Suara.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta kembali menggelar nonton bareng (nobar) AFC U-23 partai perebutan peringkat ketiga antara Timnas Indonesia melawan Irak pada Kamis (2/4/2024) malam.
Beda dengan nobar partai semi final Senin lalu, kali ini lokasi acara adalah Plaza Monumen Nasional (Monas) Sisi Selatan.
Pengumuman mengenai gelaran nobar ini disampaikan melalui akun instagram resmi Pemprov DKI Jakarta, @dkijakarta. Acara ini bisa dihadiri masyarakat umum tanpa dikenakan biaya alias gratis.
"Bersama kita nyalakan lagi semangat untuk Timnas Indonesia menuju Olimpiade Paris 2024!" kata akun itu.
"Yuk, nonton bareng pertandingan perebutan juara 3 U-23 Asian Cup 2024 Indonesia melawan Iraq di Monumen Nasional (Monas)," lanjut @dkijakarta.
Masyrakat diminta hadir untuk memberikan dukungan pada Timnas yang ingin memperebutkan tiket ke Olimpiade Paris 2024.
"Tunjukkan dukungan kalian agar semangat juang Timnas Indonesia selalu membara saat berlaga di lapangan. Jangan lupa sebarkan dan ajak keluarga, teman, dan kerabatmu ya!" kata akun itu.
Untuk mendukung gelaran ini, pihak Dinas Perhubungan (Dishub) juga menyediakan sejumlah kantung parkir, yakni di parkiran IRTI, Lapangan Banteng, Stasiun Gambir, Perpusnas, Silang Barat Daya Monas, dan Monas Dalam Sisi Timur.
Kemudian, ada juga layanan angkutan umum dengan Transjakarta untuk masyarakat. Layanan Angkutan Malam Hari (AMARI) juga masih beroperasi dari pukul 22.00 sampai 05.00 WIB.
Baca Juga: Rafael Struick Siap Tampil Lawan Irak, Rizky Ridho dan Justin Hubner Absen
"Untuk pergi ke sana, Dishub DKI Jakarta menyiapkan layanan Transjakarta yang akan mengantarkan para suporter ke Plaza Monas sisi selatan. Selain itu, disediakan juga kantong-kantong parkir bagi kamu yang membawa kendaraan," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Misi Timnas Indonesia U-23 Ulangi Kemenangan Manis 56 Tahun Silam Atas Irak
-
Nadeo Argawinata Pukul Pemain Dewa United, Nasibnya di Timnas Indonesia Jadi Perbincangan
-
Indonesia vs. Irak: Misi Harus Menang Pasukan Garuda demi Kapten Kesayangan di Piala Asia U-23
-
Rafael Struick Siap Tampil Lawan Irak, Rizky Ridho dan Justin Hubner Absen
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
-
Pengusaha Sebut Ketidakpastian Penetapan UMP Bikin Investor Asing Kabur
Terkini
-
Drama Berujung Rehabilitasi, 7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi
-
DPRD DKI Soroti Gaji Guru Swasta di Jakarta: Jauh di Bawah UMP!
-
Pengacara Komisaris PT Jenggala Maritim Nilai Dakwaan Soal Fee Sewa Kapal Tak Terbukti
-
Milik Siapa PT IMIP? Heboh Bandara Morowali Disebut Ilegal, Jadi 'Negara dalam Negara'
-
Rahang Alvaro Masih Hilang, Polisi Kerahkan Anjing Pelacak Sisir Aliran Sungai Tenjo
-
Bandara 'Hantu' Morowali, Isu Negara dalam Negara dan Ancaman Kedaulatan Mengemuka
-
Angka Kasus Korupsi Kades Capai 489, Wamendagri: Ini Catatan Serius
-
Cari Potongan Rahang Alvaro, Polisi Kerahkan Anjing Pelacak Sisir Sungai di Bogor
-
Demi Target Ekonomi Indonesia Menolak Phase-Out Energi Fosil: Apa Dampaknya?
-
Pemerintah Kebut Aturan Turunan KUHAP Baru, Wamenkum Janji Rampung Sebelum Akhir Desember