Suara.com - Kericuhan yang melibatkan content creator terjadi di depan warung makan Ayam Bakar di Tebet, Jakarta Selatan pada Selasa (15/8/2023) malam. Hal itu terjadi karena seorang content creator bersama timnya nyaris diamuk massa usai membuat konten di Jalan Lapangan Ros Utara, Tebet.
Mereka membuat konten imbauan pada para pengendara agar tak melawan arus. Namun kemudian ada kejadian yang menyebabkan sang content creator nyaris diamuk massa.
Simak fakta content creator nyaris diamuk massa ketika membuat konten di Tebet berikut ini.
Kronologi kejadian
Keributan bermula saat content creator bersama timnya membuat konten menghalau pengendara roda dua agar tidak melawan arus. Aksi itu tepatnya dilakukan sang content creator di sekitar putaran balik (U-turn) Stasiun Tebet.
"Mereka sudah bikin konten sejak pukul 16.00 WIB. Mereka menghalau orang yang melawan arus dari arah Stasiun Tebet," ujar Ivan, warga sekitar, pada Selasa (15/8/2023).
Awalnya disebutkan bahwa aksi content creator membuat konten itu berjalan lancar. Ini setelah pengendara yang ditegur langsung putar balik saat diberikan imbauan.
Namun kemudian sang content creator dinilai terlalu "kelewatan". Pasalnya seorang anak kecil sempat dibentak oleh sang content creator karena kedapatan melawan arus.
"Chaos (keributan) pertama (bermula saat) anak kecil yang dibentak. Terus dari pihak dia (content creator) nyolot. (Aksi itu) membuat pengguna jalan kesal, terutama ojek online (ojol)," tutur Ivan.
Baca Juga: Rajin Membuat Konten Sesuai Hobi, Kini Anak Muda Ini Mendirikan Kreasi Musik Digital
Sang content creator tak urus izin?
Selain itu konten yang dibuat oleh sang content creator disinyalir tak berizin, baik ke perangkat setempat maupun RT/RW. Hal itu berakibat banyak pengguna jalan raya yang terganggu karena adanya aksi pembuatan konten di pinggir jalan raya.
"Nggak ada izin. Tahu-tahu berhentiin orang di pinggir jalan," ungkap Ivan.
Oleh karenanya, Ivan berharap para content creator bisa minta izin lebih dulu ke depannya. Apalagi jika yang menjadi sasaran konten adalah warga sekitar.
Content creator kabur ke warung makan
Aksi content creator pada anak kecil itulah yang memancing amarah warga dan ojol sehingga terjadi keributan. Warga dan ojol yang geram mengejar sang content creator bersama timnya.
Berita Terkait
-
Rajin Membuat Konten Sesuai Hobi, Kini Anak Muda Ini Mendirikan Kreasi Musik Digital
-
Bikin Konten Larang Lawan Arah, Youtuber Laurend Hutagalung Dikepung Ojol di Tebet
-
Jadi Content Creator, Grey Ingin Menginspirasi Masyarakat untuk Melek Investasi
-
Tak Menyangka Bakal Jadi Content Creator, Hobi Makan Koko Steven Ternyata Mendatangkan Cuan
-
Tragis! Usai Antar Cucunya ke Sekolah, Nenek-nenek Tewas Tersambar Kereta di Tebet
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK! Kemendagri Siapkan Pengganti Sementara
-
Pramono Anung Rombak Birokrasi DKI: 1.842 Pejabat Baru, Janji Pelayanan Publik Lebih Baik
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka, PKB Proses Status Kader Abdul Wahid Secara Internal
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok
-
BNN Gerebek Kampung Bahari, 18 Orang Ditangkap di Tengah Perlawanan Sengit Jaringan Narkoba
-
KPK Kejar Korupsi Whoosh! Prabowo Tanggung Utang, Penyelidikan Jalan Terus?
-
Ahli Hukum Nilai Hak Terdakwa Dilanggar dalam Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur
-
Cak Imin Instruksikan BGN Gunakan Alat dan Bahan Pangan Lokal untuk MBG
-
MRT Siapkan TOD Medan Satria, Bakal Ubah Wajah Timur Jakarta
-
Masih Nunggak, Kejagung Sita Aset Musim Mas dan Permata Hijau Group