Suara.com - Hakim Mahkamah Konstitusi (MK) telah membacakan hasil sidang sengketa Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Pemilu 2024. Meski ada dissenting opinion dari tiga Hakim MK, secara keseluruhan gugatan baik dari paslon 01 dan 03, tetap ditolak.
Para hakim MK menjadi sorotan setelah membacakan hasil tersebut. Tak sedikit yang mengecam, adapun yang menerima dengan lapang dada.
Seperti hakim Arsul Sani, mantan Wakil Ketua MPR ini juga menjadi sorotan karena ikut menolak gugatan dari pasangan Anies-Baswedan dan Ganjar-Mahfud. Tak hanya soal sosoknya, kekayaan Arsul juga dipertanyakan sebagai hakim MK yang dianggap juga memiliki andil bagaimana demokrasi di Indonesia berjalan.
Berikut beberapa jumlah kekayaan Arsul Sani yang dirangkum dari berbagai sumber. Banyaknya tanah yang dimiliki, diyakini bisa membeking keluarga di masa depan.
Baca Juga:
Dipamerkan Usai Putusan MK, Harga Satu Cincin Hotman Paris Setara Total Kekayaan Anies Baswedan
Berani Sebut Saldi Isra Selalu Rugikan 02, Pendidikan Hotman Paris Ternyata Tak Kalah Moncer?
Mengutip dari Laporan Harta Kekayaan Penyelnggara Negara (LHKPN) yang dapat diakses publik, Arsul Sani mengantongi jumlah kekayaan mencapai Rp31.223.891.201 sejak 8 Maret 2023 untuk periodik 2022.
Bangunan dan juga tanah merupakan jumlah yang paling banyak mencapai sekitar Rp30,8 miliar. Tersebar di berbagai daerah, salah satunya ada di Kabupaten Bekasi senilai Rp3,6 miliar dengan luas 1.396 meter persegi.
Selain itu ada juga tanah dan bangunan di Kota Bekasi yang nilainya mencapai Rp335 juta dengan luas 122 meter persegi. Arsul juga memiliki tiga bangunan seluas sekitar 264 meter persegi dengan total nilai mencapai Rp4 miliar.
Masih di wilayah ibu kota, ada tanah dan bangunan seluas 203 meter persegi/320 meter persegi senilai Rp3 miliar yang berada di Jakarta Pusat. Tanah seluas 224 meter persegi di Kota Jaksel yang nilainya mencapai Rp9,2 miliar lebih. Masih di Kota Jaksel, Arsul juga mengantongi sertifikat tanah seluas 220 meter persegi dengan nilai mencapai Rp8 M.
Tidak hanya di ibu kota saja, Arsul juga memiliki tanah dan bangunan seluas 14.037 meter persegi/600 meter persegi di Kabupaten/Kota Batang dengan total nilai Rp2,1 miliar. Selin itu masih di wilayah yang sama ia juga memiliki tanah seluas 2.916 meter persegi dengan nilai Rp425 juta.
Kendaraan
Sayang rasanya, memiliki banyak tanah, namun pejabat seperti hakim MK tak memiliki kendaraan untuk transportasinya sehari-hari. Namun dari LHKPN, Arsul memang tak gila kendaraan. Ia hanya memiliki dua mobil dan satu motor sederhana.
Tercatat ia memiliki mobil merek Honda Accord keluaran 2013 dengan nilai Rp130 juta. Selanjutnya Nissan Elgrand Jeep tahun 2010 dengan nilai Rp150 juta. Kendaraan terakhir adalah sepeda motor merek Honda senilai Rp7 juta.
Berita Terkait
-
Jadi Tersangka Korupsi Hibah Pariwisata: Intip Kekayaan Eks Bupati Sleman Sri Purnomo, Tembus Rp12 M
-
Akhiri Sengketa, Sandra Dewi Cabut Gugatan dan Lepas Tas Hermes
-
Resmi Pacaran, Beda Harta Kekayaan Katy Perry Vs Justin Trudeau
-
Berapa Gaji dan Kekayaan Ketua KPU M Afifuddin? Kena Teguran Keras Sering Pakai Private Jet
-
Adu Penghasilan Raisa vs Hamish Daud, Siapa yang Punya 'Lumbung' Kekayaan Terbesar?
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17vs Zambia: Garuda Muda Bidik3Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Santai Digugat Buronan e-KTP, KPK Pede Hakim Bakal Acuhkan Praperadilan Paulus Tannos, Mengapa?
-
Lepas Tirai dan Siram Roda Depan 3 Kali, Prabowo Serahkan Airbus A-400M/MRTT Alpha 4001 ke TNI
-
Liciknya Bripda Waldi: Nyamar Pakai Wig Usai Habisi Dosen Perempuan Jambi, 5 Fakta Bikin Merinding
-
Pramono Incar Jakarta Juara Umum POPNAS-PEPARPENAS 2025, Taufik Hidayat Goda: Ada Jabar!
-
Pesawat Angkut Raksasa A400M Akhirnya Mendarat di Indonesia, Mampu Angkut Tank dan Ratusan Pasukan!
-
Projo 'Buang Muka' Jokowi? Pengamat Ungkap Manuver Politik Budi Arie Selamatkan Diri
-
Studi ITDP: Bus Listrik Bisa Pangkas Emisi 66,7 Persen dan Hemat Subsidi 30 Persen
-
KPK Tak Gentar Hadapi Praperadilan Buronan E-KTP, Akankah Paulus Tannos Lolos dari Jerat Hukum?
-
Heboh Cuitan Susi Pudjiastuti Tantang Prabowo Panggil Bandar Judol, Nama Budi Arie Disebut-sebut
-
Dikejar Sampai Singapura, Aset Rp58,2 M Milik Pengemplang Pajak Disita