Suara.com - Direktur Utama PT Jakarta Propertindo (Jakpro) Iwan Takwin membeberkan persiapan Jakarta International Stadium (JIS) yang telah ditunjuk sebagai venue pertandingan untuk pembukaan Piala Dunia U-17 2023 November mendatang.
Salah satunnya, sejumlah fasilitas stadion dan sekitarnya yang harus diperbaiki sudah mulai berjalan.
"Masih berjalan kan sudah dari kemarin jalan progresnya," ujar Iwan di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (7/8/2023).
Beberapa perbaikan yang sedang dikebut, di antaranya seperti akses di sekitar stadion dan pemain. Lalu, ada juga pengerjaan jalan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI.
"Seperti akses-akses kawasan, kemudian perbaikan-perbaikan yang dibutuhkan untuk akses pemain dan lain-lain. Sudah berproses. Targetnya Oktober semua harus selesai," tuturnya.
Sementara untuk rumput stadion, pihaknya akan berkoordinasi dengan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).
Dalam waktu dekat akan dilakukan pengecekan kembali sebelum mengganti rumput.
"Ini dilakukan komunikasi sudah dicek kan, sudah di ini. Nah mereka besok minggu-minggu ini datang lagi. Lihat perkembangannya untuk treatmentnya," katanya.
Sebelumnya diberitakan, Indonesia ditunjuk FIFA untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023 menggantikan Peru. Saat ini, Indonesia menyiapkan empat stadion yang akan digunakan dalam perhelatan Internasional tersebut.
Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir menyebut, FIFA telah menyepakati Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia akan diselenggarakan di empat stadion.
Sementara itu, Piala Dunia U-17 akan digelar pada 10 November sampai 2 Desember. Event internasional itu akan digelar di Jakarta International Stadium (Jakarta), Stadion Si Jalak Harupat (Bandung), Stadion Manahan (Solo), dan Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya).
"Dari delapan stadion, kemarin hasil rapat dengan FIFA, kita akhirnya sepakat empat stadion. Kenapa empat stadion juga, memikirkan logistik, terbang ke sini, terbang ke sini, kan itu semua harus diperhitungkan," kata Erick dikutip dari ANTARA pada Senin (7/8/2023).
Erick mengatakan, bakal ada dua grup yang bertanding di Jakarta, kemudian dua grup di Bandung, satu grup di Surabaya, dan satu grup di Solo.
PSSI juga mengusulkan tim nasional Indonesia bertanding di Jakarta. Selain itu pembukaan juga diselenggarakan di Jakarta, sedangkan pertandingan semifinal dan final digelar di Solo. Keempat stadion ini juga sebelumnya telah dikunjungi FIFA untuk inspeksi khususnya pada kondisi rumput.
Induk federasi sepak bola dunia tersebut juga berencana kembali mengunjungi Indonesia pada 26 Agustus dengan membawa tim yang lebih besar sebagai persiapan Piala Dunia U-17 yang menyisakan waktu 94 hari lagi.
Berita Terkait
-
JIS Kerap Jadi Polemik, Eks Striker Timnas Indonesia Usul Ganti Nama jadi Jakarta Independence Stadium
-
Piala Dunia U-17, Pengelola JIS Intip Kualitas Rumput Stadion Kapten I Wayan Dipta, Diklaim Dapat Nilai FIFA 95 Persen
-
Keras! Legenda Persija dan Timnas Indonesia Kritik Polemik JIS: Mungkin Kita Perlu Ubah Namanya
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Demokrat Nilai Langkah Hukum SBY Jadi Pendidikan Politik Lawan Disinformasi
-
Pemerintah Pusat Puji Gerak Cepat Gubernur Bobby Nasution Bangun Huntap Korban Bencana
-
Kasus Anak Bunuh Ibu di Medan, Kemen PPPA Pastikan Hak dan Pendidikan Anak Tetap Terpenuhi
-
Reklamasi Terintegrasi, Wujud Komitmen Praktik Pertambangan yang Bertanggung Jawab
-
Mendagri Minta Kepala Daerah Optimalkan Peran Keuchik Percepat Pendataan Kerusakan Hunian Pascabenca
-
Pintu Air Pasar Ikan Siaga 1, Warga Pesisir Jakarta Diminta Waspada Banjir Rob
-
Jakarta Diprediksi Hujan Sepanjang Hari Ini, Terutama Bagian Selatan dan Timur
-
Revisi UU Sisdiknas Digodok, DPR Tekankan Integrasi Nilai Budaya dalam Pendidikan
-
Pendidikan Tak Boleh Terputus Bencana, Rektor IPB Pastikan Mahasiswa Korban Banjir Bisa Bebas UKT
-
42 Ribu Rumah Hilang, Bupati Aceh Tamiang Minta BLT hingga Bantuan Pangan ke Presiden Prabowo