Suara.com - Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan (Kemenhub) akan menggelar program mudik gratis moda darat untuk Angkutan Lebaran 2025 dengan menyiapkan 520 unit bus. Program ini akan menyediakan total kuota sebanyak 21.536 kursi untuk mudik dan arus balik.
"Akan ada kuota mudik gratis ke 31 kota tujuan dan 9 kota arus balik yang tersebar di sebagian wilayah Sumatera, kemudian Jawa Barat, Jawa Tengah, dan juga Jawa Timur," ungkap Plt Direktur Jenderal Perhubungan Darat, Ahmad Yani kepada wartawan, Minggu (9/3/2025).
Adapun rincian kota tujuan mudik meliputi tiga kota di Jawa Barat yaitu Garut, Tasikmalaya, dan Cirebon.
Di Jawa Tengah dan Yogyakarta, terdapat 19 kota tujuan yang meliputi Solo, Tegal, Pekalongan, Semarang, Demak, Jepara, Pati, Blora, Boyolali, Klaten, Wonogiri, Purwokerto, Cilacap, Wonosobo, Kebumen, Magelang, Wonosari, Sragen, dan Yogyakarta.
Sementara itu, di Jawa Timur ada lima kota tujuan mudik, yaitu Madiun, Surabaya, Tuban, Malang, dan Tulungagung. Di wilayah Sumatera, ada empat kota yang menjadi tujuan mudik gratis, yakni Lampung, Palembang, Bengkulu, dan Padang.
Untuk kota asal arus balik, terdapat 9 kota, yakni Palembang, Cirebon, Semarang, Solo, Purwokerto, Wonogiri, Yogyakarta, Madiun, dan Surabaya.
“Pendaftaran mudik gratis akan dibuka mulai tanggal 10 Maret pada jam 16.00 WIB hingga 23 Maret 2025. Kuota dibuka secara bertahap setiap harinya pukul 08.00 WIB dan akan ditutup apabila kuota sudah terpenuhi. Untuk tahun ini pendaftaran dilakukan secara online melalui laman: https://nusantara.kemenhub.go.id/," ujar Yani.
Selain itu, Ditjen Hubdat juga menyediakan kuota mudik sepeda motor sebanyak 300 unit, yang mencakup rute arus mudik dan balik ke beberapa kota seperti Semarang, Solo, Purwokerto, Wonogiri, dan Yogyakarta. Penyerahan sepeda motor untuk mudik akan dilaksanakan pada hari Selasa, 25 Maret 2025 di Terminal Tipe A Pondok Cabe, Tangerang Selatan, dan diberangkatkan pada Rabu, 26 Maret 2025.
Pemberangkatan penumpang untuk arus mudik akan dilakukan dari lima terminal, yaitu Terminal Pulogebang Jakarta, Terminal Pondok Cabe Tangerang Selatan, dan Terminal Jatijajar Depok pada tanggal 27 Maret 2025. Sementara itu, Terminal Kampung Rambutan Jakarta dan Terminal Poris Plawad Tangerang akan memberangkatkan penumpang pada 28 Maret 2025.
Baca Juga: Ungkit Masalah Ekonomi, SBY Blak-blakan Ungkap Nasib Indonesia di Tangan Prabowo
Untuk arus balik, pengangkutan sepeda motor akan diberangkatkan pada 4 April 2025 dari lima terminal tipe A di kota Solo, Semarang, Purwokerto, Wonogiri, dan Yogyakarta. Sedangkan, pemberangkatan arus balik penumpang akan dilaksanakan pada 5 April 2025 dari 9 terminal tipe A di kota asal keberangkatan.
"Hal ini dilakukan demi mendorong masyarakat agar tidak pulang kampung menggunakan sepeda motor karena tingginya risiko fatalitas kecelakaan. Maka kami fasilitasi mudik gratis penumpang dan juga pengangkutan sepeda motor," imbuhnya.
Ahmad Yani juga mengimbau agar masyarakat mendaftar pada salah satu program mudik gratis untuk menghindari duplikasi pendaftar di berbagai program yang diselenggarakan.
"Dengan adanya program mudik gratis seperti ini merupakan bentuk pemerintah hadir untuk membantu masyarakat yang membutuhkan, utamanya untuk menyambung silaturahmi dengan keluarga di kampung halaman di momen Idulfitri," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Ungkit Masalah Ekonomi, SBY Blak-blakan Ungkap Nasib Indonesia di Tangan Prabowo
-
Pamer Bersihkan Sampah di Kali, Dedi Mulyadi Malah Dicap Jokowi Mode Sunda: Nangisnya Mana, Nangisnya?
-
Heboh Rekrut juga Kader Pasutri, Rocky Gerung Curiga Menhut Raja Juli Mau Bangun Dinasti PSI di Kabinet Prabowo
-
Sebut Menhut Raja Juli 'Mumpungisme' Rekrut Kader PSI, Rocky Gerung: Indonesia Makin Gelap, Efisiensi Cuma Omon-omon
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
SPPG Klarifikasi Video Viral MBG Bungkus Plastik
-
Dermaga Halte Buaran Diseruduk Kendaraan Pribadi, TransJakarta Koridor 11 Terpaksa Alihkan Rute
-
Cuaca Senin Pagi: Jakarta Dikepung Hujan Lebat dan Angin Kencang, Cek Daftar Wilayah Terdampak!
-
Laporan PRISM 2025 Sebut Jakarta Jadi Kota Paling Diminati Sepanjang 2025
-
4 Poin Utama Rapat Terbatas Prabowo di Hambalang: Dari Industri Tekstil hingga Chip Masa Depan
-
Kecupan Hangat Puan dan Prananda untuk Megawati: Sisi Lain Kekeluargaan di Balik Rakernas PDIP 2026
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini