Suara.com - Sebuah video yang memperlihatkan momen unik sekaligus lucu terjadi dalam sebuah acara resepsi pernikahan belakangan viral di media sosial TikTok.
Video viral tersebut memperlihatkan momen sang pengantin kedatangan tamu tak terduga saat pesta penikahan berlangsung. Tamu tersebut yakni kurir pengantar paket yang tiba-tiba muncul di tengah perayaan.
Dalam video viral yang dibagikan akun TikTok @duniapunyacerita_, nampak dua orang kurir datang mengenakan jaket serta membawa paket di tengah acara resepsi pernikahan pengantin tersebut.
Awalnya kedua kurir paket tersebut berdiri di pintu masuk lalu tak lama seorang kurir berjaket biru memberi salam dan mengucapkan kalimat khas kurir paket. "Assalamualaikum, paket atas nama Elin," ucap kurir.
Kedatangan kedua kurir paket itu pun sukses memecah suasana menjadi penuh dengan gelak tawa bagi mempelai maupun para tamu yang hadir. "Paket, atas nama siapa?," tanya MC lagi. "Atas nama Elin," jawab sang kurir.
Kemudian MC mempersilahkan kedua kurir paket tersebut untuk masuk dan maju ke atas panggung tempat pengantin berada.
Dengan masih memakai helm, jaket serta sarung tangan khas kurir paket, mereka pun langsung menyalami kedua mempelai serta para orang tuanya. Usai memberikan paket tak lupa mereka foto bersama terlebih dahulu.
Melihat unggahan itu, membuat netizen ikut memberikan berbagai respon candaan kocak dalam kolom komentarnya.
"ini kurir yang di atas tadi," cuit @S***a. "lumayan nih makn rendang gratis (emoji ketawa)," kata akun @R***84.
Baca Juga: Viral Guru Honorer Jadi Pemulung Sepulang Mengajar, Alasan di Baliknya Bikin Mewek
"habis liat video kang kurirnya skrg dah masuk dia cape kali nunggu di luar," timpal @Si***at.
"si kurir barengan lagi datengnya (emoji ketawa)," ungkap @i***e.
"pengantin : ongkir jadiin amplop aja ya mas (emoji ketawa)," timpal @R***y.
Kontributor : Mira puspito
Berita Terkait
-
Viral Guru Honorer Jadi Pemulung Sepulang Mengajar, Alasan di Baliknya Bikin Mewek
-
Jokul Artinya Apa dalam Bahasa Gaul? Ini Arti Istilah yang Viral
-
Pernah Viral Diduga Dugem, Gus Zizan Nikahi Influencer Berusia 16 Tahun
-
Viral Pria Digeruduk Pedagang Pasar Gegara Jual Ayam Potong Murah
-
Podcast Viral Bahas Mafia Skincare, dr Richard Lee Sampai Dipanggil BPOM
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Demokrat Bicara Soal Sikap SBY Terkait Pilkada Dipilih DPRD: Serahkan Ke AHY, Ikuti Langkah Prabowo
-
KPK Geledah Kantor DJP, Amankan Dokumen dan Uang 8.000 SGD
-
Dede Yusuf Jelaskan Makna 'Matahari Satu' SBY: Demokrat Satu Komando di Bawah AHY
-
Tragis! Tiga Warga Cilincing Tersengat Listrik di Tengah Banjir Jakarta Utara
-
IKN Nusantara: Narasi Kian Meredup Meski Pembangunan Terus Dikebut?
-
Kejaksaan Agung Mutasi 19 Kepala Kejaksaan Negeri di Awal Tahun
-
KPK Ungkap Petinggi PBNU Diduga Terima Aliran Uang Korupsi Kuota Haji
-
Fahri Hamzah: Pilkada Lewat DPRD Diskusi Efisiensi, Jangan Terlalu Curigai Prabowo
-
Sekolah Tanpa Hukuman? Begini Arah Baru Disiplin ala Abdul Muti
-
Hadapi Cuaca Ekstrem, Jaga Kesehatan dan Kebersihan dengan 10 Tips Ini