Suara.com - Presiden Joko Widodo atau Jokowi berdiri di depan pintu kaca sembari menengok ke arah dalam ruangan. Jokowi begitu fokus memperhatikan kondisi mantan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo yang masih dirawat secara intensif di Rumah Sakit Siloam Semanggi, Jakarta, Selasa (7/11/2023) pagi.
Situasi tersebut diabadikan dalam sebuah potret yang dibagikan Biro Pers Sekretariat Presiden. Foto diambil dari arah belakang Jokowi.
Menurut keterangan Istana, Jokowi tiba di rumah sakit sekitar pukul 07.30 WIB. Kehadirannya disambut oleh istri Doni Monardo, Santi Monardo dan putra keduanya, Reizalka Dwika Monardo.
Jokowi langsung bergegas menuju ruang di mana Doni masih menjalani perawatan intensif.
Saat melihat kondisi Doni dari luar ruangan, putra Doni yakni Reizalka ikut mendampingi Jokowi.
Dalam kesempatan yang sama, Kepala Negara juga sempat berbincang dengan pihak keluarga serta tim dokter yang merawat Doni.
"Semoga lekas pulih dan bisa kembali sehat," kata Jokowi.
Berawal dari Info Koma
Kabar Doni jatuh sakit diawali oleh menyebarnya informasi di kalangan jurnalis pada September 2023. Kala itu, informasi yang beredar menyebut Doni tengah dirawat di ruang ICU sebuah rumah sakit dalam kondisi koma.
Jurnalis Suara.com sempat berusaha mencari kebenaran akan kabar tersebut, salah satunya kepada perwakilan PPAD, Brigjen (Purn) TNI AD Bambang Irianto.
Ia membenarkan kalau Doni tengah dirawat.
"Ya, betul," kata Bambang dikonfirmasi Suara.com, Kamis (21/9/2023).
Namun, dirinya tidak bisa memberikan informasi lebih detail karena segala keterangan mengenai kesehatan Doni menjadi tanggung jawab dari pihak keluarga.
Keterangan Keluarga
Adik kandung Doni, Ogi Rulino memberikan keterangan terkait kesehatan Doni melalui rekaman video yang disebarkan pada Jumat (22/9/2023).
Berita Terkait
-
Jokowi Tak Mau Gagal RI Jadi Negara Maju
-
Profil dan Biodata Budi Gunawan, Pernyataan Kontroversial hingga Isu Jabatan Kepala BIN Bakal Diganti
-
Jokowi: Dukungan Kita ke Palestina Tidak akan Surut
-
Sebut Ada Menteri Berpaham Neolib, Prabowo: Gue Gak Sebut Namanya, Gak Etis!
-
Bobby Ancang-ancang Kembalikan KTA Seperti Gibran, Analis: Kekeliruan Jokowi hingga Runtuhkan Wibawa PDIP
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
DLH DKI Jakarta Angkut 91 Ton Sampah Sisa Perayaan Malam Tahun Baru
-
Heboh Video Bus Transjakarta Keluarkan Asap Putih di Cibubur, Manajemen Buka Suara
-
Berkat Ribuan Pasukan Oranye, Jakarta Kembali Kinclong Usai Malam Tahun Baru 2026
-
Geger! Petani di Rejang Lebong Ditemukan Tewas Tersangkut di Pohon Kopi Usai Banjir Bandang
-
Malam Tahun Baru Memanas, Tawuran Remaja Nyaris Meletus di Flyover Klender
-
Agar Negara Tak Dicap Merestui Pembungkaman Kritik, Teror ke DJ Donny dan Aktivis Lain Harus Diusut
-
Tahanan Demo Agustus 2025 Meninggal di Rutan Medaeng, Mantan Napol Desak Investigasi Independen!
-
Kebakaran Rumah Kosong di Jagakarsa Saat Warga Sambut Tahun Baru 2026
-
Kemdiktisaintek Rilis Aturan Baru No 52 2025, Jamin Gaji Dosen Non-ASN
-
Pasukan Orange Tuntaskan Bersih-Bersih Sisa Perayaan Tahun Baru Sebelum Subuh