keduanya Konstitusional