Penjelasan seorang seleb TikTok Vina Muliana terkait dengan jejak digital merupakan bagian dari verifikasi latar belakang oleh HRD kini tengah viral di X atau yang dulunya Twitter. Vina memberikan peringatan kepada para pencari kerja untuk lebih berhati-hati dalam menggunakan media sosial.
Hal tersebut disampaikan oleh Vina Muliana pada saat mengisi seminar yang dibawakan oleh Najwa Shihab. Dalam potongan video yang diunggah oleh akun X @hiburansosmed pada hari Senin (4/9/2023) dan viral.
“Aku cuma kasih tahu aja teman-teman, 80 persen dari recruiter itu pasti akan melakukan background verification atau verifikasi latar belakang, dan salah satu hal yang diverifikasi adalah jejak digital,” tutur Vina Muliana.
“Jadi hati-hati banget kalau misalnya teman-teman mau posting sesuatu, mengomentari sesuatu atau mau share sesuatu, jangan sampai itu malah berdampak ke masa depan teman-teman semua,” lanjut Vina.
Terkait dengan pernyataannya tersebut, beberapa warganet ternyata tidak setuju bahwa pertimbangan rekruiter atau HRD memasukan jejak digital ke dalam verifikasi latar belakang.
Warganet merasa kemampuan para pelamar kerja akan sia-sia jika seandainya ditemukan masalah pada saat mengecek jejak digital mereka.
Lantas, seperti apakah profil Vina Muliana, seleb TikTok HRD yang sedang viral karena pernyataan soal jejak digital calon karyawan? Simak informasi lengkapnya berikut ini.
Profil Vina Muliana
Vina Muliana mulai dikenal oleh masyarakat setelah ia kerap membagikan konten tentang karir dan tenagakerjaan di akun TikToknya.
Konten-konten tersebut sudah dibagikan oleh perempuan hijab itu dua tahun ke belakang yaitu tepatnya pada tahun 2021.
Tak hanya bekerja sebagai seorang konten kreator, TikTokers yang diketahui lahir pada 19 Januari 1994 ini kini juga bekerja sebagai pegawai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) di MIND ID sebagai seorang Senior Associate, Culture Strategy.
Sebelumnya, Vina juga pernah bekerja di Kementerian Negara BUMN sebagai seorang Assistant to Vice Minister of State Owned Enterprises.
Vina diketahui pernah masuk ke dalam daftar Forbes 30 under 30 pada tahun 2022 silam. Dibalik konten yang ia buat, Vina diketahui lulusan program studi Budidaya Pertanian di Universitas Padjadjaran.
Tak hanya itu, Vina melanjutkan pendidikannya ke jenjang yang lebih tinggi yaitu S2 di LSPR Communication and Business Institute Jurusan Marketing Communication.
Jauh sebelum ia dikenal sebagai seorang Content Creator seperti saat ini, ia ternyata pernah berkarir di dunia jurnalistik. Ia juga sempat berprofesi sebagai Jurnalis Liputan6.com di tahun 2015-2018.
Berita Terkait
-
Sering Pamer Gaya Hidup Mewah, Dari Mana Sumber Kekayaan Seleb TikTok Luluk Nuril?
-
Gaya Hidup Mewah Seleb Tiktok Luluk Nuril yang Bentak Anak Magang Jadi Sorotan, Padahal Gaji Suami Cuma Segini?
-
Seleb TikTok Probolinggo Berkelakuan Negatif Saat Pakai Baju Bhayangkari, Netizen Lapor Kapolri
-
Istri Senang Pamer Kehidupan Hedon, Segini Gaji Suami Seleb TikTok Probolinggo Berpangkat Bripka
-
Video Seleb TikTok Probolinggo Asyik Party di Club, Gaji Suami Berpangkat Bripka Kena Nyinyir Netizen
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
Terkini
-
Dari Tanah Merah Menjadi Kampung Tanah Harapan, Pramono Janjikan Pembangunan Total dan Banjir Bansos
-
Prabowo Mau Manfaatkan Uang Sitaan Koruptor, Ini Pos-pos yang Bakal Kecipratan
-
Diduga karena Masalah Asmara, Seorang Pria Tewas Ditusuk di Condet
-
Mau Kirim 500 Ribu Pekerja ke Luar Negeri, Pemerintah Siapkan Anggaran hingga Rp25 T, Buat Apa Saja?
-
Sidang Perdana Kasus TPPU Eks Sekretaris MA Nurhadi Digelar Hari Ini
-
Masih Lemas Usai Selang Makan Dilepas, Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta Kapan Diperiksa?
-
KUHAP Baru Disahkan! Gantikan Aturan Warisan Orde Baru
-
Mencekam! Detik-detik Kecelakaan Beruntun di Tol Cipali Tewaskan 5 Orang, Bus Agra Mas yang Mulai?
-
Dilaporkan ke MKD, Komisi III Bantah Catut Nama LSM dalam Pembahasan RKUHAP
-
Kunjungi Jepang, Menko Yusril Bahas Reformasi Polri hingga Dukungan Keanggotaan OECD