Suara.com - Selebritas Gilang Dirga yang maju menjadi bakal Calon Wakil Bupati Kabupaten Bandung Barat mendapat dukungan dari Partai Demokrat.
Dukungan tersebut disampaikan langsung Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY dalam surat rekomendasi yang diserahkan di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta.
"Prinsipnya yang kami serahkan berarti sudah satu paket, sudah rekomendasi final," kata AHY, Sabtu (20/7/2024).
Pria bernama lengkap Gilang Dirgahari itu maju mendampingi bakal calon bupati yakni Didik Agus Triwiyono yang merupakan kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
Pasangan itu mendapat surat rekomendasi bergiliran bersama 59 pasangan lainnya yang juga mendapatkan rekomendasi dari Partai Demokrat.
Dalam sambutannya, AHY mengungkapkan bahwa tiap kabupaten/kota memiliki peta politik yang berbeda-beda, sehingga ada kandidat yang diusung di suatu daerah berkoalisi dengan partai Koalisi Indonesia Maju, dan juga dengan partai lainnya.
AHY juga menyatakan bahwa pemberian rekomendasi tak hanya mengacu kepada hasil survei elektabilitas, ia mengatakan bahwa partai berlambang bintang merci itu juga mempertimbangkan faktor lain yang bisa berpotensi memenangkan.
"Kita lihat dukungannya dari partai politik lain yang juga cukup baik, maka walaupun ketinggalan elektabilitasnya, kita bisa berikan tiket di awal-awal fase ini," katanya.
Sebelumnya diberitakan, pada Sabtu (20/7/2024), Partai Demokrat memberikan rekomendasi kepada 60 pasangan yang akan berlaga di pilkada tingkat kabupaten/kota di 24 provinsi.
Baca Juga: Demokrat Incar Menang Pilgub di Jakarta, Jabar, dan Jateng, Siapa yang Bakal Diusung?
Daerah tersebut meliputi Aceh, Riau, Kepulauan Riau, Jambi, Sumatera Selatan, Lampung, Banten, Jawa Barat, Jawa Timur, Nusa Tenggara Barat, dan Nusa Tenggara Timur.
Selanjutnya, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Kalimantan Selatan, Kalimantan Barat, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara, Maluku, Maluku Utara, Papua Barat, Papua Barat Daya, dan Papua. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
Badan Geologi Ingatkan Longsor Susulan Masih Mengintai Cisarua, Ini Pemicunya
-
Percepatan Relokasi dan Tata Ruang Aman Jadi Fokus Mendagri Pascabencana
-
Langsung Ditelepon Prabowo, Menteri Trenggono Ungkap Kondisinya Usai Pingsan Saat Upacara
-
Bantah Tebang Pilih, Satgas Ungkap Proses di Balik Perintah Prabowo Sikat 28 Izin Perusahaan
-
Pengamat Nilai Pengacara Nadiem Tak Siap Hadapi Jaksa, Apa Alasannya?
-
Kasus Suami Jadi Tersangka Usai Bela Istri dari Jambret di Sleman, Ini Kronologi Versi Polisi
-
JPO 'Melayang' JIS-Ancol Bakal Jadi Ikon Baru Jakarta, Kapan Bisa Digunakan?
-
Pramono: WFH dan PJJ di Jakarta Hanya Saat Hujan Deras, Cerah Tetap Masuk Normal
-
Adu Cepat Lawan Maut: Basarnas Terjang 'Bubur Pasir' Cari Puluhan Korban Longsor Cisarua
-
PDIP Jabar Siapkan Relawan Kesehatan Desa, Hasto Kristiyanto: Kemanusiaan di Atas Politik Elektoral