Suara.com - Pagar Laut di Tangerang sepanjang 30 km yang meresahkan warga sekitar itu kini disebut-sebut milik seorang selebriti terkenal.
Pengakuan pagar laut misterius itu milik selebriti ini diungkapkan oleh seorang nelayan di Pulau Cangir bernama Heru.
Pernyataan soal selebriti pemilik sebenarnya pagar laut tersebut membuat seorang Refly Harun syok.
Menurutnya, orang terkaya se-Indonesia saja belum tentu bisa membeli sebuah laut. Namun adanya Pagar Laut misterius ini justru disebut milik seorang selebriti.
“Kalau seandainya ini tidak dilakukan oleh pemerintah, tetapi dilakukan oleh seorang selebriti, wah luar biasa..,” sebut Refly, dikutip dari kanal youtubenya, Selasa (14/1/25).
“Dia bisa memiliki laut ya, padahal tidak ada orang paling kaya di republik Indonesia inipun yang bisa membeli laut. Karena laut itu belongs to the republic, belongs to the people, belongs to Indonesian people yang berjumlah 270 juta lebih,” sambungnya.
Refly Harun tak berani mengungkap siapa dalang sebenarnya dibalik pagar laut misterius tersebut. Pasalnya, dirinya masih menduga-duga saja.
“Kita bisa membayangkan, kalau clue nya adalah selebriti, kemudian lagi booming, kemudian yang berbisnis, maka harus tambah yang dekat dengan kekuasaan pastinya,” ucapnya.
“Karena yang seperti ini hanya orang yang dekat dengan kekuasaan dan berani melakukan ini,” tambahnya.
Baca Juga: Matikan Rezeki Nelayan! Pagar Laut di Bekasi Sudah Dipatok 9 Bulan Lalu
Sebelumnya, Pagar laut yang dterbentang di laut Pantai Utara itu disebut sebagai bentuk mitigasi bencana dan Upaya melestarikan ekosistem laut.
Tanggul bambu yang terpasang itu disebut memiliki fungsi dalam melindungi pantai dari gelombang besar dan potensi bencana tsunami.
Namun, karena tidak ada sosialisasi sebelumnya kepada masyarakat setempat, sehingga fenomena pemagaran laut itu mencemaskan warga. Terlebih, pagar tersebut sudah mengganggu aktivitas warga mencari ikan.
Kontributor : Kanita
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Panduan Lengkap Manajemen Dapodik: Link Baru dan Solusi Kendala Login Server
-
Drama London: Paspampres Klarifikasi Soal Halangi Jurnalis Saat Kawal Presiden Prabowo
-
Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
-
Curhat Pimpinan KPK ke DPR: Alat Kurang Canggih Jadi Hambatan Utama OTT
-
Animo Tinggi, PDIP Minta Kemensos 'Gaspol' Bangun Sekolah Rakyat
-
PSI: Polri Harus Tetap di Bawah Presiden, Bukan Jadi Kementerian
-
KND Kawal Hak Atlet Disabilitas, Kontingen Indonesia Raih 135 Emas di ASEAN Para Games 2025
-
Ketua DPRD DKI Kawal Janji Pramono Lepas Saham Perusahaan Bir, Kaji Opsi Tukar Guling
-
Jadi Ipar Presiden RI, Soedradjad Djiwandono Ngaku Kudu Hati-hati Komentari Masalah Dalam Negeri
-
Kali Ciliwung Meluap, 11 RT di Jakarta Terendam Banjir