Suara.com - Momen mencuri perhatian terjadi saat Gibran Rakabuming Raka saat menggelar open house di rumah dinas Wali Kota Solo, Loji Gandrung pada lebaran tahun ini.
Saat bersalaman dengan warga, Gibran Rakabuming Raka mendapati salah seorang diantaranya diduga pendukung Ganjar-Mahfud, hal itu lantaran ia datang mengenakan kaus warna hitam bertulis pasangan capres dan cawapres nomor urut 3 tersebut.
Dalam video yang dibagikan channel YouTube Seputar Surakarta, terlihat seorang pria yang mengenakan kaus bertulis Ganjar-Mahfud dengan santai bersalaman dengan Gibran yang kini berstatus wapres terpilih mendampingi Prabowo Subianto.
Sesaat setelah bersalaman, pria itu tampak melenggang, tapi langkahnya dihentikan oleh Gibran. Ia ditarik untuk diajak foto bersama.
Sempat malu-malu, pria berkaus Ganjar-Mahfud itupun mengiyakan keingingan Gibran. Tak cuma diajak foto, Gibran juga terlihat menyelipkan satu amplop THR kepada pria berkaus Ganjar-Mahfud tersebut.
Momen itupun bila ditarik ke belakang mengingatkan kembali ketika sosok Ganjar Pranowo yang bersua dengan pendukung Prabowo dan Gibran.
Momen itu terjadi kala Ganjar melakukan kampanye Pilpres 2024 di Balikpapan, Kalimantan Timur.
Saat itu, Selasa (6/2/2024), konvoi rombongan mobil yang ditumpangi Ganjar Pranowo sempat disela oleh sejumlah orang yang berteriak dan mengembangkan spanduk bergambar Prabowo dan Gibran.
Bukannya marah, Ganjar justru berhenti menghampiri para pendukung tersebut dan mengajak mereka makan di rumah makan Terumbu Sultra.
Baca Juga: Warga Geruduk Rumah Ganjar Pranowo di Sleman Saat Lebaran, Publik: Gak Ada Amplop Kah?
"Inilah pesan damai dan tak marah-marah yah Yuk ikut makan yuk ngga dimarahi pak Prabowo kok, nanti kalo dimarahi aku yang belain. Makan yuk makan," ucapnya saat itu.
Salah seorang diantaranya pun sempat duduk dan makan bersanding dengan Ganjar Pranowo.
Tak cuma makan, Ganjar bahkan sempat mengajak foto pria pendukung Prabowo dan Gibran tersebut.
Nah apakah yang dilakukan Gibran sebagai balasan atas perlakuan baik Ganjar Pranowo terhadap pendukung Prabowo saat itu? Bisa jadi ya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Drama London: Paspampres Klarifikasi Soal Halangi Jurnalis Saat Kawal Presiden Prabowo
-
Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
-
Curhat Pimpinan KPK ke DPR: Alat Kurang Canggih Jadi Hambatan Utama OTT
-
Animo Tinggi, PDIP Minta Kemensos 'Gaspol' Bangun Sekolah Rakyat
-
PSI: Polri Harus Tetap di Bawah Presiden, Bukan Jadi Kementerian
-
KND Kawal Hak Atlet Disabilitas, Kontingen Indonesia Raih 135 Emas di ASEAN Para Games 2025
-
Ketua DPRD DKI Kawal Janji Pramono Lepas Saham Perusahaan Bir, Kaji Opsi Tukar Guling
-
Jadi Ipar Presiden RI, Soedradjad Djiwandono Ngaku Kudu Hati-hati Komentari Masalah Dalam Negeri
-
Kali Ciliwung Meluap, 11 RT di Jakarta Terendam Banjir
-
'Awal Tahun yang Sempurna', Daftar 4 Kritik Adian Napitupulu Terhadap Pemerintahan Prabowo