Suara.com - Tiga capres, Anies Baswedan, Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo hari ini, Rabu (14/2) telah menyoblos di TPS masing-masing. Anies di TPS 06 Lebak Bulus, Ganjar berikan suaranya di TPS 11 Lempongsari, Semarang, sementara Prabowo nyoblos di TPS 033 Bojong Koneng, Hambalang, Jawa Barat.
Ketiga calon pemimpin Indonesia ini datang ke TPS dengan gayanya masing-masing. Meski kalau diperhatikan betul, outfit yang mereka kenakan layaknya bapak- bapak yang nyoblos ke TPS.
Anies Baswedan nyoblos di TPS 06 Lebak Bulus ditemani oleh istri Fery Farhati dan anak-anaknya. Anies bersama keluarga kompak kenakan baju berwarna putih.
Saat tiba di TPS, Anies tampak menunggu giliran bersama istri dan dua anaknya. Dari pantuan, yang pertama masuk ke bilik suara ialah putri Anies, Mutiara Baswedan kemudian disusul kakaknya, Mikail Baswedan.
Selanjutnya, Fery Farhati dan terakhir Anies Baswedan. Anies dan istri sebelum mencoblos tampak memeriksa surat suara terlebih dahulu. Setelahnya, keluarga Anies itu kompak tunjukkan jari telunjuk kanan mereka sudah tertanda tinta biru.
Sementara itu, Prabowo Subianto tampak kenakan kemeja biru lengan panjang. Warna biru yang menjadi simbol dari Prabowo-Gibran. Tak ada yang mencolok dari outfit yang dipakai oleh Prabowo Subianto saat berikan hak suaranya di TPS Bojong Koneng.
Prabowo tiba di TPS 033 pada pukul 09:00 WIB, tampak ia kenakan topi biru saat turun dari mobil. Ia kemudian duduk menunggu giliran pencoblosan. Saat tiba di bilik suara, Prabowo langsung mencoblos dan memasukkan surat suara ke kotak suara.
Setelahnya, Prabowo langsung mencelupkan dua jarinya ke tinta pemilu dan menunjukkan kepada awak media dan warga di TPS tersebut. Sebelum tinggalkan TPS, Prabowo tampak mencium anak-anak yang menyambutnya di TPS 033.
Lalu capres nomor urut 03, Ganjar Pranowo datang ke TPS bersama Siti Atikoh dan Alam Ganjar. Ganjar tiba di TPS sekitar pukul 08:30 WIB. Berbeda dengan Anies dan Prabowo, outfit Ganjar terlihat lebih kekinian.
Baca Juga: Pamer Jari Telunjuk Penuh Tinta, JK Optimis Pilpres 2024 Dua Putaran
Ganjar tampak kenakan baju putih lengan panjang yang digulung dan celana panjang jeans. Terlihat seperti bapak-bapak kekinian yang kenakan celana jeans di acara formal ataupun non formal.
Sebelum mencoblos, Ganjar sempat mendatangi rumah kediaman Wali Kota Semarang, Hendrar Priadi atau Hendi. Ganjar saat datang ke TPS juga tampak mengantri.
"Antre sik, ucap Ganjar saat tiba-tiba dipersilahkan mencoblos terlebih dahulu oleh petugas. Kondiis hujan membuat Ganjar sempat payungan dan tos dengan sejumlah anak kecil.
Berita Terkait
-
Pamer Jari Telunjuk Penuh Tinta, JK Optimis Pilpres 2024 Dua Putaran
-
Pamer Dapat Duit Rp200 Ribu, Anies Baswedan Ngaku dari Pendukung Saat Kampanye
-
Sebelum Ke TPS Sarapan Bubur Manado, Pulang Nyoblos Prabowo Renang Di Hambalang
-
Anies Mendadak Pulangkan Kertas Suara Caleg DPRD Sebelum Dicoblos di TPS, Kenapa?
-
Kecurangan Jadi Trending: Warga Tunjukkan Bukti Kertas Suara Presiden Sudah Tercoblos 02
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Tambang Emas Ilegal di Cigudeg Sulit Diberantas? Diduga Ada Cepu Bocorkan Razia Polisi
-
Darah Tumpah di Caracas, 75 Tewas Saat Pasukan AS Serbu dan Tangkap Presiden Maduro
-
Wagub Babel Dicecar 10 Jam di Bareskrim, Misteri Ijazah Sarjana Terkuak?
-
Yusril Sebut Batas Kritik dan Hinaan di KUHP Baru Sudah Jelas
-
Update Terbaru Kompleks Haji Indonesia di Arab Saudi, Siap Meluncur Tahun Ini
-
Rugikan Negara Rp16,8 Triliun, Isa Rachmatarwata Dipenjara 1,5 Tahun
-
'Raja Bolos' di MK: Anwar Usman 113 Kali Absen Sidang, MKMK Cuma Kirim Surat Peringatan
-
4 WNA Jadi Tersangka Kasus Kebakaran Kapal PT ASL Shipyard di Batam
-
AS Ancam 'Serang' Iran, Senator Sebut Rezim Teheran Mirip dengan Nazi
-
Anak Marah Gawainya Dilihat? Densus 88 Ungkap 6 Ciri Terpapar Ekstremisme Berbahaya