Suara.com - Untuk menyemarakkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Ke-78 Republik Indonesia Kamis besok, 17 Agustus 2023, Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) Provinsi DKI Jakarta akan menyelenggarakan Gemilang Silang Monas.
Acara yang merupakan sinergi Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan Kementerian Sekretariat Negara RI ini akan digelar pada malam hari. Sementara, pagi harinya akan digelar acara Kirab Bendera Pusaka. di kawasan Monas.
Kepala Dinas Parekraf Provinsi DKI Jakarta Andhika Permata menyatakan, Gemilang Silang Monas adalah side event rangkaian HUT Kemerdekaan Ke-78 RI.
"Kegiatan ini melibatkan partisipasi aktif masyarakat di seluruh Tanah Air, yang dirancang untuk bersama-sama membangkitkan semangat kebangsaan dan kebanggaan atas tradisi serta budaya Indonesia," katanya.
Gemilang Silang Monas bakal bertabur bintang, karena menampilkan konser musik dan hiburan artis-artis terkenal, dari Wali Band hingga Cak Lontong. Selain itu, Gemilang Silang Monas juga akan menyajikan video mapping dan pertunjukan air mancur, seni budaya, kembang api, serta bazar kuliner.
Acara ini terbuka untuk umum dan tidak dipungut biaya. Masyarakat dapat ke lokasi acara di Monas sisi Selatan pada pukul 18.30-22.00 WIB, Kamis (17/8). Keriaan HUT RI ini masih akan terus berlanjut, karena atraksi video mapping dan air mancur di Monas bakal berlangsung sampai 20 Agustus 2023.
Atraksi Video dan Water Screen
Tak hanya itu, ada pula acara Kirana Nusantara yang merupakan atraksi video dan water screen berdurasi ± 8 menit. Video-video yang disajikan bercerita tentang keragaman tradisi budaya dan sejarah Indonesia, serta pengenalan Ibu Kota Negara (IKN) baru, yang terletak di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.
Seperti Gemilang Silang Monas, acara Kirana Nusantara diadakan Disparekraf pula yang didukung jajaran Pemprov DKI dan berbagai organisasi pendukung. Kirana Nusantara berlangsung pada 16-20 Agustus 2023 di Taman Air Mancur Bundaran Hotel Indonesia (HI) pukul 19.00-22.00 WIB.
Baca Juga: Aturan Pasang Logo HUT RI 78, Jangan Desain Asal-asalan!
Rangkaian peringatan HUT Kemerdekaan ke-78 RI sebenarnya sudah dimulai sejak 6 Agustus lalu, dengan acara Istana Berkebaya. Kegiatan ini merupakan fashion show kebaya yang diselenggarakan di depan Istana Negara.
"Istana Berkebaya ini merupakan upaya untuk melestarikan kebaya sebagai warisan leluhur, mendukung para desainer lokal, dan mempromosikan kekayaan budaya untuk mendukung sektor pariwisata Tanah Air," tambah Andhika.
Ia berharap, masyarakat Jakarta turut memeriahkan rangkaian kegiatan yang dibuat oleh Pemprov DKI melalui sinergi dengan berbagai pihak, agar perayaan HUT Kemerdekaat Ke-78 RI di Jakarta semarak dan meriah. Untuk informasi lebih lanjut tentang acara-acara perayaan HUT Kemerdekaan Ke-78 RI, masyarakat dapat mengecek Instagram Pemprov DKI Jakarta @dkijakarta dan Disparekraf DKI Jakarta @disparekrafdki.
Berita Terkait
-
50 Ucapan Dirgahayu Indonesia ke-78 Dalam Bahasa Gaul, Upload Jadi Status Media Sosial
-
Pilihan Twibbon Rayakan HUT RI ke 78 Tahun yang Menarik Dan Bisa Download Gratis
-
30 Ucapan Hari Kemerdekaan Indonesia 2023 untuk Meriahkan HUT RI Ke-78 Tanggal 17 Agustus
-
28 Ucapan Selamat HUT RI ke 78 Terbaru, Bisa Dibagikan di Media Sosial
-
Bacaan Doa Malam Tirakatan 17 Agustus 2023 dalam Bahasa Indonesia
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
-
Profil Victor Hartono: Pewaris Djarum, Dicekal Negara Diduga Kasus Pajak
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
Terkini
-
Dissenting Opinion, Hakim Ketua Sebut Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi Harusnya Divonis Lepas
-
Komisi III 'Spill' Revisi UU Polri yang Bakal Dibahas: Akan Atur Perpanjangan Batas Usia Pensiun
-
Jadi Pondasi Ekonomi Daerah, Pemprov Jateng Beri Perhatian Penuh pada UMKM
-
Buntut Demo Agustus Ricuh, 21 Aktivis Didakwa Hina Presiden dan Lawan Aparat
-
Demi Yakinkan Pensiunan, KPK Rela Pinjam Uang Tunai Rp300 Miliar untuk Dipamerkan
-
Drama Pohon Tumbang Usai, MRT Jakarta Kembali Normal Jelang Jam Pulang Kantor
-
Divonis 4,5 Tahun Penjara, Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi 'Mengadu' ke Prabowo: Mohon Perlindungan
-
Tidak Diumumkan Besok? Menaker Bocorkan Kenaikan Upah Minimum 2026 Tidak Satu Angka, Ini Alasannya
-
KPK Jelaskan Alasan Pamer Duit Rp300 Miliar yang Diserahkan ke PT Taspen
-
Dicekal ke Luar Negeri, Roy Suryo Cs Wajib Lapor Seminggu Sekali