Suara.com - Duel antara Timnas Indonesia vs Thailand di Piala AFF U-23 telah digelar pada Kamis (24/8/2023) malam. Timnas Garuda berhasil memetik kemenangan usai melakukan persiapan training center sejak beberapa bulan yang lalu.
Tak tanggung-tanggung, Timnas Indonesia membantai tim Gajah Putih dengan skor 3 - 1. Ini berkat gol dari Jeam Kelly Sroyer, Muhammad Ferarri, dan gol bunuh diri dari Promsomboon yang menjebol gawang Thailand.
Laga duel dua tim besar Asia Tenggara ini menjadi sejarah besar dalam catatan sepak bola. Terlebih Indonesia juga pernah mengalahkan Thailand dalam laga SEA Games 2023 pada Mei 2023 lalu.
Lalu, seperti apa laga duel Timnas Indonesia vs Timnas Thailand semalam? Simak inilah selengkapnya.
Ritme permainan Garuda cukup cepat
Sejak awal peluit ditiup wasit, para punggawa Garuda sudah langsung mengatur ritme permainan yang cukup cepat. Operan para pemain depan timnas pun berhasil dimanfaatkan Jeam Kelly Sroyer di menit ke-10. Ia sukses menjebol gawang kiper Thailand, Siriwat Ingkaew.
Tak sampai di situ, Muhammad Ferarri juga sukses memanfaatkan momen operan dari Robi Darwis di menit ke-23 dan kembali menjebol gawang Thailand.
Pemain Thailand kewalahan
Tempo permainan Timnas Indonesia yang cukup cepat sempat membuat pemain Thailand kewalahan. Berbagai tembakan menuju gawang pun sempat mengancam pertahanan Thailand.
Baca Juga: Piala AFF U-23 2023: Jumpa Timnas Indonesia U-23 di Final, Ini Alasan Vietnam Bantai Malaysia
Umpan ciamik dari para bek dan pemain sayap timnas Indonesia bahkan beberapa kali dimanfaatkan untuk mematahkan pertahanan Thailand.
Wanpraphao cetak gol
Setelah tertinggal dengan skor 2-0 dari Indonesia, para pemain Thailand mulai mengikuti ritme permainan cepat Ferarri dkk. Seolah tak ingin tertinggal jauh dari perolehan gol timnas Indonesia, pemain Thailand Chukid Wanpraphao memanfaatkan momen untuk menjebol gawang Garuda.
Sundulan ke gawang Indonesia yang berbuah menjadi gol pun terjadi di menit ke-27. Skor pertandingan lantas berubah menjadi 2-1.
Gol bunuh diri buat Indonesia unggul
Hingga waktu tepat 45 menit pertandingan berjalan, skor masih bertahan 2-1 dengan keunggulan masih di pihak Indonesia. Namun di extra time babak pertama, tendangan dari Haykal Alhafiz ternyata membuat pemain Thailand Natcha Promosomboon salah mengambil langkah.
Berita Terkait
-
Piala AFF U-23 2023: Jumpa Timnas Indonesia U-23 di Final, Ini Alasan Vietnam Bantai Malaysia
-
Kandaskan Thailand 1-3, Timnas Indonesia Melaju Ke Fase Final AFF Cup U-23
-
Potret Ernando Ari, Kiper Indonesia di Piala AFF U-23 yang Jadi Idaman Kaum Hawa
-
Lolos ke Final, Shin Tae-yong Bagikan Kabar Buruk Timnas Indonesia U-23 Kehilangan Satu Pemain
-
Thailand Main Kasar Lawan Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong Beri Respons Terpuji
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Bareskrim Bongkar Jaringan Judi Online Internasional, Puluhan Tersangka Ditangkap di Berbagai Kota
-
Ajang 'Pajang CV' Cari Jodoh: Fenomena Cindo Match di Mall of Indonesia
-
Hujan Deras Bikin 10 RT dan 3 Ruas Jalan di Jakarta Tergenang
-
Gus Yahya Bantah Tunjuk Kembali Gus Ipul sebagai Sekjen PBNU
-
Longsor Akibat Kecelakaan Kerja di Sumedang: Empat Pekerja Tewas
-
Polisi Tembakkan Gas Air Mata Bubarkan Tawuran di Terowongan Manggarai
-
Hujan Deras Genangi Jakarta Barat, Sejumlah Rute Transjakarta Dialihkan
-
Alasan Kesehatan, 5 Terdakwa Korupsi Pajak BPKD Aceh Barat Dialihkan Jadi Tahanan Kota
-
Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Ini 5 Kebiasaan yang Kini Bisa Dipidana oleh KUHP Nasional
-
Misteri Satu Keluarga Tewas di Tanjung Priok, Ini 7 Fakta Terkini