Suara.com - Sebuah bus pariwisata terbakar saat melintas di Jalan Tol Dalam Kota Wiyoto Wiyono KM 02.400, Jakarta Timur, Rabu (12/6/2024) pagi. Bus pariwisata itu awalnya sempat mengalami pecah ban sebelum kendaraan itu dilumat si jago merah hingga gosong.
Kronologi kebakaran bus pariwisata itu diungkapkan oleh Kasie Ops Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur Gatot Sulaeman.
Menurutnya, ban bagian depan kanan bus bernopol S 7783 UA itu sempat pecah saat melintas dari arah Cawang menuju Tanjung Priok.
"Awal pecah ban, lalu ada percikan di bagian ban," ujarnya dikutip dari Antara, Rabu.
Api kemudian dengan cepat merambat dan melalap seluruh badan bus. Beruntung, puluhan penumpang yang berasal dari Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan itu berhasil keluar bus sebelum api membesar.
Sehingga dipastikan tidak ada korban dalam peristiwa yang berlangsung sekitar pukul 10.29 WIB itu.
“Total 54 penumpang sudah berhasil keluar bus sebelum terbakar," jelasnya.
Kebakaran akhirnya dapat dipadamkan usai belasan personel dikerahkan ke lokasi untuk memadamkan api.
"Kami kerahkan 15 personel dan empat unit mobil pemadam untuk padamkan api. Pemadaman selesai pukul 11.06 WIB," ucapnya.
Baca Juga: Tragis, Karyawan Toko Beras di Bogor Tewas Terkubur di Bawah Karung Beras
Kerugian akibat kebakaran itu diperkirakan sekitar Rp500 juta.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
60 Ton Sampah Menggunung, Pemprov DKI Janji Pasar Induk Kramat Jati Bersih dalam 5 Hari
-
Sinyal Bahaya Demokrasi, Lakso Anindito Sebut KUHP Baru Berpotensi Hidupkan Rezim Otoritarian Orba
-
KPK Sempat Terbelah dan Ragu Jadikan Yaqut Tersangka Korupsi Haji?
-
Lakso Anindito Prediksi Gelombang Praperadilan Koruptor Akibat KUHP Baru
-
Rumah Yaqut 'Dikepung' Aparat, Tamu Diperiksa Ketat Usai Jadi Tersangka Korupsi Haji
-
BNI Hadirkan agen46 hingga Pelosok Kota Bima, Perluas Inklusi Keuangan
-
Indonesia Terpilih jadi Presiden Dewan HAM PBB, Amnesty International Indonesia: Kebanggaan Semu!
-
KPK Bongkar Alasan Jerat Eks Menag Yaqut: 'Permainan' Kuota Haji Tambahan Jadi Pemicu
-
Sinyal Keras KPK, Eks Menag Yaqut Secepatnya Ditahan di Kasus Korupsi Haji
-
Tanggapi Soal Pilkada Langsung dan Tidak Langsung, Menko Yusril: Keduanya Konstitusional