Suara.com - Peristiwa mengenaskan menimpa belasan pelajar di Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah saat mengikuti upacara peringatan Hari Pramuka, Rabu (14/8/2024). Dalam upacara Hari Pramuka itu, sebanyak 19 pelajar luka-luka setelah tertimpa pohon tumbang.
Detik-detik para pelajar tertimpa pohon saat mengikuti upacara di halaman SMPN 1 Wuryantorosempat terekam video amatir dan beredar. Dalam video tersebut, tiba-tiba sebuah pohon tumbang dan menimpa para siswa yang berdiri di bagian belakang pasukan upacara tersebut.
Terkait hal itu, Camat Wuryantoro Soemardjono Fadjari mengatakan akibat kejadian tersebut, enam orang korban dibawa ke RSUD Wonogiri, sedangkan beberapa korban lainnya dievakuasi di puskesmas setempat.
"Yang dibawa ke RSUD sudah ditangani. Mungkin juga ada yang sudah diperbolehkan pulang. Ini kami pantau terus," katanya dikutip dari Antara, Rabu.
Dia menjelaskan pohon yang tumbang tersebut memiliki tinggi sekitar empat meter dan kondisi pohon sudah kering.
Salah seorang siswa korban pohon tumbang itu, Farhat mengaku mengalami sakit di bagian kepala akibat tertimpa batang pohon itu.
"Saat upacara tiba-tiba ada yang teriak, ada bayangan hitam. Sekilas terlihat pohon mau jatuh, saya sempat lari ke belakang untuk menghindar, tapi malah kena kepala bagian belakang," kata siswa kelas X Jurusan Teknik Kendaraan Ringan SMK Gajah Mungkur 1 Wuryantoro ini.
Usai kejadian tersebut upacara tetap dilanjutkan, namun dalam format apel dan bukan upacara skala besar. (Antara)
Berita Terkait
-
Legislator PKS Kritik Keras PP Alat Kontrasepsi Untuk Pelajar: Jokowi Akhiri Masa Jabatan Dengan Su'ul Khotimah
-
Desak Cabut PP Alat Kontrasepsi Pelajar, Legislator PKS ke Jokowi: Jangan Buka Ruang Generasi Muda Berzina!
-
Telak! Legislator PDIP Kritik PP 28 Jokowi soal Alat Kontrasepsi Pelajar: Seolah-olah Legalkan Free Sex!
-
Dinilai Dapat Legalkan Perzinahan, MUI Desak Pasal Penyediaan Alat Kontrasepsi Direvisi
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
Terkini
-
Gus Ipul Berkelakar soal Khofifah: Tiga Kali Pilgub Lawannya Sama, Bergantian Jadi Mensos
-
Waspada Banjir di Puncak Musim Hujan, Ini 5 Hal Penting yang Wajib Disiapkan
-
Rismon Siap Buka-bukaan di Sidang KIP Besok: Sebut Ijazah Gibran Tak Penuhi Dua Syarat Krusial
-
Tepis Isu Perpecahan Kabinet, Prabowo: Jangan Percaya Analisis Orang Sok Pintar di Medsos!
-
Kisah Warga Cilandak Timur Hadapi Banjir di Balik Tanggul Anyar
-
Megawati Hadiri Penutupan Rakernas I PDIP, Sampaikan Arahan dan Rekomendasi Partai
-
BNI Dukung Danantara Serahkan 600 Hunian Layak Pascabencana di Aceh Tamiang
-
Nota Perlawanan Kasus Dugaan Korupsi Chromebook Ditolak, Nadiem Makarim: Saya Kecewa
-
Gaji ASN Pemprov Gorontalo Macet, Gubernur Gusnar Ismail Sampaikan Permohonan Maaf
-
Terjebak Tiga Hari di Tengah Ancaman OPM, 18 Karyawan Freeport Dievakuasi TNI