Suara.com - Calon Wakil Gubernur Jakarta nomor urut 3, Rano Karno menyatakan tidak mengenal sama sekali sosok T alias Tony Tomang, alias Zulkarnaen Aprilianto yang disebut-sebut Budi Arie, sebagai Ketua Tim Pemenangan bidang Media Sosial Pram-Doel.
Pernyataan tersebut disampaikan Rano menjawab tudingan yang disampaikan Ketua Umum Projo itu terkait skandal judi online.
"Saya nggak kenal orang itu. Demi Allah saya nggak kenal," kata pria yang akrab disapa Bang Doel di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Rabu (13/11/2024).
Doel mengatakan, somasi yang dilakukan kuasa hukumnya saat ini dilakukan karena kekeliruan tersebut harus diingatkan, dan hal serupa tidak kembali terulang.
“Jadi artinya kalau tim hukum memang, ya kalau yang namanya hoaks ya harus kita ingatkan,” ucapnya.
“Bisa dicek ke KPUD, siapa nama-nama timnya,” tambahnya.
Saat ini, kata Doel, tim kuasa hukumnya sedang meminta agar Budi Arie menjelaskan secara rinci soal ucapannya hingga bisa menyinggung Tim Pemenangan Pram-Doel
“Jadi kita akan butuh tim hukum, kita menuntut untuk ya sodara Budi Arie, apa namanya, bisa menjelaskan. Betul nggak ini dia? Saya pikir dia juga mungkin mendapat bisikan orang ya, dia juga nggak tahu,” jelas Doel.
Doel berharap, ke depan tidak ada lagi informasi hoax yang beredar di masyarakat seperti hal ini. Agar Pilkada Jakarta menjadi Pilkada yang riang gembira.
Baca Juga: PDIP Tantang Budi Arie Sebut Nama Sosok T Terkait Kasus Judol: Gak Usah Pakai Inisial!
"Udah deh, ngapain sih kayak gitu-gitu lagi kan. Nggak perlu kalau menurut saya, nggak perlu lah. Masyarakat Jakarta ini pintar," katanya.
Sebelumnya, Budi Arie Setiadi mengungkap sosok T yang sebelumnya disebut-sebut sebagai pengendali bandar judi online. Ia menyebut bahwa T merupakani orang yang membawa atau merekomendasikan tersangka AK kepada Budi Arie untuk masuk sebagai tim Tenaga Pengawasan dan Penindakan Take Down Situs Judi Online di Kominfo.
Sosok T disebut sebagai aktivis politik dan dekat dengan Budi Karya Sumadi, yang pada saat Pilpres 2024 lalu tergabung dalam tim sukses pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.
Bahkan disebutkan juga, sosok T kini masuk dalam tim sukses Pramono Anung-Rano Karno di Pilkada Jakarta 2024.
"T merupakan aktivis politik yang dekat dengan Menteri Perhubungan (Budi Karya). Dia sebelumnya masuk Timses resmi Ganjar-Mahfud pada Pilpres 2024 dan Pilkada Jakarta pasangan Pramono-Rano, dari PDI Perjuangan sebagai Ketua Bidang Konten sosial media," ungkap Budi Arie dikutip, Senin (11/11/2024).
Budi Arie juga mengaku merasa menjadi korban terkait kasus judi online. Namanya kini diseret-seret dalam kasus yang menjerat sejumlah oknum pegawai Komdigi.
Berita Terkait
-
Parah, Komdigi Sebut 80 Ribu Anak Bawah 10 Tahun Terpapar Judi Online!
-
Ikut Jadi Tersangka, Polisi Sita Duit Rp 2,6 M hingga Mobil dari Istri Buronan Skandal Judol Komdigi
-
Mengaku Sedih Gegara Anak Buahnya Terlibat Skandal Judol, Meutya Hafid: Saya Minta Maaf
-
PDIP Tantang Budi Arie Sebut Nama Sosok T Terkait Kasus Judol: Gak Usah Pakai Inisial!
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Hujan Lebat dan Angin Kencang Terjang DIY, Satu Warga Kulon Progo Tewas Tersambar Petir
-
Berkas Roy Suryo Cs Dilimpahkan ke Kejaksaan, Kapan Tersangka Fitnah Ijazah Palsu Jokowi Disidang?
-
Banjir Jakarta Utara, 643 Warga Semper Barat Mengungsi, Kapolda: Kami Pastikan Terlayani dengan Baik
-
Banjir Jakarta, Sekitar 1.600 Warga Masih Mengungsi hingga Selasa Pagi
-
Jakarta Masih Dikepung Banjir Pagi Ini, 28 RT dan 6 Ruas Jalan Tergenang Air
-
Hujan Masih Akan Guyur Seluruh Jakarta Hari Ini
-
Modus Paket Online, Polisi Gagalkan Peredaran Vape Narkotika di Jakbar
-
Tolak Wacana Pilkada Lewat DPRD, PDIP Intens Lobi Partai Lain di Parlemen
-
Demo di Komdigi, Massa Minta Takedown Mens Rea di Netflix dan Ancam Lanjutkan Aksi ke Polda Metro
-
Nyumarno Diperiksa KPK Terkait Kasus Suap Ijon Proyek Bupati Bekasi Nonaktif Ade Kunang