Suara.com - Polda Metro Jaya menyiapkan sebanyak 710 personel dalam pengamanan sekitar Masjid Istiqlal Jakarta. Ratusan personel tersebut merupakan penebalan terhadap pengamanan (Pam) Waskita yang ada di dalam lingkungan Masjid Istiqlal.
Adapun Pam Waskita dilaksanakan di lingkungan Masjid Istiqlal lantaran, Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Rakabuming Raka bakal melaksanakan Salat Ied Idul Fitri di Masjid Istiqlal.
“Pengamanan kegiatan Salat Ied besok, Polda Metro Jaya telah menyiapkan 710 personel, itu kan besok berlaku Protap Pam Waskita,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi.
Nantinya, ratusan personel itu bakal membantu masyarakat baik dalam mengarahkan akses keluar-masuk masjid, hingga kantong parkir yang telah disediakan oleh panitia.
“Kami mohon dengan hormat masyarakat agar mengikuti petunjuk dan arahan petugas kami di lapangan,” jelasnya.
Diketahui bersama, Presiden dan Wakil Presiden, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, bakal Salat Ied Idul Fitri di Masjid Istiqlal. Selain Prabowo-Gibran, sejumlah menteri kabinet Merah-Putih juga akan salat di Masjid Istiqlal.
Selanjutnya, 20 duta besar negara sahabat juga ikut salat di tempat yang sama. Dijadwalkan selaku Imam dalam salat Idul Fitri besok yakni Moh Salim Ghazali, sementara khotib yaitu KH Mas’ud Halimin.
Digadang-gadang Presiden ke-6 Indonesia, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Presiden ke-7 Joko Widodo bakal ikut hadir untuk salat Ied di Istiqlal, namun hingga sore tadi belum ada konfirmasi ulang yang menandakan keduanya bakal hadir.
Dijadwalkan, Prabowo bakal hadir masuk Masjid Istiqlal melalui pintu Al Malik. Sementra tamu VVIP lainnya, masuk ke Masjid Istiqlal melalui pintu As Salam.
Baca Juga: Prabowo-Gibran Salat Ied di Istiqlal Besok: Ini Jadwal, Imam, Khatib dan Imbauan Penting
Kemudian, masyarakat umum yang ingin melakukan salat Idul Fitri bisa masuk melalui gerbang 2, Al-Ghaffar, dari Jalan Perwira, gerbang 3 Al Aziz, dan gerbang4 Al-Jabbar yang ada di Lapangan Banteng.
Selanjutnya, gerbang 5 Al-Fattah dari arah Gereja Katedral, dan gerbang 6 Al-Mukmin yang berada di Stasiun Gambir, Pasar Baru
Para jamaah yang ingin melaksanakan ibadah salat Idul Fitri sebaiknya datang lebih awal. Mengingat animo masyarakat yang semakin besar, terlebih pada tahun ini, Lebaran Idul Fitri antara Muhammadiyah, Nahdlatul Ulama, dan Pemerintah berlangsung serempak.
Kemudian, bagi jamaah yang membawa kendaraan pribadi, kendaraan mereka bisa diparkir di beberapa tempat.
Selain di basemen Masjid Istiqlal, kendaraan para jamaah bisa diparkir di Gedung Pertamina, lahan parkir Kementerian Agama, Lapangan Banteng.
Selanjutnya di Gereja Katedral, Kantor Pos, Sekolah Santa Ursula dan Santa Maria, Gedung Kesenian Jakarta, dan area belakang Gedung TNI AD.
Tag
Berita Terkait
-
Pemerintah Lakukan Pengamanan Kegiatan Salat Idul Fitri dan Lokasi Rawan Bencana
-
Berikut Tata Cara Salat Ied di Masjid Istiqlal, Mulai Pukul 7 Pagi!
-
Lebaran Duluan! Umat Islam di Jember Salat Ied Hari Ini
-
Istiqlal Bergema, Takbiran Idul Fitri Malam Ini Dihadiri Menteri Agama
-
Prabowo-Gibran Salat Ied di Istiqlal Besok: Ini Jadwal, Imam, Khatib dan Imbauan Penting
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Tiket Museum Nasional Naik Drastis, Pengamat: Edukasi Jangan Dijadikan Bisnis!
-
Timbunan Sampah Malam Tahun Baru Jogja Capai 30 Ton, Didominasi Alas Plastik dan Gelas Minuman
-
Nasib Pedagang BKT: Tolak Setoran Preman, Babak Belur Dihajar 'Eksekutor'
-
Ragunan 'Meledak' di Tahun Baru, Pengunjung Tembus 113 Ribu Orang Sehari
-
KUHP Baru Berlaku Besok, YLBHI Minta Perppu Diterbitkan Sampai Aturan Turunan Lengkap
-
KUHAP Baru Berlaku Besok, YLBHI Sebut Indonesia Darurat Hukum
-
Demokrat Tegaskan SBY Difitnah, Ancam Penjarakan Akun TikTok Penyebar Isu Ijazah Jokowi
-
Sabu 50 Kg Disamarkan Label Durian, Kurir Ditangkap sebelum Masuk Kampung Bahari
-
Ternyata Ini Alasan Bupati Karawang Lantik Ratusan ASN pada Malam Tahun Baru
-
Kolaborasi Kementerian PU dan TNI Pastikan Jembatan Darurat Krueng Tingkeum Aman Dilalui Warga