Suara.com - Momen pernikahan seorang pasangan pengantin memang tak bisa dilupakan. Bahkan momen berfoto bersama menjadi budaya yang tak pernah terlupakan.
Namun ada hal berbeda dari salah satu pasangan pengantin satu ini. Usai resepsi, kedua pasangan tersebut memilih mengumpulkan para petugas dapur yang menyiapkan makanan dan minuman bagi tamu-tamu undangan.
Mengutip @SangerTea, Rabu (1/5/2024), sejumlah petugas dapur yang mayoritas terdiri dari wanita paruh baya berkumpul tepat di belakang para pengantin.
"Keren, mengabadikan kebersamaan dengan tim belakang panggung," tulis caption video.
Baca Juga:
Dilirik Pengusaha Batu Bara, Skill Nyanyi Lady Rara Ternyata Nggak Kalah dari Putri Isnari
Akumulasi Kartu, Satu Pemain Timnas Indonesia U-23 Resmi Dilarang Tampil Lawan Irak
Tampak pengantin yang masih menggunakan atribut lengkap duduk paling depan. Diiringi sejumlah ibu-ibu di belakangnya, fotografer mengomandoi agar semuanya berpose mengikuti aba-abanya.
Kebahagiaan muncul di setiap raut wajah petugas dapur yang hampir 24 jam lebih menjadi garda terdepan untuk menyiapkan jamuan para tamu undangan.
Tentu momen ini tak biasa dan jarang dilakukan beberapa pengantin yang baru resmi menjadi suami istri. Bahkan momen seperti ini ingin ditiru beberapa pasangan yang nantinya akan melangsungkan pernikahan.
"Ntar gini ah," ajak salah satu netizen sambil menyematkan akun seseorang.
"Oh iya, jarang banget nih kayak gini, bisa lah dicontoh," kata lainnya.
"Kalau nikah entar di KUA aja, biar enggak repotin orang-orang," kata netizen lainnya yang sudah punya rencana.
Terlepas dari pandangan netizen, momen berswafoto terhadap petugas dapur memang jarang dilakukan. Selain nantinya keluarga pengantin memberi bingkisan atau sedikit uang, ucapan terima kasih dengan membuat foto khusus ini bisa menjadi perekat antar warga.
Khususnya di Jawa, di mana budaya saling bantu ketika tetangga memiliki hajat besar ini cukup menjadi bagian penting dalam hidup bersosial.
Berita Terkait
-
Pameran Haluan Merah Putih Hadir di Ragunan
-
Bagaimana Budaya Membentuk Cara Kita Berpikir dan Merasa
-
Dari Son Ye Jin hingga Park Shin Hye: Inspirasi Gaun Pernikahan Elegan Ala Aktris Korea
-
TMII Sambut Nataru dengan Konser Slank dan Ragam Aktivitas Budaya
-
Bukan Sekadar Tren Viral: Memahami Kekuatan Pop Culture di Era Digital
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Ragunan 'Meledak' di Tahun Baru, Pengunjung Tembus 113 Ribu Orang Sehari
-
KUHP Baru Berlaku Besok, YLBHI Minta Perppu Diterbitkan Sampai Aturan Turunan Lengkap
-
KUHAP Baru Berlaku Besok, YLBHI Sebut Indonesia Darurat Hukum
-
Demokrat Tegaskan SBY Difitnah, Ancam Penjarakan Akun TikTok Penyebar Isu Ijazah Jokowi
-
Sabu 50 Kg Disamarkan Label Durian, Kurir Ditangkap sebelum Masuk Kampung Bahari
-
Ternyata Ini Alasan Bupati Karawang Lantik Ratusan ASN pada Malam Tahun Baru
-
Kolaborasi Kementerian PU dan TNI Pastikan Jembatan Darurat Krueng Tingkeum Aman Dilalui Warga
-
Walau Rindu Keluarga, Pahlawan Ini Hadir untuk Menjaga Harapan Tetap Menyala
-
Tinjau Bencana Sumatra, Prabowo Rayakan Tahun Baru Bersama Pengungsi
-
Kode Petasan Terbaca, Polres Jaktim Gagalkan Rencana Tawuran di Flyover Klender Saat Tahun Baru