Suara.com - Mendekati pembukaan pendaftaran CPNS 2023 di pertengahan bulan September 2023 mendatang, sudah banyak orang yang mencoba mencari informasi tentang rekrutmen ini. Salah satu informasi yang dibutuhkan adalah cara cek formasi CPNS 2023 untuk berbagai formasi yang dibuka.
Dikabarkan formasi yang dibuka dalam CPNS 2023 kali ini memang cukup banyak. Namun demikian untuk mendaftarkan diri, harus diketahui secara pasti formasi apa yang diinginkan, dan kementerian atau lembaga apa yang membuka formasi tersebut.
Cara Cek Formasi CPNS 2023
Untuk bisa mengetahui formasi apa saja yang dibuka dan lembaga mana saja yang membuka kesempatan ini, Anda dapat mengikuti langkah sederhana di bawah ini.
- Buka laman resmi https://sscasn.bkn.go.id/
- Untuk Anda yang mengakses situs tersebut menggunakan perangkat smartphone, klik menu baris tiga pada bagian pojok kanan atas
- Kemudian klik Info Lowongan
- Klik Jenis Pengadaan
- Klik CPNS
- Pilih Instansi
- Kemudian klik tombol Cari
- Setelah itu akan disajikan data tentang nama instansi, jabatan, lokasi, kualifikasi pendidikan, jenis formasi, jumlah kebutuhan, dan pelamar
Dengan begini Anda bisa mengetahui formasi dan posisi apa saja yang dibuka oleh sebuah instansi, lengkap dengan kualifikasi pendidikan yang diperlukan. Jadi, persiapan yang Anda lakukan bisa lebih matang dan fokus pada formasi yang Anda inginkan.
Sedikit Bocoran Formasi yang Dibuka
Untuk informasi tentang formasi yang dibuka sendiri sebenarnya dapat dengan mudah ditemukan di banyak sumber. Namun untuk memudahkan Anda, berikut bocoran tentang formasi yang dibuka pada rekrutmen tahun 2023 ini.
- Untuk formasi CPNS 2023 instansi pusat, jumlah total yang dibuka adalah 28.903 formasi
- Untuk formasi PPPK 2023 instansi pusat, jumlahj yang dibuka adalah sebanyak 49.959 formasi
- Untuk formasi PPPK guru 2023 instansi daerah, totalnya sebanyak 296.084 formasi
- Untuk formasi PPPK tenaga kesehatan 2023 instansi daerah, sebanyak 154.724 formasi
- Untuk formasi PPPK tenaga teknis 2023 instansi daerah, total formasi yang dibuka adalah sebanyak 42.826 formasi
Dengan jumlah yang sangat besar ini, kesempatan untuk dapat lolos pada formasi yang diinginkan juga tentu akan semakin besar. Ini mengapa, persiapan yang matang harus dilakukan dengan materi yang akan diujikan, sehingga Anda memperoleh hasil yang maksimal.
Itu tadi sekilas tentang cara cek formasi CPNS 2023 yang bisa dilakukan melalui situs resmi yang dikelola pemerintah. Semoga menjadi artikel yang bermanfaat, dan semoga hari Anda menjadi hari yang menyenangkan!
Baca Juga: Formasi CPNS 2023 Kementerian Pertanian Bakal Dibuka, Cek Daftarnya
Kontributor : I Made Rendika Ardian
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
4 Poin Utama Rapat Terbatas Prabowo di Hambalang: Dari Industri Tekstil hingga Chip Masa Depan
-
Kecupan Hangat Puan dan Prananda untuk Megawati: Sisi Lain Kekeluargaan di Balik Rakernas PDIP 2026
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
-
Antisipasi Risiko Perluasan, Tanah Ambles di Panggang Gunungkidul Segera Diuji Geolistrik
-
KPK Ungkap Akal Bulus Korupsi Pajak PT Wanatiara Persada, Negara Dibobol Rp59 M
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar