Suara.com - Wujud kepedulian kepada anak Stunting, AKBP Asep Sujarwadi, S.I.K., M.S.I selaku Kapolres Siak bersinergi bersama Letkol Arh Riyanto Budi Nugroho, M.Han selaku Dandim 0322/Siak melakukan pemberian bantuan berupa sembako kepada anak-anak penderita Stunting di kabupaten Siak, Kamis (4/1/2024).
Kegiatan ini memiliki tema "Dalam Rangka Sinergitas TNI - POLRI Sebagai Orang Tua Asuh Pencegahan Anak Stunting Di Kabupaten Siak".
Terlihat puluhan anak penderita Stunting yang di dampingi orang tuanya turut hadir menerima bantuan tersebut di kantor desa Dayun - Kecamatan Dayun - Kabupaten Siak.
AKBP Asep Sujarwadi, S.I.K., M.S.I menyampaikan dalam kata sambutan nya, bahwa kegiatan ini bukan lah kali ini saja, tapi akan dilaksanakan rutin untuk kedepannya. Ia juga menjelaskan bahwa kehadiran mereka adalah membantu pemerintah dan sekaligus wujud kepedulian kepada masyarakat untuk menekan penderita anak Stunting.
Ia juga berharap dengan kegiatan ini dapat memberi motivasi orang tua dari anak Stunting agar lebih aktif merawat dan memberikan asupan gizi bagi anaknya. Dan Stunting ini dapat di cegah dari sejak dini dengan memperhatikan faktor asupan gizi.
"Sama-sama kita ketahui bahwa penderita anak stunting ini adalah gangguan perkembangan tubuh pada anak, sehingga perkembangan fisik nya tidak sama dengan anak seusianya, dan ini perlu perhatian khusus," jelas Asep.
Ia juga menjelaskan bahwa penyebab utama dari Stunting adalah kurangnya asupan nutrisi selama masa pertumbuhan anak. Dan hal ini butuh kepedulian dari segala pihak, dan rata-rata penyembab anak-anak tidak dapat asupan gizi yang cukup, dikarnakan faktor ekonomi kehidupan yang kurang mampu dari keluarga anak penderita Stunting.
"Dengan sinergitas TNI POLRI, kami hadir disini, untuk bertindak sebagai orang tua asuh kepada anak - anak kami yang mengalami gangguan Stunting, kami akan terus berupaya dan konsisten dalam memantau perkembangannya, dan akan berupaya memberikan bantuan asupan gizi yang cukup kepada anak - anak kami yang mengalami Stunting," ujar Asep lagi.
Penyuluhan tambahan dari AKBP Asep Sujarwadi kepada masyarakat yang hadir, terutama kepada orang tua penderita Stunting, bahwa dalam waktu dekat ini akan di laksanakan pemilu, di harapkan dalam pesta demokrasi ini, masyarakat dapat menggunakan hak pilih nya sesuai dengan hati nurani dan jangan masyarakat memilih untuk Golput dalam pesta demokrasi ini.
Baca Juga: Fuji Bangga Bisa Sekolahkan Anak Vanessa Angel, Banjir Nyinyiran: Ngejual Nama Gala Mulu
"Saya juga menambahkan, kepada masyarakat untuk tidak mudah terpancing apabila ada isu- isu yang berkembang terkait dengan pemilu, dan kami berharap juga kepada masyarakat untuk tetap bijak dalam menggunakan media sosial, karna tujuan Pemilu Damai ini bukan hanya tugas dari TNI dan POLRI saja, tapi merupakan tujuan dan tanggung jawab kita bersama", Asep menambahkan.
Berita Terkait
-
Annisa Pohan Unggah Foto Lawas Saat Aira Masih Bayi, Istilah Anak Kolong Jadi Tanda Tanya Warganet
-
Pakai Baju Tahanan, Ini Tampang Satria Mahathir Usai Ditangkap Polisi Kasus Pengeroyokan Anak Anggota DPRD
-
Masih Jaga Jarak? Ria Ricis dan Teuku Ryan Pilih Pamer Momen Terpisah Bareng Moana
-
4 Hal yang Harus Dipersiapkan Anak Rantau sebelum Wisuda, Jangan Terlewat!
-
Michelle Ashley Tak Menyangka Pinkan Mambo Pindah Agama Demi Menikah dengan Arya Khan
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Bareskrim Bongkar Jaringan Judi Online Internasional, Puluhan Tersangka Ditangkap di Berbagai Kota
-
Ajang 'Pajang CV' Cari Jodoh: Fenomena Cindo Match di Mall of Indonesia
-
Hujan Deras Bikin 10 RT dan 3 Ruas Jalan di Jakarta Tergenang
-
Gus Yahya Bantah Tunjuk Kembali Gus Ipul sebagai Sekjen PBNU
-
Longsor Akibat Kecelakaan Kerja di Sumedang: Empat Pekerja Tewas
-
Polisi Tembakkan Gas Air Mata Bubarkan Tawuran di Terowongan Manggarai
-
Hujan Deras Genangi Jakarta Barat, Sejumlah Rute Transjakarta Dialihkan
-
Alasan Kesehatan, 5 Terdakwa Korupsi Pajak BPKD Aceh Barat Dialihkan Jadi Tahanan Kota
-
Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Ini 5 Kebiasaan yang Kini Bisa Dipidana oleh KUHP Nasional
-
Misteri Satu Keluarga Tewas di Tanjung Priok, Ini 7 Fakta Terkini